6 Jenazah ABK WNI dari Kapal Keoyoung Sun yang Tenggelam Segera Dipulangkan

Reporter

Kamis, 28 Maret 2024 12:05 WIB

Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha. Sumber: dokumen Kementerian Luar Negeri

Direktorat Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI pada Rabu, 27 Maret 2024, memulai proses pengiriman jenazah enam jenazah ABK WNI dari Fukuoka yang tewas tenggelam pada Rabu, 20 Maret 2024. Keenam ABK WNI itu bertugas di kapal pembawa bahan-bahan kimia berbendera Korea Selatan bernama Keoyoung Sun.

Kapal naas itu, persisnya tenggelam di perairan Shimonoseki, Jepang. Panggilan darurat terakhir kapal itu dilakukan pada 19 Maret 2024, sekitar pukul 05.00 WIB.

Keenam jenazah ABK WNI itu, setibanya di Tokyo akan dilakukan pemulasaraan jenazah oleh KBRI Tokyo dan penerbitan dokumen administrasi untuk jenazah. Jika semua berjalan dengan lancar, estimasi kepulangan jenazah pada 3 - 8 April 2024.

Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha menjelaskan dalam musibah itu ada ABK WNI yang selamat atas nama Ryan Yudatama Lizar. Pada Selasa, 26 Maret 2024, Ryan sudah keluar dari rumah sakit. Saat ini, dia diinapkan di sebuah hotel sambil menunggu penyelesaian wawancara dengan Japan Coast Guard.

"Jika semua berjalan dengan lancar, dia akan pulang ke Indonesia pada 1 atau 2 April 2024," kata Judha.

Advertising
Advertising

Menurut Judha, Japan Coast Guard mengerahkan helikopter, kapal Coast Guard dan kapal patroli untuk mencari ABK dalam kapal Keoyoung Sun. Hingga berita ini diturunkan, masih ada satu ABK WNI atas nama Asep Saepudin Juhri yang masih dilakukan pencarian oleh pihak terkait di Jepang. Judha memastikan Japan Coast Guard masih melakukan patroli untuk pencarian Asep.

Saat musibah terjadi, kapal Keoyoung Sun total membawa 11 awak yg terdiri atas 8 ABK WNI, 2 ABK warga negara Korea Selatan dan 1 ABK warga negara Cina. Aljazeera mewartakan kapal Keoyoung Sun yang tenggelam itu adalah jenis kapal tanker yang terbalik di laut lepas Jepang yang ganas. Kapal Keoyoung Sun bertolak dari pelabuhan Himeji, Jepang dengan tujuan ke Ulsan, Korea Selatan.

Pililhan editor:USAID Bantu Berikan Terapi Pencegahan TBC di Indonesia

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Berita terkait

Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Sebut Israel akan Kembali Buka Penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah

19 jam lalu

Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Sebut Israel akan Kembali Buka Penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah

Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat meyakinkan Israel akan kembali membuka penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah.

Baca Selengkapnya

Indonesia Mengecam Perebutan Penyeberangan Rafah di Gaza oleh Pasukan Israel

22 jam lalu

Indonesia Mengecam Perebutan Penyeberangan Rafah di Gaza oleh Pasukan Israel

Kementerian Luar Negeri RI mengecam keras perebutan Israel terhadap Penyeberangan Rafah di sisi Palestina.

Baca Selengkapnya

Menlu Retno Undang Gambia ke Indonesia-Africa Forum di Bali

2 hari lalu

Menlu Retno Undang Gambia ke Indonesia-Africa Forum di Bali

Indonesia-Africa Forum kedua akan diselenggarakan di Bali pada 3 - 4 September 2024. Menlu Retno mengundang perwakilan dari Gambia.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

2 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

Volodymyr Zelensky disebut Kementerian Luar Negeri Rusia sedang hilang akal karena membawa-bawa Tuhan dalam konflik dengan Moskow.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

6 hari lalu

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

Retno Marsudi menilai situasi Timur Tengah telah mendesak Indonesia untuk mempersiapkan diri jika situasi semakin memburuk, termasuk pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

8 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

Kementerian Luar Negeri RI membenarkan telah terjadi perkelahian sesama kelompok WNI di Korea Selatan persisnya pada 28 April 2024

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

10 hari lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

10 hari lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

11 hari lalu

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

Taiwan kembali diguncang gempa bumi sampai dua kali pada Sabtu, 26 April 2024. Tidak ada WNI yang menjadi korban dalam musibah ini

Baca Selengkapnya

IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

11 hari lalu

IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

IOM merupakan organisasi internasional pertama yang menerima Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

Baca Selengkapnya