Donald Trump Kesulitan Cari Kado Natal untuk Melania

Kamis, 26 Desember 2019 12:30 WIB

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump bersama istrinya Melania saat menghadiri acara penyalaan pohon Natal Nasional di Ellipse di seberang Gedung Putih, Washington, 6 Desember 2019. Pohon Natal dipasangi sekitar 50 ribu lampu dan 450 bintang putih berukuran raksasa, yang bakal menyala hingga 1 Januari 2019. REUTERS/Tom Brenner

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Serikat Donald Trump pada Selasa, 24 Desember 2019, mengaku belum membeli kado Natal buat istrinya, Melania. Padahal itu sehari sebelum puncak perayaan Natal.

Dikutip dari english.alarabiya.net, Kamis, 26 Desember 2019, pengakuan itu disampaikan Trump menjawab pertanyaan seorang warga. Trump pun kemudian tercetus kemungkinan membeli sebuah kartu ucapan Natal yang indah untuk istrinya.

“Saya masih mencari-cari kado Natal. Masih ada waktu, walau sekarang sudah mepet,” kata Trump

Advertising
Advertising

Bukan hanya Natal, Trump diketahui suka memberi istrinya kado berupa kartu ucapan. Dalam sebuah sesi wawancara pada 2018, Trump ditanya apa yang hendak diberikannya sebagai kado ulang tahun Melania, ketika itu dia menjawab dia mungkin tidak akan membelikan kado.

“Saya sebaiknya tidak membelikan kado karena saya bisa bermasalah dengan itu. Saya tidak terlalu berlebihan padanya,” kata Trump, saat itu.

Trump berada di kediamannya di Palm Beach, Florida, Amerika Serikat sehari sebelum perayaan Natal. Dia terlihat pula mengunjungi salah satu ladang usahanya, Trump International Golf Course. Sebelumnya pada Sabtu 21 Desember 2019, Trump memberikan pidato di hadapan politikus muda dalam sebuah acara yang digelar di Trump International Golf Course.

Berita terkait

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

1 hari lalu

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

3 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

11 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

18 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

22 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

29 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

32 hari lalu

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

34 hari lalu

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

Top 3 dunia adalah Joe Biden akan bertanding ulang melawan Donald Trump di Pilpres AS hingga masyarakat Arab di Amerika Serikat kecewa.

Baca Selengkapnya

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

34 hari lalu

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menyindir Donald Trump, yang akan menjadi pesaingnya lagi dalam pemilihan presiden AS yang akan datang pada bulan November.

Baca Selengkapnya

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

35 hari lalu

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

Pada pemilihan Presiden AS, Joe Biden akan tanding ulang dengan Donald Trump. Bagaimana sistem pemilu di Amerika Serikat?

Baca Selengkapnya