Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan PBB Larang Penggunaan Bom Tandan untuk Perang

image-gnews
Prajurit Ukraina memegang bom tandan yang dijinakkan dari rudal MSLR, di antara potongan-potongan roket yang digunakan oleh tentara Rusia, yang menurut ahli amunisi Ukraina tidak meledak saat terkena benturan, di wilayah Kharkiv, Ukraina, 21 Oktober 2022. REUTERS /Clodagh Kilcoyne/File Foto
Prajurit Ukraina memegang bom tandan yang dijinakkan dari rudal MSLR, di antara potongan-potongan roket yang digunakan oleh tentara Rusia, yang menurut ahli amunisi Ukraina tidak meledak saat terkena benturan, di wilayah Kharkiv, Ukraina, 21 Oktober 2022. REUTERS /Clodagh Kilcoyne/File Foto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perang Rusia Ukraina belum rampung, bahkan kian memanas dengan kedua kubu saling unjuk taring memamerkan kepemilikan bom tandan atau bom klaster. Ukraina dapat pasokan dari Amerika Serikat. Sementara Rusia siap meladeni bila Ukraina menggempur dengan senjata terlarang itu saat melancarkan serangan balik.

Untuk diketahui, sebagaimana dinukil dari laman Cluster Munition Coalition, bom tandan merupakan submunisi dalam jumlah puluhan atau ratusan yang dijatuhkan dari pesawat terbang atau ditembakkan dari darat atau laut.

Peledak tersebut dapat memenuhi area hingga seukuran beberapa lapangan sepak bola. Siapa pun yang berada di area serangan munisi tandan, baik militer maupun sipil, sangat mungkin terbunuh atau terluka parah.

Bom tandan memang terlarang. Hal ini berdasarkan kesepakatan negara-negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa atau PBB. Perjanjian tersebut diinisiasi dan diadopsi oleh 30 negara pada 2008. Pada 2010, konvensi diratifikasi kembali. Enam bulan setelah ratifikasi, 107 negara setuju dan menandatangani kesepakatan baru. Negara-negara yang meratifikasi dilarang menggunakan, memproduksi dan menyimpan senjata itu.

Penyebab bom tandan dilarang

Melansir Antara, pelarangan terhadap bom tandan karena dampak ledakannya yang luas. Bahkan tak jarang bom gagal meledak dengan segera. Sehingga dapat terbengkalai selama beberapa tahun. Lalu meletus saat tersulut dan menewaskan atau mencederai ratusan warga sipil. Ledakan itu seringnya terjadi setelah konflik berakhir.

Kondisi ini pernah terjadi di wilayah-wilayah seperti Asia Tenggara, Balkan dan Lebanon selatan. Korban jatuh mayoritas adalah anak-anak. Mereka menemukan munisi secara tak sengaja dan membuatnya untuk bermain-main. Di Vietnam, seorang bocah usia 9 tahun tertangkap dalam potret pilu. Wajahnya berteriak ngeri karena punggungnya terluka bakar akibat bom tandan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Foto sejuta makna itu diambil semasa Perang Vietnam oleh Nick Ut, pewarta foto dari Associated Press pada 8 Juni 1972. Potret itu benar-benar menggambarkan kengerian akibat pengeboman udara. Namun penggunaan terhadap peledak massal ini tak juga dihentikan. Bahkan saat Perang Lebanon 2006, Israel pun masih banyak menggunakan bom itu.

Dampak menyakitkan dari bom tandan akhirnya menggugah kesadaran masyarakat internasional. Pergerakan dari banyak negara kemudian melahirkan Convention on Cluster Munitions atau Konvensi Munisi Tandan. Konvensi ini melarang penggunaan bom tandan dan diadopsi pada 30 Mei 2008 di Dublin. Mulai ditandatangani pada 3 Desember 2008. Pada 2010 diratifikasi 107 negara dan hingga 2023 telah ada 111 negara yang ikut mengadopsi.

Dalam sejarahnya, bom tandan yang pertama kali digunakan secara signifikan adalah Sprengbombe Dickwandig buatan Jerman. Bom ini berbobot 2 kilogram dan digunakan Luftwaffe atau Angkatan Udara Jerman pada masa Perang Dunia Kedua. Tak hanya oleh Nazi Jerman, pada Perang Dunia Kedua, pesawat-pesawat negara Sekutu juga menggunakan senjata serupa.

Pengeboman terhadap Dresden di Jerman, misalnya, telah menewaskan lebih dari 25 ribu warga di kota tersebut. Juga pengeboman Tokyo, Jepang yang dilakukan beberapa kali, khususnya pada 1944-1945 telah menghabisi nyawa lebih dari 100.000 warga sipil. Kendati sejak 2010 telah dilarang, namun sepanjang abad ke-20 dan terus berlanjut hingga abad ke-21, termasuk dalam konflik Rusia dan Ukraina sekarang ini, nyatanya bom tandan masih tetap digunakan.

ANTARA
Pilihan editor : Perang Rusia Ukraina: Bagaimana Awal Bom Tandan hingga Dilarang 111 Negara

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tahan Bantuan Senjata ke Israel, Biden Terancam Dimakzulkan Anggota DPR AS

3 jam lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Tahan Bantuan Senjata ke Israel, Biden Terancam Dimakzulkan Anggota DPR AS

Anggota DPR AS dari Partai Republik, Cory Mills, pada Jumat mengatakan telah mengajukan pasal pemakzulan terhadap Presiden Joe Biden.


Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

4 jam lalu

Menteri Luar Negeri Australia Penny Wong berpidato pada Sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City, AS, 22 September 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

Australia dan Selandia Baru pada Jumat bergabung dengan 141 negara lain untuk mendukung negara Palestina dalam pemungutan suara keanggotaan PBB


Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa bagi Palestina di PBB

6 jam lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi berjabat tangan dengan Menlu Palestina Riyad Al-Maliki, disaksikan antara lain Menlu Retno Marsudi sebelum sesi foto di Diaoyutai State Guesthouse di Beijing, 20 November 2023. REUTERS/Florence Lo/Poo
Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa bagi Palestina di PBB

Indonesia mendorong pemberian hak-hak istimewa bagi Palestina dalam Sidang Darurat Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)


Cina Desak AS Tak Hadang Proses Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

9 jam lalu

Sebuah layar memperlihatkan hasil pemungutan suara selama pemungutan suara Majelis Umum PBB mengenai rancangan resolusi yang mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota penuh PBB, di New York City, AS, 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Cina Desak AS Tak Hadang Proses Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Dubes Cina untuk PBB Fu Cong mendesak Amerika Serikat untuk tidak menghalangi proses keanggotaan penuh Palestina di PBB yang didukung Majelis Umum


Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

10 jam lalu

Pekerja kota menurunkan patung Mykola Schors, seorang komandan lapangan Soviet selama Perang Saudara Rusia, di tengah invasi Rusia yang sedang berlangsung, di Kyiv, Ukraina 9 Desember 2023. REUTERS/Gleb Garanich
Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

Rusia tidak diundang ke pertemuan tanggal 15-16 Juni 2024 dalam KTT Perdamaian Ukraina di Lucerne, Swiss.


Kisah Israel Diterima Jadi Anggota PBB 75 Tahun Lalu, Diwarnai Pendudukan dan Pengusiran Paksa Warga Palestina

10 jam lalu

Kendaraan militer Israel saat memasuki wilayah Rafah,  ketika Israel mengklaim kendali atas perbatasan Rafah di Jalur Gaza selama konfliknya dengan kelompok Islam Palestina Hamas, dalam gambar diam dari video media sosial yang dirilis 7 Mei 2024. ADMMA via REUTERS
Kisah Israel Diterima Jadi Anggota PBB 75 Tahun Lalu, Diwarnai Pendudukan dan Pengusiran Paksa Warga Palestina

Pemberian mandat negara Israel didasari anggapan warga Yahudi berhak jadi tuan atas nasib sendiri seperti halnya semua bangsa lainnya yang berdaulat.


Jaksa AS Tuntut Hukuman 40 Tahun Penjara bagi Penyerang Suami Nancy Pelosi

10 jam lalu

Pria yang masuk ke rumah mantan Ketua DPR AS Nancy Pelosi dan memukul suaminya dengan palu. alarabiya.net
Jaksa AS Tuntut Hukuman 40 Tahun Penjara bagi Penyerang Suami Nancy Pelosi

Jaksa menuntut pria yang masuk ke rumah mantan Ketua DPR AS Nancy Pelosi dan menyerang suaminya dengan palu harus menjalani hukuman 40 tahun penjara.


Amerika Serikat Tahan Pengiriman Amunisi ke Israel, Cegah Tragedi Rafah atau Sekadar Peninjauan?

11 jam lalu

Warga Palestina melakukan perjalanan dengan kereta yang ditarik hewan saat mereka melarikan diri dari Rafah setelah pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur kota Gaza selatan, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 9 Mei 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Amerika Serikat Tahan Pengiriman Amunisi ke Israel, Cegah Tragedi Rafah atau Sekadar Peninjauan?

Menhan Amerika Serikat Lloyd Austin mengatakan pada hari Rabu, bahwa terkait Rafah, AS meninjau beberapa pengiriman senjata jangka pendek ke Israel.


Tantrum, Dubes Israel untuk PBB Hancurkan Piagam PBB dalam Sidang Majelis Umum

12 jam lalu

Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan menghancurkan selembar kertas dengan judul Piagam PBB dengan mesin saat ia berpidato di depan para delegasi di Majelis Umum PBB sebelum memberikan suara pada rancangan resolusi yang akan mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota. anggota penuh PBB, di New York City, AS 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Tantrum, Dubes Israel untuk PBB Hancurkan Piagam PBB dalam Sidang Majelis Umum

Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan merobek salinan Piagam PBB untuk memprotes pemungutan suara yang mendukung keanggotaan penuh Palestina


Afrika Selatan Minta ICJ Perintahkan Israel Mundur dari Rafah

13 jam lalu

Hakim di Mahkamah Internasional (ICJ) memutuskan tindakan darurat terhadap Israel menyusul tuduhan Afrika Selatan bahwa operasi militer Israel di Gaza adalah genosida yang dipimpin negara, di Den Haag, Belanda, 26 Januari 2024. REUTERS/Piroschka van de Wouw
Afrika Selatan Minta ICJ Perintahkan Israel Mundur dari Rafah

Afrika Selatan mengupayakan tindakan darurat baru atas serangan terbaru Israel terhadap Rafah, kota selatan di Gaza.