300 Migran Dilaporkan Hilang di Dekat Kepulauan Canary Spanyol

Reporter

Tempo.co

Senin, 10 Juli 2023 08:50 WIB

Puluhan perahu kayu yang digunakan para migran untuk mencapai Kepulauan Canary terlihat di Pelabuhan Arinaga, di pulau Gran Canaria, Spanyol, 7 Juni 2022. REUTERS/Borja Suarez/

TEMPO.CO, Jakarta - Sedikitnya 300 orang yang melakukan perjalanan dengan tiga kapal migran dari Senegal ke Kepulauan Canary, Spanyol telah hilang, kata kelompok bantuan migran Walking Borders, Minggu.

Dua kapal, satu membawa sekitar 65 orang dan yang lainnya dengan antara 50-60 orang, telah hilang selama 15 hari sejak mereka meninggalkan Senegal untuk mencoba mencapai Spanyol, kata Helena Maleno dari Walking Borders kepada Reuters.

Kapal ketiga meninggalkan Senegal pada 27 Juni dengan sekitar 200 orang di dalamnya. Keluarga penumpang belum mendengar kabar dari mereka sejak mereka pergi, kata Maleno.

Ketiga kapal tersebut meninggalkan Kafountine di selatan Senegal, yang berjarak sekitar 1.700 kilometer dari Tenerife, salah satu Kepulauan Canary.

“Keluarga sangat khawatir. Ada sekitar 300 orang dari daerah yang sama di Senegal. Mereka pergi karena ketidakstabilan di Senegal,” kata Maleno.

Advertising
Advertising

Kepulauan Canary di lepas pantai Afrika Barat telah menjadi tujuan utama para migran yang mencoba mencapai Spanyol. Sementara jumlah migran yang jauh lebih kecil juga berusaha menyeberangi Laut Mediterania ke daratan Spanyol. Musim panas adalah periode tersibuk untuk semua percobaan penyeberangan.

Rute migrasi Atlantik, salah satu yang paling mematikan di dunia, biasanya digunakan oleh para migran dari sub-Sahara Afrika. Setidaknya 559 orang - termasuk 22 anak - meninggal pada 2022 dalam upaya untuk mencapai Kepulauan Canary, menurut data dari Organisasi Migrasi Internasional PBB.

Pilihan Editor: Perahu Tenggelam di Canary, Spanyol, Lebih dari 30 Orang Dikhawatirkan Tewas

REUTERS

Berita terkait

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

1 hari lalu

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.

Baca Selengkapnya

Belgia, Denmark, dan Spanyol Sambut Resolusi Keanggotaan Palestina di PBB

1 hari lalu

Belgia, Denmark, dan Spanyol Sambut Resolusi Keanggotaan Palestina di PBB

Belgia, Denmark, dan Spanyol menyambut pengesahan resolusi PBB soal penilaian kembali upaya Palestina untuk menjadi anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

2 hari lalu

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

Proyek pembangunan jalur kereta api dimulai dengan menghidupkan kembali rencana terowongan bawah laut antara Spanyol dan Maroko

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

8 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

8 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

13 hari lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

14 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

16 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

18 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

18 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya