Virus Corona, Pengunjung Klub Malam Masih Dilarang Joget

Rabu, 24 Juni 2020 17:55 WIB

Ilustrasi pengunjung klub malam atau diskotek. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilik klub malam di Ibu Kota Barcelona, Spanyol, pada Selasa, 23 Juni 2020, mengecam keputusan pemerintah daerah yang masih melarang pengunjung klub malam berjoget.

“Kami ingin menari,” kata beberapa pemilik klub malam menanggapi aturan yang diterbitkan oleh negara bagian Katalonia.

Ilustrasi klub malam. youtube.com

Spanyol telah melonggarkan aturan pembatasan gerak yang diberlakukan untuk mengendalikan penyebaran virus corona. Pada akhir pekan lalu, Spanyol juga telah mencabut larangan menari di diskotik dan klub-klub malam.

Akan tetapi, pada Senin, 22 Juni 2020, keputusan berjoget di klub malam ditarik kembali oleh beberapa otoritas dengan mengatakan tidak boleh ada orang menari di tempat hiburan klub malam. Kalau perlu, di lantai dansa itu diletakkan meja dan kursi.

Advertising
Advertising

Sedangkan lantai dansa di hotel-hotel dan restoran boleh dibuka, namun mereka yang boleh menari di sana hanya kelompok orang yang sudah sering kontak dan sering bersama-sama.

Para pengguna media sosial menerima keputusan tersebut, namun para pemilik hiburan malam kecewa dan sangat berharap mereka bisa diberi kesempatan untuk beroperasi kembali.

“Mereka melarang kami membuka fasilitas berjoget, padahal menari adalah hal yang paling kami sukai. Klub malam tanpa joget - itu seperti opera tanpa musik atau restoran tanpa makanan,” kata Mas Ramon, Kepala Asosiasi Diskotik di Barcelona, seperti dikutip dari english.alarabiya.net.

Ramon pun mengatakan klub-klub malam di Barcelona memilih untuk tidak beroperasi sama sekali jika mereka tidak diperbolehkan membuka lantai dansa bagi para pengunjung. Protes juga disampaikan Joaquim Boadas, kepala organisasi Spain Night Life. Dia mengatakan larangan ini akan hanya menguntungkan klub-klub ilegal. Dia berargumen orang-orang bisa menari menggunakan topeng.

Di Spanyol, virus corona telah menewaskan lebih dari 28.300 orang. Jumlah itu salah satu yang tertinggi di Eropa.

Berita terkait

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

5 hari lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

5 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

8 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

10 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

10 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

12 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

14 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

18 hari lalu

Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

Irlandia selangkah lebih dekat mengakui negara Palestina. Perdana Menteri Irlandia Simon Harris pun menyatakan ingin melakukannya bersama Spanyol dkk.

Baca Selengkapnya

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

20 hari lalu

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.

Baca Selengkapnya

Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

20 hari lalu

Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

Warga Kepulauan Canary lakukan mogok makan akibat membludaknya turis. Begini profil Kepulauan Canary di wilayah Spanyol.

Baca Selengkapnya