Menteri Keuangan Amerika Peringatkan Rusia dan Cina Jika Geser Dolar di Perdagangan Internasional

Reporter

TEMPO

Jumat, 24 Maret 2023 21:05 WIB

Janet Yellen berada di posisi kedua daftar perempuan paling berpengaruh di dunia versi Forbes. Janet adalah wanita pertama yang mengepalai bank sentral paling berpengaruk di dunia, Federal Reserve. REUTERS/Jonathan Ernst

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Amerika Serikat Janet Yellen pada Kamis, 23 Maret 2023, memperingatkan Rusia dan Cina akan menghadapi kesulitan yang substansial di tengah upaya kedua negara menciptakan sebuah mata uang alternatif dalam perdagangan internasional, selain mata uang USD.

Rusia saat ini sedang menarik diri dari sejumlah transaksi yang menggunakan mata uang ‘tidak ramah’ menyusul meluasnya sanksi-sanksi dari Uni Eropa dan Amerika Serikat. Moskow telah mengubah penggunaan mata uang untuk perdagangan internasional dengan Cina dan India, dari USD menjadi mata uang rubel dan yuan

“Saya tentu saja ingin melihat USD tetap menjadi cadangan mata uang dunia, namun saat yang sama saya melihat ada sebuah upaya kalau Rusia dan Cina mencoba mengembangkan sistem lain demi menghindari mata uang USD,” kata Yellen dalam sidang dengar pendapat dengan Representatives Appropriations Subcommittee.

Advertising
Advertising

Yellen mengklaim akan sangat sulit bagi Moskow dan Beijing mewujudkan tujuan – tujuan mereka.

Rusia pada 2014 mulai melakukan de-dolarisasi pada sektor perekonomiannya atau persisnya ketika negara-negara Barat memberlakukan sanksi-sanksi setelah Semenanjung Krimea memilih melepaskan diri dari Ukraina lewat referendum dan kembali ke Rusia. Proses tersebut telah dipercepat setelah lebih dari USD 300 miliar cadangan devisa Rusia dalam mata uang asing dan aset lainnya dibekukan oleh negara-negara Barat pada tahun lalu.

Data terakhir dari Bank Sentral Rusia memperlihatkan mata uang yuan telah menjadi yang paling banyak digunakan dalam perdagangan asing Rusia. Penyelesaian impor Rusia dengan mata uang rubel naik dari 4 persen pada Januari 2022, menjadi 23 persen. Penyelesaian ekspor dengan mata uang yuan juga mengalami kenaikan dari 0.5 persen menjadi 16 persen.

Data dari Bursa Saham Moskow memperlihatkan pada Februari 2023, mata uang yuan mengambil alih mata uang USD dalam banyak perdagangan di bursa saham Rusia, di mana kejadian ini terjadi untuk pertama kalinya.

Sumber : RT.com

Pilihan Editor: Harga Emas Dunia Diprediksi Melemah, Begini Kata Analis

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

2 jam lalu

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

Presiden AS Joe Biden mengkritik gelombang unjuk rasa pro-Palestina yang berlangsung di berbagai kampus di seluruh negeri.

Baca Selengkapnya

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

3 jam lalu

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

Turki memutuskan hubungan dagang dengan Israel seiring memburuknya situasi kemanusiaan di Palestina.

Baca Selengkapnya

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

5 jam lalu

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

Unjuk rasa pro-Palestina di kampus Amerika Serikat berujung rusuh antara polisi dan demonstran.

Baca Selengkapnya

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

5 jam lalu

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

Amerika Serikat mengakui salah telah membunuh warga sipil saat menargetkan pemimpin Al Qaeda di Suriah dalam serangan drone.

Baca Selengkapnya

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

6 jam lalu

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

Protes mahasiswa pro-Palestina di Universitas California, Berkeley (UC Berkeley) berlangsung tanpa penangkapan oleh polisi.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

16 jam lalu

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

Profil kampus UCLA tempat bentrok demo mahasiswa pendukung alias Pro-Palestina dengan pendukung Israel

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

20 jam lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

22 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Wamendag ke Mesir Bahas Perjanjian Dagang Bilateral di Tengah Kondisi Ekonomi Global yang Tidak Stabil

22 jam lalu

Wamendag ke Mesir Bahas Perjanjian Dagang Bilateral di Tengah Kondisi Ekonomi Global yang Tidak Stabil

Pemerintah Indonesia terbuka terhadap pemanfaatan transaksi imbal dagang business-to-business (b-to-b).

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

1 hari lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya