Surat Kabar Inggris Terbitkan Obituari Orang yang Masih Hidup

Jumat, 15 November 2019 08:00 WIB

Surat kabar Inggris salah menerbitkan obituari atau berita duka seseorang yang masih hidup.[Facebook/Ian Donaghy]

TEMPO.CO, Jakarta - Surat kabar Inggris meminta maaf telah menerbitkan berita duka atau obituari seseorang yang ternyata masih hidup.

The Northern Echo, media yang berbasis di North East England, melaporkan bahwa seorang pria bernama Charlie Donaghy, digambarkan sebagai penggemar olahraga di wilayah tersebut, telah wafat. Mereka tampaknya memeriksa informasi tersebut dengan tiga sumber independen untuk mengkonfirmasi kematiannya.

"Namun, kami senang dapat melaporkan bahwa Tuan Donaghy masih hidup dan sehat. Kami menghapus cerita dari situs web kami dan saluran media sosial segera setelah kami menyadari bahwa itu tidak benar," tulis surat kabar itu dalam permintaan maaf yang diterbitkan Senin, seperti dikutip dari Fox News, 14 November 2019.

Staf Echo menulis bahwa mereka meminta maaf atas kesalahannya dan atas segala kesusahan yang menimpa Tuan Donaghy, keluarga dan teman-temannya.

Advertising
Advertising

Anggota keluarga Donaghy, seperti dilaporkan oleh Irish Central, mengecam koran di Facebook karena berita kematian yang salah.

"Hari ini Echo menerbitkan penghormatan & obituari yang indah tentang Ayahku. Tapi ... Ayah TIDAK mati!" tulis putranya Ian Donaghy di Facebook. "Kepada semua orang yang menyampaikan belasungkawa tentang Ayahku ... Charlie! Dia TIDAK mati! Ini TIDAK benar ... Tuhan tahu dari mana asalnya tetapi dia masih hidup & baik."

Bersamaan dengan permintaan maaf mereka, Echo menerbitkan pernyataan dari keluarga Donaghy yang berbunyi, "Kami sangat terpukul oleh ketidakakuratan laporan ini."

"Ini telah menyebabkan penderitaan yang tak terukur bagi saudara perempuan saya, juga bagi banyak teman dan pendukung Ayah selama bertahun-tahun. Membiarkan ini diterbitkan ke Internet tanpa memeriksa dengan keluarga kami tidak dapat dimaafkan," lanjut pernyataan tersebut. Keluarga juga berharap kesalahan berita duka atau obituari seperti ini tidak terjadi lagi kepada siapapun.

Berita terkait

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

22 hari lalu

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza

Baca Selengkapnya

Sandera Israel Ditemukan Tewas di Gaza, Kerabat Salahkan Pemerintah Netanyahu

22 hari lalu

Sandera Israel Ditemukan Tewas di Gaza, Kerabat Salahkan Pemerintah Netanyahu

Saudara perempuan Elad Katzir, sandera Israel yang ditemukan tewas di Gaza, menyalahkan pihak berwenang Israel atas kematiannya.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

29 hari lalu

Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

Demam berdarah (DBD) dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah tiba-tiba, bahkan berujung pada kematian.

Baca Selengkapnya

7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

31 hari lalu

7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

Pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga lebih ikhlas saat kematian menjemput.

Baca Selengkapnya

Pakar Saraf Jelaskan Ciri-ciri Epilepsi, dari Bengong sampai Sakit Kepala

39 hari lalu

Pakar Saraf Jelaskan Ciri-ciri Epilepsi, dari Bengong sampai Sakit Kepala

Pakar menjelaskan ciri-ciri epilepsi yang sebenarnya sangat banyak, contohnya melamun atau bahkan sakit kepala.

Baca Selengkapnya

WHO: Jumlah Korban Tewas karena Serangan Israel di Gaza Lampaui 30 Ribu Jiwa

29 Februari 2024

WHO: Jumlah Korban Tewas karena Serangan Israel di Gaza Lampaui 30 Ribu Jiwa

WHO menyebut jumlah kematian di Jalur Gaza sejak serangan Israel pada 7 Oktober lalu telah melampaui 30 ribu jiwa.

Baca Selengkapnya

Santri Berusia 14 Tahun Diduga Dianiaya Senior di Kediri hingga Berujung Kematian

26 Februari 2024

Santri Berusia 14 Tahun Diduga Dianiaya Senior di Kediri hingga Berujung Kematian

Seorang santri pondok pesantren di Kabupaten Kediri tewas dengan tubuh penuh luka diduga dianiaya oleh empat seniornya

Baca Selengkapnya

Dubes Rusia Klaim Alexei Navalny Meninggal karena Penggumpalan Darah

22 Februari 2024

Dubes Rusia Klaim Alexei Navalny Meninggal karena Penggumpalan Darah

Duta Besar Federasi Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva menyebut bahwa tokoh oposisi Rusia Alexei Navalny meninggal karena masalah kesehatan

Baca Selengkapnya

AS akan Jatuhkan Sanksi terhadap Rusia atas Kematian Navalny

21 Februari 2024

AS akan Jatuhkan Sanksi terhadap Rusia atas Kematian Navalny

Amerika Serikat pada Jumat 23 Februari 2024 akan mengumumkan sanksi terhadap Rusia atas kematian tokoh pengkritik pemerintah Rusia, Alexei Navalny

Baca Selengkapnya

WHO Laporkan Kasus MERS di Arab Saudi, Dua Orang Tewas

20 Februari 2024

WHO Laporkan Kasus MERS di Arab Saudi, Dua Orang Tewas

Terdapat empat kasus MERS-CoV yang dikonfirmasi, dua diantaranya berujung pada kematian dan dilaporkan ke WHO oleh Arab Saudi

Baca Selengkapnya