Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bukan Hanya Indonesia, Ini 7 Negara Yang Merayakan Kemerdekaan di Bulan Agustus

image-gnews
Warga mengibarkan bendera Afghanistan saat mengikuti aksi protes dalam peringatan Hari Kemerdekaan Afghanistan, di Kabul, 19 Agustus 2021. Selain di Kabul, unjuk rasa juga terjadi di beberapa kota pada Kamis, 19 Agustus 2021. REUTERS/Stringer
Warga mengibarkan bendera Afghanistan saat mengikuti aksi protes dalam peringatan Hari Kemerdekaan Afghanistan, di Kabul, 19 Agustus 2021. Selain di Kabul, unjuk rasa juga terjadi di beberapa kota pada Kamis, 19 Agustus 2021. REUTERS/Stringer
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bulan Agustus menjadi bulan yang sangat istimewa bagi masyarakat Indonesia. Sebab, pada 17 Agustus 1945 Indonesia merdeka. Dan setiap bulan Agustus, banyak festival hingga perlombaan digelar untuk memeriahkan dan merayakan kemerdekaan, serta mengenang jasa para pahlawan. Ternyata, bukan hanya Indonesia yang merayakan kemerdekaan pada bulan Agustus. Melansir dari kawanhukum.id, berikut negara-negara yang juga merayakan kemerdekaannya di bulan Agustus. 

1. Bolivia 

Negara yang terletak di Amerika Selatan ini merayakan kemerdekaannya lebih awal dibanding Indonesia, yakni pada 6 Agustus. Perayaan ini biasanya dirayakan dengan berbagai kegiatan. Salah satunya parade jalanan sambil membawa bendera negara. Perjuangan kemerdekaan Bolivia berlangsung selama 15 tahun dan terinspirasi dari Revolusi Prancis setelah berabad-abad dijajah oleh Pemerintah Spanyol. 

2. Jamaika 

Di Jamaika, perayaan kemerdekaan juha dilakukan pada tanggal 6 Agustus dengan penandatanganan kemerdekaan setelah melangsungkan pemilihan umum yang dimenangkan Partai Buruh Jamaika. UU tentang Kemerdekaan Jamaika disahkan pada 19 Juli 1962 dan diserahkan kemerdekaannya pada 6 Agustus 1962. 

3. Singapura  

Singapura merdeka pada 9 Agustus 1965. Saat itu Singapura tak lagi menjadi bagian Malaysia dan menjadi negara sendiri.  

4. Ekuador 

Negara ini merdeka pada 10 Agustus 1830 yang juga dikenal dengan EL Primer Grito de Independence. Walau pada awalnya 24 Mei 1822  merupakan kemerdekaan pertama terhadap Spanyol. Namun, saat ini setiap tanggal 10 Agustus ditetapkan sebagai hari libur nasional sebagai perayaan kemerdekaan. 

5. Korea Selatan 

Korea Selatan juga merayakan kemerdekaan pada bulan Agustus. Korea Selatan merdeka pada 15 Agustus 1945. Itu terjadi setelah Jepang menyerah tanpa syarat, yang bersamaan dengan kekalahannya di Perang Dunia II. 

6. Republik Kongo 

Negara ini merdeka pada 15 Agustus 1960 setelah mendapat kemerdekaan penuh dari Prancis. Presiden pertamanya adalah Youlou. 

7. Afghanistan  

Di Afganistan, 19 Agustus juga ditetapkan sebagai hari libur nasional. Pada hari kemerdekaannya, 19 Agustus 1919, Afghanistan membuat perjanjian Rawalpindi atau Perjanjian Anglo- Afganistan yang berisi pelepasan status negara yang dilindungi. 

Selain ketujuh negara di atas,  sejumlah negara yang merdeka pada bulan Agustus yakni Moldova yang merdeka pada 27 Agustus 1991, Kyrgystan pada 31 Agustus 1991, Malaysia pada tanggal 31 Agustus 1957, Pakistan pada 14 Agustus 1947, dan India pada 15 Agustus 1947. 

Pilihan Editor: Kilas Balik Perayaan Hari Kemerdekaan Singapura 9 Agustus 1965

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perempuan WNI Diculik di Malaysia, Polisi Tangkap 14 Tersangka

58 menit lalu

Ilustrasi penyanderaan / sandera / penculikan. Shutterstock
Perempuan WNI Diculik di Malaysia, Polisi Tangkap 14 Tersangka

Seorang perempuan WNI diculik di Penang, Malaysia. Pelaku meminta tebusan hingga Rp1,7 miliar


Samsung Luncurkan One UI 6 Beta ke Seri Galaxy S22

7 jam lalu

Samsung Galaxy S22 Ultra. Foto : Samsung
Samsung Luncurkan One UI 6 Beta ke Seri Galaxy S22

SamMobile melaporkan bahwa Samsung kini telah menyediakan One UI 6 beta untuk ponsel seri Galaxy S22 di Korea Selatan.


Meski Mobilnya Bermasalah, Tim Indonesia Naik Podium di MSF Enduro Malaysia

22 jam lalu

Pembalap tim asal Indonesia Redme Banteng Motorsport x KDRT di MSF Enduro 88 Lap Malaysia. (Foto: KDRT)
Meski Mobilnya Bermasalah, Tim Indonesia Naik Podium di MSF Enduro Malaysia

Tim balap asal Indonesia Redme Banteng Motorsport x Kurang Dana Racing Team (KDRT) mampu naik podium di MSF Enduro 88 Lap Malaysia.


Inilah 6 Konser K-Pop Terbesar Sepanjang Sejarah

23 jam lalu

Girl band asal Korea Selatan BLACKPINK tampil pada konsernya yang bertajuk BLACKPINK BORN PINK In Jakarta di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu 11 Maret 2023. Dalam konser hari pertamanya BLACKPINK membawakan sejumlah lagu diantaranya Pink Venom, How You Like That dan Kill This Love. ANTARA FOTO/Rianti
Inilah 6 Konser K-Pop Terbesar Sepanjang Sejarah

Sejumlah girl atau boy group K-Pop pernah mengadakan tur dunia dan meraih banyak penonton. Berikut daftar konser K-Pop terbesar sepanjang sejarah.


Erdogan dan Anwar Ibrahim Bertemu di New York, Siap Kerja Sama Melawan Islamofobia

1 hari lalu

Presiden Turki, Tayyip Erdogan. REUTERS/Murad Sezer
Erdogan dan Anwar Ibrahim Bertemu di New York, Siap Kerja Sama Melawan Islamofobia

PM Malaysia Anwar Ibrahim bertemu dengan Presiden Turki Erdogan membahas kerja sama lebih kuat dalam menangani sentimen Islamofobia dan rasisme


Bamsoet Saksikan Penandatanganan Nota Kerjasama antara UNPERBA dengan Yeungnam University

1 hari lalu

Bamsoet Saksikan Penandatanganan Nota Kerjasama antara UNPERBA dengan Yeungnam University

Ketua MPR RI Bamsoet Saksikan Penandatanganan Nota Kerjasama antara UNPERBA dengan Yeungnam University


Alva Berpeluang Ekspor Motor Listrik, Malaysia dan Eropa Berminat

1 hari lalu

Motor listrik Alva berpeluang diekspor ke Malaysia hingga Eropa. (Foto: Alva)
Alva Berpeluang Ekspor Motor Listrik, Malaysia dan Eropa Berminat

PT Ilectra Motor Group (IMG) selaku produsen Alva bicara soal peluang ekspor motor listrik ke beberapa negara, termasuk Malaysia dan Eropa.


Pekerja Migran Meninggal di Korea Selatan, Butuh Ratusan Juta untuk RS dan Pulangkan Jenazah

1 hari lalu

Kota Seoul, Korea Selatan, 19 April 2022. REUTERS/Kim Hong-Ji
Pekerja Migran Meninggal di Korea Selatan, Butuh Ratusan Juta untuk RS dan Pulangkan Jenazah

Pekerja migran Indonesia meninggal di Korea Selatan dan butuh ratusan juta rupiah untuk biaya rumah sakit dan memulangkan jenazahnya ke Tanah Air.


Bandara Changi Singapura Bakal Bebas Paspor Mulai 2024

1 hari lalu

Jewel Bandara Changi Singapura (TEMPO/Mila Novita)
Bandara Changi Singapura Bakal Bebas Paspor Mulai 2024

Bandara Changi Singapura akan menerapkan sistem biometrik di imigrasi hingga penyerahan tas dan boarding untuk mempercepat proses.


Dituding Curi Lagu Pok Ame-Ame dari Indonesia, Ini Bantahan Penyanyi Malaysia

1 hari lalu

Pudds. Foto: TikTok.
Dituding Curi Lagu Pok Ame-Ame dari Indonesia, Ini Bantahan Penyanyi Malaysia

Tidak terima dituduh mencuri lagu Pok Ame-Ame dari Indonesia, Pui Ting Chin jelaskan, Indonesia dan Malaysia merupakan bangsa serumpun.