Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rumania Akui Bagian-bagian Drone Rusia Jatuh di Wilayahnya

Reporter

Editor

Ida Rosdalina

image-gnews
Pelabuhan Izmail dilihat dari Plauru, Rumania, 5 September 2023. REUTERS/Andreea Campeanu
Pelabuhan Izmail dilihat dari Plauru, Rumania, 5 September 2023. REUTERS/Andreea Campeanu
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBagian-bagian dari apa yang mungkin merupakan drone Rusia jatuh di wilayah Rumania, kata Menteri Pertahanan Angel Tilvar pada Rabu, 6 September 2023, dua hari setelah Ukraina mengatakan drone Rusia telah meledak di wilayah anggota NATO tersebut.

Para pejabat Rumania sebelumnya membantah laporan mengenai jatuhnya pesawat tak berawak di tanah Rumania dan mengatakan serangan Rusia di negara tetangga Ukraina tidak menimbulkan ancaman langsung.

Pada Rabu, Presiden Klaus Iohannis mengatakan konfirmasi penemuan bagian-bagian milik pesawat tak berawak Rusia akan menjadi pelanggaran serius.

“Saya mengonfirmasi bahwa potongan-potongan yang mungkin merupakan elemen drone telah ditemukan,” kata Tilvar kepada penyiar CNN Antenna 3.

Dia mengatakan daerah tersebut belum dievakuasi karena tidak ada yang menunjukkan bahwa potongan-potongan tersebut merupakan ancaman, dan akan dianalisis untuk memastikan asal usulnya.

Sekutu NATO, Rabu, menyatakan “solidaritas yang kuat” dengan Rumania setelah negara tersebut memberi pengarahan kepada mereka tentang insiden tersebut. “Kami terus memantau situasi dengan cermat, dan kami tetap menjalin kontak dekat dengan sekutu kami, Rumania,” kata NATO dalam sebuah pernyataan.

Ukraina, Senin, mengatakan bahwa drone diledakkan di Rumania selama serangan udara malam yang dilancarkan Rusia di pelabuhan Ukraina di seberang Sungai Danube, di mana serangan meningkat sejak Juli ketika Moskow membatalkan kesepakatan yang mencabut blokade de facto Rusia terhadap pelabuhan Laut Hitam Ukraina.

Sebuah video dan foto di media sosial menunjukkan ledakan di sisi sungai Danube, Rumania, di seberang Izmail. Reuters dapat mengkonfirmasi lokasinya tetapi tidak dapat mengkonfirmasi penyebab ledakan atau tanggal pengambilan gambar.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sergei Lavrov Sebut Barat sebagai 'Kerajaan Kebohongan'

9 jam lalu

Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov berpidato pada Sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City, AS, 23 September 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
Sergei Lavrov Sebut Barat sebagai 'Kerajaan Kebohongan'

Sergei Lavrov menuduh Barat mengadopsi pola pikir neo-kolonial dalam upayanya kepada negara-negara Selatan untuk mendapatkan dukungan bagi Ukraina.


Rudal Ukraina Hantam Mabes AL Laut Hitam Rusia, Satu Prajurit Hilang

1 hari lalu

Markas besar Armada Laut Hitam Rusia di Sevastopol, Krimea. (Reuters)
Rudal Ukraina Hantam Mabes AL Laut Hitam Rusia, Satu Prajurit Hilang

Sedikitnya sebuah rudal Ukraina menghantam markas besar Angkatan Laut (AL) Laut Hitam Rusia di pelabuhan Sevastopol, Krimea


Rusia Klaim Hancurkan 19 Drone Ukraina di Krimea dan Laut Hitam

3 hari lalu

Seorang prajurit Ukraina membawa drone dan pengendali jarak jauh selama pelatihan, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di wilayah Zaporizhzhia, Ukraina 17 Agustus 2023. (Reuters)
Rusia Klaim Hancurkan 19 Drone Ukraina di Krimea dan Laut Hitam

Unit-unit antipesawat Rusia menghancurkan 19 drone Ukraina di Semenanjung Krimea dan Laut Hitam


Bulgaria Kirim Tim Periksa Drone dengan Bahan Peledak di Resor Laut Hitam

6 hari lalu

Ilustrasi drone. Efrem Lukatsky/Pool via REUTERS
Bulgaria Kirim Tim Periksa Drone dengan Bahan Peledak di Resor Laut Hitam

Kementerian pertahanan Bulgaria mengatakan bahwa pihaknya telah mengirim unit khusus untuk memeriksa dan menonaktifkan drone dengan bahan peledak


Polandia, Hongaria dan Slovakia Larang Impor Biji-bijian dari Ukraina

8 hari lalu

Pemandangan terminal Cereal dengan silo biji-bijian di pelabuhan Laut Hitam Constanta, Rumania, 11 Mei 2022. REUTERS/Anca Cernat
Polandia, Hongaria dan Slovakia Larang Impor Biji-bijian dari Ukraina

Larangan impor biji-bijian asal Ukraina ini dimaksudkan untuk melindungi petani-petani di tiga negara tersebut.


Ukraina Ngamuk, Hancurkan 2 Kapal Patroli Laut Hitam Rusia dan Pangkalan Udara Krimea

9 hari lalu

Kapal korvet Sergey Kotov dari proyek 22160 didukung dengan mesin utama 16.000 kW yang memiliki perpindahan standar 4,550t dan dapat menampung hingga 80 personel. Foto : Entopwar
Ukraina Ngamuk, Hancurkan 2 Kapal Patroli Laut Hitam Rusia dan Pangkalan Udara Krimea

Ukraina menyerang dua kapal patroli Rusia dan menghancurkan sistem pertahanan udara canggih di sebelah barat Krimea.


Rumania Panggil Utusan Rusia Setelah Penemuan Pecahan Drone

14 hari lalu

Sebuah bangunan perusahaan pelayaran Laut Hitam Danube hancur selama serangan pesawat tak berawak Rusia, di tengah serangan Rusia di Ukraina, di Izmail, wilayah Odesa, Ukraina 2 Agustus 2023. REUTERS/Nina Liashenko
Rumania Panggil Utusan Rusia Setelah Penemuan Pecahan Drone

Anggota NATO, Rumania, mengatakan pada Minggu 10 September 2023 bahwa pihaknya telah memanggil kuasa usaha kedutaan Rusia


Soal Keberlanjutan Kesepakatan Biji-bijian Laut Hitam, Putin: akan Kami Pertimbangkan

17 hari lalu

Soal Keberlanjutan Kesepakatan Biji-bijian Laut Hitam, Putin: akan Kami Pertimbangkan

Putin mengatakan Rusia dapat kembali ke kesepakatan gandum jika Barat memenuhi memorandum terpisah yang disepakati dengan PBB.


NATO: Tidak Ada Indikasi Serangan Sengaja Rusia ke Rumania

17 hari lalu

Wakil Menlu AS Wendy Sherman, Sekjen NATO Jens Stoltenberg, Wakil Menlu Rusia Alexander Grushko dan Wakil Menhan Rusia Alexander Fomin di markas NATO di Brussels, Belgia 12 Januari 2022. Olivier Hostel/Pool melalui REUTERS
NATO: Tidak Ada Indikasi Serangan Sengaja Rusia ke Rumania

NATO menyatakan tidak ada indikasi bahwa puing-puing drone atau pesawat nirawak di wilayah Rumania disebabkan oleh serangan Rusia yang disengaja


Ukraina Sebut Drone Rusia Hantam Rumania, Tapi Dibantah Bucharest

19 hari lalu

Gudang biji-bijian di Pelabuhan Izmail, Ukraina, terbakar terkena serangan drone Rusia, 3 September 2023. (Ukrinform.net)
Ukraina Sebut Drone Rusia Hantam Rumania, Tapi Dibantah Bucharest

Anggota parlemen Ukraina Oksana Savchuk mengatakan bantahan Rumania bisa menjadi bagian dari upaya NATO untuk mencegah perang langsung dengan Rusia.