Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jokowi Bertemu Presiden Korea Selatan, Berikut Profil Yoon Suk Yeol dan Ibu Negara Kim Keon Hee

image-gnews
Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol dan Istri Kim Keon Hee tiba untuk jamuan makan malam pada KTT ASEAN ke-43 di Jakarta, 6 September 2023. MAST IRHAM/Pool via REUTERS
Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol dan Istri Kim Keon Hee tiba untuk jamuan makan malam pada KTT ASEAN ke-43 di Jakarta, 6 September 2023. MAST IRHAM/Pool via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengadakan pertemuan bilateral dengan Yoon Suk Yeol selaku Presiden Korea Selatan. Seperti dilansir dari laman Antaranews.com, pertemuan yang diadakan pada Jumat, 8 September 2023 tersebut digelar di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Negara Iriana Widodo pun turut menyambut kedatangan Presiden Yoon Suk Yeol yang juga didampingi oleh Ibu Negara Kim Keon Hee di halaman Istana Kepresidenan Jakarta. Setelah mendengarkan lagu kebangsaan kedua negara, berikutnya Jokowi mengajak Yeon beserta para delegasinya menuju Ruang Oval Istana Kepresidenan untuk melaksanakan pertemuan bilateral. 

“Pertama-tama, saya ingin menyampaikan terima kasih atas dukungan untuk Keketuaan Indonesia di ASEAN dan kunjungan yang mulai sangat bermakna, apalagi tahun ini hubungan kita genap 50 tahun,” ujar Jokowi seperti dilansir dari laman Antaranews.com.

Namun demikian, kunjungan Presiden Yoon kemarin tidak hanya dalam rangka menghadiri pembukaan KTT ke-43 ASEAN, melainkan juga bertepatan dengan peringatan 50 tahun hubungan diplomatik antara Korea Selatan dan Indonesia. Selain itu, pada pembukaan KTT ke-24 ASEAN-Korea yang diadakan di Jakarta, pada Rabu, 6 September 2023, Yoon turut menyebut bahwa Korea Selatan juga telah meluncurkan Prakarsa Solidaritas Korea-ASEAN (KASI) pada 2022 lalu.

Upaya inisiatif tersebut turut menegaskan sikap Korea Selatan yang mendukung beberapa agenda ASEAN seperti sentralitas ASEAN, penguatan kerja sama strategis dalam bidang politik dan keamanan, serta penjajakan kerja sama dalam bidang infrastruktur digital dan perubahan iklim. Selain itu, langkah inisiatif tersebut juga mendukung Korea Selatan terhadap pandangan ASEAN mengenai Indo-Pasifik.

Profil Yoon Suk Yeol

Yoon Suk Yeol merupakan Presiden Korea Selatan yang mulai menjabat sebagai presiden pada 2022, terpilih sebagai presiden ke-20 Korea Selatan melalui People Power Party. Presiden berusia 62 tahun tersebut lahir pada 18 Desember 1960 di Yeonhui-dong, Seoul, Korea Selatan.

Seperti dilansir dari laman President.go.kr, sebelum terjun di dunia profesional, Yoon menyelesaikan gelar sarjananya dengan mengambil program studi Hukum di Seoul National University pada 1983. Berikutnya, Yoon mengambil gelar magister bidang hukum di universitas yang sama pada 1988.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah menyelesaikan studi hukumnya hingga meraih gelar magister, Yoon pun memulai kariernya sebagai Jaksa dengan bertugas di Kantor Kejaksaan Daegu mulai 1994 hingga 1996. Yoon melanjutkan kariernya hingga pada 2019 dirinya diangkat sebagai Jaksa Penuntut Umum di Supreme Prosecutors Office, hingga pada 2021 dirinya memutuskan untuk pensiun menjadi jaksa dan meneruskan kariernya sebagai seorang politikus melalui People Power Party.

Profil Ibu Negara Korsel Kim Keon-hee

Kim Keon-hee merupakan istri Yoon Suk Yeol selaku Presiden Korea Selatan, yang menjadikan Kim sebagai Ibu Negara Korea Selatan. Wanita berusia 51 tahun tersebut lahir pada 2 September 1972.

Seperti dilansir dari laman Straitstimes.com, Kim menempuh gelar sarjananya di bidang Seni pada Universitas Kyonggi. Setelah menempuh gelar sarjana, Kim menempuh pendidikan magisternya di universitas yang sama dengan program studi Pendidikan Seni.

Kemudian, Kim mendapatkan gelar doktoralnya di program studi Desain Konten Digital dan bekerja sebagai dosen dan pengajar di sekolah serta universitas. Selain itu, Kim juga mendirikan perusahaan bernama Covana Contents pada 2007.

Perusahaan tersebut bergerak pada bidang kesenian dengan pengalaman beberapa kali menghadirkan pameran kesenian dari beberapa seniman ternama dunia seperti Alberto Giacometti, Marc Chagall, dan Mark Rothko. Kim menikah dengan Yoon pada 2012, hingga kini pasangan tersebut belum memiliki anak dan hidup bersama dengan 4 anjing serta 3 kucing.  

Pilihan Editor: Madam Kim Keon-hee Curi Perhatian Warganet di KTT G20, Begini Profil Ibu Negara Korea Selatan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

1 jam lalu

Logo KPK. Dok Tempo
Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

Akademisi menyarankan proses seleksi calon pimpinan KPK diperketat menyusul kasus yang menjerat mantan Ketua KPK Firli Bahuri.


Hasil Piala Asia Putri U-17: Korea Selatan Hajar Timnas Indonesia 12-0

2 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Putri U-17 Nabila Saputri (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Korea Selatan Putri U-17 Ji Ae (kanan) saat pertandingan Grup A Piala Asia Putri U-17 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Kamis 9 Mei 2024. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/YU
Hasil Piala Asia Putri U-17: Korea Selatan Hajar Timnas Indonesia 12-0

Timnas Indonesia Putri U-17 mengakui ketangguhan timnas putri Korea Selatan dengan skor 0-12 pada pertandingan kedua Grup A Piala Asia Putri U-17.


Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

3 jam lalu

Presiden Jokowi saat ditemui di Pasar Baru Karawang, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada Rabu siang, 8 Mei 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

Analisis pengamat apakah Jokowi masih akan cawe-cawe di pilkada 2024.


Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

7 jam lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana Sendi Fardiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

Sespri Iriana Sendi Fardiansyah melakukan sejumlah upaya dalam mempersiapkan diri maju dalam pemilihan wali kota Bogor. Begini kisahnya


Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

7 jam lalu

Ketua PP Muhammadiyah yang juga mantan Ketua KPK, M. Busyro Muqoddas. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

Mantan Komisioner KPK Busyro Muqoddas mendesak Pansel KPK tahun ini tidak sepenuhnya ditunjuk Jokowi


Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

8 jam lalu

Komisioner KPU Arief Budiman menunjukkan contoh surat suara Pemilihan Umum Presiden 2014 di Kantor KPU, Jakarta, Kamis, 5 Juni 2014. Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan surat suara dalam Pilpres 2014 untuk dua pasangan calon presiden dan wakil presiden dengan ukuran 18 x 23 cm, dari kertas seberat 80 gram. (Sumber: ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma/Asf/ama/14)
Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

Presiden Indonesia ikut dalam semua aktivitas legislasi mulai dari perencanaan, pengusulan, pembahasan, persetujuan hingga pengundangan.


Meski Sudah Disahkan, UU Goo Hara Baru Berlaku Dua Tahun Lagi

9 jam lalu

Goo Hara ditemukan tak bernyawa di kediamannya, di kawasan Cheongdam, Seoul, pada 24 November 2019. Sebelumnya memutuskan mengakhiri hidupnya, mantan personel grup Kara itu sempat mengungkapkan kesedihan yang dirasa akibat beratnya tekanan hidup. Ungkapan kesedihan itu ia sampaikan  lewat akun Instagramnya. soompi.com
Meski Sudah Disahkan, UU Goo Hara Baru Berlaku Dua Tahun Lagi

Usulan peraturan untuk UU Goo Hara sudah lolos sampai tahap legislatif bahkan sejak 25 April lalu, namun belum sepenuhnya disahkan.


Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

9 jam lalu

Prabowo dan Sri Mulyani. Instagram
Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.


Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis PPDS: Kuota Hanya 38, Depresi sampai Dibuli Senior

9 jam lalu

Ilustrasi dokter spesialis (ANTARA)
Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis PPDS: Kuota Hanya 38, Depresi sampai Dibuli Senior

Untuk tahun pertama Kementerian Kesehatan menyediakan 38 kursi PPDS, namun Jokowi minta kuotanya ditambah.


Syarat Pemasangan Foto Presiden dan Wakil Presiden di Kantor atau Instansi, Wajibkah?

10 jam lalu

Foto presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029 di jual di lapak penjual bingkai foto di Pasar Baru, Jakarta, Selasa 23 April 2024. Pasangan Prabowo - Gibran resmi keluar sebagai pemenang Pilpres 2024 setalah dalam sidang putusan PHPU Pilpres 2024 Mahkamah Konstitusi menolak semua permohonan sengketa pemilu yang diajukan oleh pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dan pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD. TEMPO/Subekti
Syarat Pemasangan Foto Presiden dan Wakil Presiden di Kantor atau Instansi, Wajibkah?

PDIP memberi klarifikasi mengapa tak ada foto Jokowi di kantor DPD PDIP Sumatera Utara. Wajibkah pemasangan foto presiden dan wakil presiden?