Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Deretan Sanksi Negara Barat Kepada Rusia Karena Serang Ukraina

image-gnews
Presiden Rusia Vladimir Putin menghadiri liturgi Natal Ortodoks di sebuah katedral di wilayah kediaman negara bagian Novo -Ogaryovo di luar Moskow, Rusia, 7 Januari 2024. Sputnik/Gavriil Grigorov/Pool via REUTERS
Presiden Rusia Vladimir Putin menghadiri liturgi Natal Ortodoks di sebuah katedral di wilayah kediaman negara bagian Novo -Ogaryovo di luar Moskow, Rusia, 7 Januari 2024. Sputnik/Gavriil Grigorov/Pool via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak perang Rusia-Ukraina berlangsung, berbagai negara barat bersuara dan menjatuhkan sanksi kepada negara beruang merah. Para negara barat memprotes operasi militer Vladimir Putin ke Ukraina yang berlangsung sejak 24 Februari 2022. Dilansir dari berbagai sumber, iniah berbagai sanksi dari berbagai negara barat kepada Rusia:

1. Pembekuan Bank Rusia

Pemerintahan Joe Biden memberikan sanksi terhadap dua bank yang dinilai Amerika sebagai lembaga finansial yang penting bagi Kremlin dan militer Rusia. Pelarangan juga menghantam sejumlah bank yang mengelola keuangan separatis di wilayah Uni Eropa. Sedangkan dari Inggris, total ada lima bank Rusia yang dijatuhi sanksi.

2. Bidang Ekspor Impor

Negara pimpinan Putin juga dijatuhi sejumlah hukuman pada bidang ekspor impor, ekspor ulang, penjualan dan penyediaan barang, serta layanan dan teknologi baik secara langsung berasal dari negaranya ataupun tidak.

Amerika menargetkan produksi dan ekspor energi Rusia di masa depan, dengan menargetkan proyek LNG 2 Arktik di Siberia. Pada November 2023, Washington menjatuhkan sanksi terhadap entitas besar yang terlibat dalam proyek besar tersebut.

Pada hari Jumat, 23 Februari 2024 Departemen Luar Negeri AS menargetkan perusahaan pembuat kapal Zvezda Rusia, yang dikatakan terlibat dalam pembangunan hingga 15 kapal tanker LNG khusus yang dimaksudkan untuk digunakan dalam mendukung ekspor LNG 2 Arktik.

3. Hukuman pada Orang Terdekat Putin

Hukuman juga terciprat kepada orang yang dekat dengan Vladimir Putin. Amerika pernah memberi sanksi pada Presiden Vladimir Putin, Menteri Luar Negeri Serge, Viktorovich Lavrov, sejumlah miliarder yang dekat dengan Presiden Rusia.

Sedangkan Kerajaan Inggris turut menghukum tiga orang yang memiliki nilai kekayaan tinggi dan dekat dengan Vladimir Putin. Perdana Menteri Boris Johnson mengatakan bahwa aset yang dimiliki lembaga dan sejumlah nama tadi akan dibekukan. Ia juga melarang deretan tokoh tadi untuk masuk ke Inggris.

Sanksi juga dipicu karena Rusian menahan Aleksey Navalny, pemimpin oposisi sekaligus lawan politik Putin di sebuah penjara di wilayah Arktik. Washington menyebut bahwa pemerintah Rusia bertanggung jawab atas kejadian tersebut, Joe Biden tak terima dan memilih mengeluarkan sanksi tersebut. 

“Sanksi-sanksi ini akan menargetkan individu-individu yang terkait dengan pemenjaraan Navalny serta sektor keuangan, basis industri pertahanan, jaringan pengadaan, dan entitas Rusia yang menghindari sanksi di sejumlah benua," ujar Joe Biden dikutip dari Antara.

4. Larangan Memasuki Wilayah

Larangan juga diberikan pada penerbangan Rusia agar tak masuk wilayah udara negara barat, mencakup Amerika Serikat, Inggris Raya, dan Uni Eropa.

5. Pembatasan Dagang

Pemerintahan Joe Biden telah memberlakukan pembatasan perdagangan baru pada 93 entitas dari Rusia, Cina, Turki, Uni Emirat Arab, dan negara lain karena mendukung upaya perang Rusia di Ukraina.

KAKAK INDRA PURNAMA | DWI ARJANTO | RIO ARI SENO

Pilihan Editor: Militer Amerika Serikat Gambarkan Rusia Sebagai Musuh

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

6 jam lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.


Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

21 jam lalu

Jet tempur Sukhoi Su-35 melaju di sepanjang lapangan terbang selama forum teknis militer internasional
Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih


Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

23 jam lalu

Mykola Solsky. wikipedia.org
Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar


Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

1 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin memimpin pertemuan dengan anggota Dewan Keamanan melalui panggilan konferensi video di Moskow, Rusia, 9 September 2022. Sputnik/Gavriil Grigorov/Pool via REUTERS/File Photo
Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.


Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

1 hari lalu

Koalisi mahasiswa Universitas Michigan berkumpul di sebuah perkemahan di Diag untuk menekan universitas tersebut agar melepaskan dana abadinya dari perusahaan-perusahaan yang mendukung Israel atau dapat mengambil keuntungan dari konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di kampus perguruan tinggi Universitas Michigan  di Ann Arbor, Michigan, AS, 22 April 2024. REUTERS/Rebecca Cook
Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

Berbagi kampus di Amerika Serikat unjuk rasa mendukung Palestina dengan tuntutan yang seragam soal protes genosida di Gaza.


Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

1 hari lalu

Veronika Novoseltseva charg d'affaires (kiri) dan Maxim Lukyanov (kanan) atase pertahanan di Kedutaan Besar Federasi Rusia untuk Indonesia dalam acara jumpa pers di Jakarta Selatan pada Rabu, 24 April 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

Top 3 dunia adalah Rusia menawarkan Sukhoi ke RI, AS minta Cina buka pintu untuk pengusahanya hingga persiapan senjata Rusia lawan Ukraina.


AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

1 hari lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

Amerika Serikat resmi melarang TikTok karena alasan keamanan jika ByteDance tidak melakukan divestasi sahamnya. Perusahaan Cina itu melawan.


Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

1 hari lalu

Presiden AS Joe Biden menyampaikan sambutan kepada anggota militer, petugas pertolongan pertama, dan keluarga mereka pada hari peringatan 22 tahun serangan 11 September 2001 terhadap World Trade Center, di Pangkalan Gabungan Elmendorf-Richardson di Anchorage, Alaska, 11 September. 2023. REUTERS/Evelyn Hockstein
Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

Tim kampanye Joe Biden berkata mereka tidak akan berhenti menggunakan TikTok, meski DPR AS baru mengesahkan RUU yang mungkin melarang penggunaan media sosial itu.


Menhan AS Sampaikan Ucapan Selamat dari Joe Biden ke Prabowo

2 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto, menerima ucapan selamat dari Menteri Pertahanan AS, Lloyd J. Austin III, pada Rabu, 24 April 2024, setelah penetapan oleh Komisi Pemilihan Umum. Foto: Tim Media Prabowo
Menhan AS Sampaikan Ucapan Selamat dari Joe Biden ke Prabowo

Presiden terpilih Prabowo menegaskan kembali komitmen Indonesia dalam membina kemitraan yang erat dengan AS.


Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI Patuhi Sanksi Ihwal Dugaan Penyelewengan Hibah BUMN

2 hari lalu

Logo PWI. Istimewa
Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI Patuhi Sanksi Ihwal Dugaan Penyelewengan Hibah BUMN

DK PWI telah memutuskan memberikan sanksi dan tindakan organisatoris terhadap Ketua Umum PWI Hendry Ch Bangun dan tiga pengurus PWI lainnya.