Donald Trump Diminta Berjanji untuk Dukung Calon Presiden Terpilih dari Republikan

Reporter

Tempo.co

Editor

Ida Rosdalina

Senin, 27 Februari 2023 08:43 WIB

Donald Trump. REUTERS/Go Nakamura

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Republik berencana meminta kandidat-kandidat presiden 2024 berjanji untuk memberikan dukungan kepada calon akhir, kata Ketua Komisi Nasional Republikan Ronna McDaniel, Minggu, 26 Februari 2023, mendukung gagasan yang sejauh ini ditolak mantan Presiden Donald Trump.

Para kandidat yang tidak menandatangani janji tersebut tidak diizinkan untuk berpartisipasi dalam debat-debat yang disponsori partai selama kontes pencalonan presiden dari negara bagian ke negara bagian, kata McDaniel.

"Agak kekanak-kanakan, ya? Jika Anda ingin berada dalam panggung debat Komisi Nasional Republik meminta pemberi suara untuk mendukung Anda, Anda harus katakan, saya akan mendukung para pemberi suara dan siapa pun yang mereka pilih sebagai nomine,” kata McDaniel dalam program CNN, "State of the Union".

Trump, yang masih populer di kalangan Partai Republik telah menghadapi tantangan-tantangan dalam upayanya memenangkan jalan ke Gedung Putih dari mantan pendukungnya, termasuk Nikki Haley, sejauh ini menolak untuk mendukung calon terpilih Republikan.

"Bergantung,” kata Trump dalam sebuah wawancara radio awal bulan ini. “Bergantung pada siapa nominenya.

Advertising
Advertising

McDaniel mengatakan ia yakin semua kandidat, termasuk Trump, akan menandatangani janji itu dan ini akan menjadi langkah penting menuju keterbelahan yang menentramkan di dalam partai dan memiliki barisan depan yang bersatu.

“Kami katakan Anda tidak akan naik ke panggung debat kecuali Anda membuat janji ini. Dan saya rasa orang-orang dalam partai kami sungguh-sungguh ingin melihatnya. Mereka ingin melihat kami bersatu. Mereka tidak ingin kami berseteru,” kata McDaniel.

Trump tidak segera memberikan reaksi secara terbuka untuk pernyataan-pernyataan McDaniel, tetapi seorang juru bicara kampanyenya berkata kepada Reuters, “Presiden Trump akan mendukung nomine Republikan karena calon itu adalah dia.”

Trump dan Haley, mantan gubernur South Carolina yang dipilih Trump sebagai duta besarnya untuk PBB, telah mengumumkan pencalonannya untuk pemilihan kandidat Republikan.

Vivek Ramaswamy, seorang investor aktivis yang meluncurkan sebuah firma tahun lalu untuk menekan perusahan-perusahaan agar meninggalkan inisiatif lingkungan, sosial dan tata kelola perusahaan (ESG), pekan lalu menjadi Republikan terakhir yang mengumumkan pencalonan.

Gubernur Florida Ron DeSantis, mantan Wakil Presiden Mike Pence dan Senator South Carolina Tim Scott ada di antara orang-orang yang mempertimbangkan maju menantang Trump untuk pencalonan Republikan 2024.

REUTERS

Pilihan Editor: Zelensky Pecat Komandan Militer Ukraina, Belum Ungkap Alasan

Berita terkait

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

12 jam lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Ratusan Polisi New York Serbu Universitas Columbia untuk Bubarkan Demonstran Pro-Palestina

13 jam lalu

Ratusan Polisi New York Serbu Universitas Columbia untuk Bubarkan Demonstran Pro-Palestina

Ratusan polisi Kota New York menyerbu Universitas Columbia untuk membubarkan pengunjuk rasa pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Kongres AS Ancam akan Sanksi Pejabat ICC Jika Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

1 hari lalu

Kongres AS Ancam akan Sanksi Pejabat ICC Jika Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

Kongres AS dilaporkan memperingatkan Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) atas surat perintah penangkapan bagi pejabat Israel

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

9 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

16 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

20 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Senat Amerika Serikat Minta Uang Bantuan Rp969 Triliun untuk Ukraina Dikucurkan

22 hari lalu

Senat Amerika Serikat Minta Uang Bantuan Rp969 Triliun untuk Ukraina Dikucurkan

Senat dari Partai Demokrat telah meloloskan proposal pendanaan untuk Ukraina, namun politikus Partai Republik yang belum mau meloloskan.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

27 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

29 hari lalu

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

31 hari lalu

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

Top 3 dunia adalah Joe Biden akan bertanding ulang melawan Donald Trump di Pilpres AS hingga masyarakat Arab di Amerika Serikat kecewa.

Baca Selengkapnya