Jeff Bezos Salip Elon Musk, Kembali Jadi Orang Terkaya di Dunia

Rabu, 17 Februari 2021 19:50 WIB

Pendiri Amazon, Jeff Bezos memutuskan mengundurkan diri dari perannya sebagai CEO pada tahun ini. Ia akan berganti jabatan sebagai executive chairman Amazon. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilik Tesla, Elon Musk, hanya bertahan enam pekan di puncak tangga orang terkaya di dunia. Dikutip dari CNN, pemilik Amazon, Jeff Bezos, kembali merebut title orang terkaya dari Elon Musk hari ini, Rabu, 17 Februari 2021. Jeff Bezos tercatat memiliki nilai kekayaan sebesar US$191 miliar sementara Elon Musk US$190 miliar.

Turunnya saham Tesla sebesar 2,4 persen menjadi penyebab jatuhnya Elon Musk ke peringkat kedua. Penurunan saham itu membuat Elon Musk kehilangan kurang lebih US$4,5 miliar. Nilai kekayaan Jeff Bezos sesungguhnya juga jatuh di pasar saham, namun kerugian yang ia hadapi tidak seekstrim Elon Musk. Ia hanya kehilangan US$372 juta.

Apabila ditarik ke belakang, keberhasilan Elon Musk menjadi orang terkaya selama enam pekan terjadi ketika saham Tesla meroket di awal Januari. Hal itu merupakan kelanjutan dari konsisten naiknya nilai saham Tesla sepanjang 2020. Di periode itu, nilai 170 juta lembar saham yang Elon Musk miliki menyentuh angka total US$106 miliar.

Nilai saham Elon Musk juga terus naik ketika ia memanas-manasi investor retail dalam fenomena GameStop. Namun, begitu isu itu mereda, nilai sahamnya perlahan turun.

Seperi Elon Musk, Bezos pun mengalami tahun 2020 yang relatif baik. Nilai saham Amazon yang ia miliki melonjak US$75 miliar menjadi US$173,3 miliar. Hal itu disebabkan layanan Amazon yang kian dibutuhkan semasa pandemi COVID-19. Namun, ia baru bisa melangkahi Elon Musk pada Februari ini.

Hingga berita ini ditulis, Baik Jeff Bezos maupun Elon Musk belum memberikan komentar apapun.

Di luar nama Jeff Bezos dan Elon Musk, posisi ketiga masih dipegang oleh pendiri Microsoft, Bill Gates. Ia memiliki nilai kekayaan hingga US$137 miliar.

Baca juga: Elon Musk Ajak Vladimir Putin Ngobrol di Clubhouse

ISTMAN MP | CNN




Berita terkait

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

11 jam lalu

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

Kominfo akhirnya mengizinkan masuknya layanan Starlink ke Indonesia. Bukan untuk kota besar, Starlink didorong masuk ke wilayah terisolir.

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

16 jam lalu

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

Menteri Luhut menyebutkan layanan internet berbasis satelit Starlink bakal diluncurkan dalam dua pekan ke depan atau pertengahan Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

2 hari lalu

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

Investigasi baru NHTSA berfokus pada pembaruan perangkat lunak dari Tesla untuk memperbaiki masalah ini pada bulan Desember.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk

Baca Selengkapnya

Wanita Korsel Ditipu Elon Musk Palsu Lewat Deepfake, Rugi Rp 811 Juta

7 hari lalu

Wanita Korsel Ditipu Elon Musk Palsu Lewat Deepfake, Rugi Rp 811 Juta

Elon Musk palsu menipu seorang wanita di Korea Selatan dengan menggunakan aplikasi deepfake. Bagaimana modusnya?

Baca Selengkapnya

Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

9 hari lalu

Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

Wakil Menteri Pertahanan Timur Ivanov masuk dalam daftar Majalah Forbes sebagai salah satu orang terkaya di struktur keamanan Rusia.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

9 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

10 hari lalu

Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

Awal bulan ini, Elon Musk mengatakan bahwa Tesla akan meluncurkan robotaksi pada tanggal 8 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

10 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

11 hari lalu

Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

Pemilik media sosial X Elon Musk menolak untuk menghapus konten media sosial tentang insiden penikaman uskup di Sydney, menentang perintah komisaris sensor Australia.

Baca Selengkapnya