Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hungaria Komitmen Tetap Jalankan Proyek Tol Nirsentuh di Indonesia

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Direktur Utama PT Roatex Indonesia Toll System Atilla Keszeg, Duta Besar Hungaria untuk Indonesia Lilla karsay, Direktur PT Roatex Indonesia Toll System Gyula Orosz memberikan pengarahan media di rumah dinas kedutaan besar Hungaria di Jakarta, Kamis, 15 Juni 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Direktur Utama PT Roatex Indonesia Toll System Atilla Keszeg, Duta Besar Hungaria untuk Indonesia Lilla karsay, Direktur PT Roatex Indonesia Toll System Gyula Orosz memberikan pengarahan media di rumah dinas kedutaan besar Hungaria di Jakarta, Kamis, 15 Juni 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Roatex Indonesia Toll System Atilla Keszeg menyatakan proyek tol nirsentuh tanpa setop atau Multi Lane Free Flow – bagian dari investasi Hungaria, akan dilanjutkan meskipun uji coba pertama pada awal Juni batal.

“Kami siap bergerak cepat, tergantung apa yang disampaikan Pemerintah Indonesia. Kami bertahan. Ini uang publik, pembayar pajak Hungaria,” kata Keszeg saat memberi keterangan pers di rumah dinas Duta Besar Hungaria di Jakarta pada Kamis, 15 Juni 2023.

Pemerintah Hungaria berinvestasi sekitar Rp4,5 triliun dalam proyek MLFF di Indonesia, sesuai dengan penetapan Roatex Ltd. Zrt. sebagai pemrakarsa proyek dan pemenang lelang kerja sama pemerintah dan badan usaha di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat pada 2021. PT RITS merupakan perusahaan yang dibentuk Roatex.

Awalnya, pilot project ini akan dioperasikan pada 1 Juni 2023, namun ditunda. Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, saat ditemui wartawan di Istana Negara, Jakarta, pada Selasa, 13 Juni 2023, menyebut penundaan kemungkinan besar akibat masalah internal.

Mantan Direktur Utama PT RITS Musfihin Dahlan saat jumpa pers di Jakarta pada Selasa 31 Mei 2023, menyebut ada perbedaan visi di antara pihak terlibat yang menyebabkan MLFF ini batal diuji coba –  soal transfer teknologi dan pendapatan. 

Dalam advertorial yang dimuat di Koran Tempo pada edisi Jumat, 2 Juni 2023, Musfihin mengatakan ada potensi kehilangan pendapatan sekitar 20 persen untuk Indonesia jika MLFF terus dilanjutkan, sebab tak sesuai proposal awal yang menyebut keuntungan 100 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Direktur PT RITS Gyula Orosz, dalam jumpa pers yang sama, menyangkal sistem yang ditawarkan tidak sesuai dengan proposal awal. Dia menegaskan key performance indicator atau KPI sudah terlampaui.

Keszeg mengakui bahwa proyek ini sangat kompleks namun menekankan bahwa MLFF merupakan rencana bersama antara Hungaria dan Indonesia. “Kita harus mengembangkannya bersama,” katanya, menambahkan kanal komunikasi di antara pihak terkait perlu diperbaiki.

Ketika ditanya apakah saat ini pihaknya memiliki lini masa jelas untuk mengimplementasikan secara penuh proyek ini, Keszeg menyatakan isu ini perlu diselesaikan secara bersama di antara pihaknya dan pemangku kepentingan di Indonesia.

Menteri Basuki Hadimuljono, di Jakarta pada Selasa, mendorong penyelesaian proyek ini dan mengharapkan uji coba pada Desember. “Tahun ini harus sudah jalan,” katanya.

DANIEL A. FAJRI | ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pembangunan Bendungan Meninting Ditargetkan Selesai Tahun Ini

1 jam lalu

Proses pembangunan Bendungan Meninting di Lombok Barat, NTB. Dok. YouTube Kementerian PU
Pembangunan Bendungan Meninting Ditargetkan Selesai Tahun Ini

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan pembangunan Bendungan Meninting rampung tahun ini.


Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

16 jam lalu

Jalan tol runtuh pada Rabu dini hari di Guangdong, Cina. Wang Ruiping/Xinhua
Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang


Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

17 jam lalu

Bahlil Sebut Izin Freeport Diperpanjang sampai 2061.
Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.


Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

18 jam lalu

Pakar dari Indonesia dan Australia pada 30 April 2024 membahas dekarbonisasi dalam sebuah acara diskusi yang diadakan Kedutaan Besar Australia di Jakarta. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

Indonesia dan Australia menghadapi beberapa tantangan yang sama sebagai negara yang secara historis bergantung terhadap batu bara di sektor energi


Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

19 jam lalu

Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia, Usman Hamid bersama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Trisakti saat pembacaan 'Maklumat Trisakti Lawan Tirani' di Tugu Reformasi 12 Mei, Jakarta, Jumat, 9 Febuari 2024. Para civitas academica yang terdiri dari guru besar, pengajar, mahasiswa, karyawan dan alumni Universitas Trisakti yang memegang teguh nilai-nilai etik kebangsaan, demokrasi, dan hak asasi manusia, kekhawatiran atas matinya Reformasi dan lahirnya tirani sepakat mengeluarkan maklumat. TEMPO/Joseph.
Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.


Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo berfoto bersama 5 desainer terpilih  saat peluncuran logo resmi Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara di Istana Negara, Jakarta, Selasa 30 Mei 2023. Sebelumnya telah dilakukan voting terhadap lima kandidat logo. Adapun proses jajak pendapat itu sudah ditutup per 20 Mei 2023. Totalnya ada 500 ribu orang berpartisipasi dalam pemilihan logo ibu kota baru tersebut. Sementara ada 5 logo IKN yang ditawarkan dalam proses pemilihan. TEMPO/Subekti.
Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN


Ada Harimau Sumetera hingga Komodo, Inilah 5 Hewan Endemik Asal Indonesia

1 hari lalu

Sejumlah komodo berkumpul dalam kunjungan di Pulau Rinca, Kawasan Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur, Ahad, 14 Oktober 2018. Pulau Rinca yang merupakan zona inti Taman Nasional Komodo, dihuni lebih dari 1.500 ekor komodo. TEMPO/Tony Hartawan
Ada Harimau Sumetera hingga Komodo, Inilah 5 Hewan Endemik Asal Indonesia

Setidaknya ada 612 hewan endemik asal Indonesia dari berbagai jenis, seperti mamalia, burung, reptil, hingga amfibi. Berikut lima di antaranya.


Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

2 hari lalu

Kondisi akses keluar atau exit Bitung jalan tol Jakarta-Tangerang. Dokumentasi Jasa Marga.
Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.


Media Asing Soroti Tawaran Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora dari Luhut

2 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan (kedua dari kanan) dan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi (kedua dari kiri) saat acara High Level Dialogue and Cooperation Mechanism (HDCM) Indonesia dan Tiongkok ke-4 di Labuan Bajo, Timur Nusa Tenggara, Jumat (19 April 2024). ANTARA/HO-Kementerian Koordinator Bidang Kelautan dan Perikanan
Media Asing Soroti Tawaran Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora dari Luhut

Media asing menyoroti pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Pandjaitan soal tawaran kewarganegaraan ganda


Perayaan 75 Tahun Hubungan Diplomatik, Amerika dan Indonesia Bikin Acara Diplomats Go to Campus

2 hari lalu

Dalam rangka memperingati 75 tahun hubungan diplomasi Indonesia-Amerika Serikat, diselenggarkan acara diplomat go to campus.
Perayaan 75 Tahun Hubungan Diplomatik, Amerika dan Indonesia Bikin Acara Diplomats Go to Campus

Dalam rangka perayaan 75 tahun hubungan diplomatik AS-Indonesia diselenggarakan acara perdana "Diplomats Go to Campus" di Surabaya dan Malang