TEMPO.CO, Jakarta - Mark Zuckerberg mengatakan Elon Musk tidak serius tentang duel keduanya. Dia meminta Elon Musk untuk move on dari rencana pertarungan yang tak kunjung terwujud itu.
"Elon Musk tidak akan mengkonfirmasi tanggal, lalu mengatakan dia perlu operasi. Sekarang dia meminta untuk melakukan latihan di halaman belakang saya sebagai gantinya," ujar Zuckerberg di platform sosial Threads, pada Minggu, 13 Agustus 2023.
Baca Juga:
“Jika Elon Musk serius tentang acara itu dan resmi, dia tahu bagaimana menghubungi saya. Kalau tidak, saatnya untuk melanjutkan. Saya akan fokus bersaing dengan orang-orang yang menganggap serius olahraga ini.”
Zuckerberg, 39 tahun, sebelumnya telah mengusulkan 26 Agustus untuk duel dengan Elon Musk. Namun hingga kini Elon Musk, 52 tahun, belum mengonfirmasi.
Pekan lalu, bos Tesla ini menulis bahwa kemungkinan duel antara Elon Musk vs Mark Zuckerberg itu akan disiarkan di X, sebelumnya dikenal sebagai Twitter. Elon Musk mengatakan dia berlatih mengangkat beban dan mempersiapkan pertarungan. Hasil duel semuanya akan disumbangkan untuk amal bagi para veteran.
Mark Zuckerberg adalah seorang praktisi jiu-jitsu Brasil. Ia memenangkan emas dan perak dalam dua kategori sabuk putih kelas bulu di turnamen seni bela diri California pada bulan Mei.
Pada Juni, kedua miliarder teknologi itu tampaknya sepakat untuk saling berhadapan dalam pertarungan kandang. Pertaruhan untuk potensi duel dinaikkan bulan lalu ketika Meta meluncurkan Threads, yang dipandang sebagai pesaing langsung Twitter.
Pada 10 Juli, beberapa hari setelah diluncurkan, Zuckerberg mengatakan lebih dari 100 juta orang telah mendaftar ke platform tersebut. Threads menjadi salah satu aplikasi dengan pertumbuhan tercepat dalam sejarah. Namun berminggu-minggu kemudian, Threads menunjukkan perkembangan yang kurang menggembirakan dan jatuh ke posisi terendah.
CNN
Pilihan Editor: Korban Tewas Kebakaran di Hawaii Jadi 96 Orang, Penyelidik Independen Curigai Perusahaan Listrik