Militer Israel Mengkonfirmasi Lancarkan Serangan ke Gaza

Reporter

Warga Palestina berkumpul dekat lokasi komandan senior kelompok militan Jihad Islam Khaled Mansour tewas dalam serangan Israel, di Rafah di Jalur Gaza selatan, 7 Agustus 2022.  REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa
Warga Palestina berkumpul dekat lokasi komandan senior kelompok militan Jihad Islam Khaled Mansour tewas dalam serangan Israel, di Rafah di Jalur Gaza selatan, 7 Agustus 2022. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa

TEMPO.CO, Jakarta - Militer Israel mengkonfirmasi lewat Twitter telah melancarkan serangan udara melawan ‘teroris’ di Gaza pada Kamis pagi, 2 Februari 2023. Serangan dilakukan beberapa jam setelah sebuah roket ditembakkan ke arah Israel, namun bisa dicegat oleh sistem pertahanan udara Iron Dome.

“Sistem pertahanan udara Iron Dome saat ini sedang menyerang Gaza. Jet tempur menyerang sebuah tempat produksi bahan kimia mentah dengan sebuah pabrik pembuatan senjata dari bahan kimia mentah milik kelompok Hamas,” demikian keterangan Militer Israel lewat Twitter sekitar pukul 3 dini hari, Kamis, 2 Februari 2023.

Masih belum ada laporan kerusakan akibat serangan ini. Namun sejumlah rekaman video yang beredar di media social memperlihatkan sejumlah ledakan di wilayah tengah Gaza, yang merupakan salah satu area paling padat di dunia.

“Militer Israel menganggap Hamas bertanggung jawab atas semua aktivitas teroris yang berasal dari Gaza. Mereka (Hamas) akan menghadapi konsekuensi atas pelanggaran keamanan terhadap Israel,” demikian keterangan militer Israel.

Baca juga: PM Israel Klaim Pernah Diminta Damaikan Rusia Ukraina, Bersedia Jadi Mediator

  

Sebelumnya pada Rabu sore, 1 Februari 2023, militer Israel mencegat satu roket yang ditembakkan dari Jalur Gaza. Sirine peringatan rudal meraung-raung di Sderot dan kota-kota sekitarnya tak lama setelah serangan dilancarkan.

Pada Jumat, 27 Januari 2023, sejumlah roket ditembakkan dari Gaza ke wilayah Israel. Hal ini dilaporkan memicu serangan balasan yang mengincar target – target milik kelompok Hamas.

Gejolak kekerasan terbaru dipicu setelah pasukan keamanan Isreal menggeledah kamp pengungsi Jenin yang terletak di bagian utara Tepi Barat pada Kamis, 26 Januari 2023. Menurut otoritas lokal, peristiwa tersebut menewaskan 10 warga Palestina. Pejabat di Israel mengatakan militer negara itu berniat menahan sejumlah terduga teroris

Sumber: RT.com

Baca juga: Amerika Prihatin Serangan Israel ke Palestina Menjelang Kunjungan Blinken

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.       








Ukraina Habiskan Rp52 Triliun Per Bulan untuk Kebutuhan Militer

10 menit lalu

Sebuah pembangkit listrik termal dihancurkan oleh serangan udara Rusia di kota Okhtyrka, di wilayah Sumy, Ukraina 14 Maret 2022. Iryna Rybakova/Press service of the Ukrainian Ground Forces/Handout via REUTERS
Ukraina Habiskan Rp52 Triliun Per Bulan untuk Kebutuhan Militer

Menteri Pertahanan Ukraina buka-bukaan soal kebutuhan militer negaranya, termasuk besanya pendanaan di sektor tersebut.


Bahas Piala Dunia U-20 2023, Presiden FIFA Dikabarkan Segera Bertemu Ketua Asosiasi Sepak Bola Argentina

18 menit lalu

Presiden FIFA Gianni Infantino saat temui Presiden Indonesia Joko Widodo di ruang Jepara, Istana Merdeka, Jakarta Selasa 18 Oktober 2022. Pertemuan Presiden Jokowi dengan FIFA dalam rangka mengawal transformasi sepak bola Indonesia yang merupakan efek Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober. Kedatangan Presiden FIFA Gianni Infantino juga jadi bagian dari timeline rencana Satgas Transformasi Sepak Bola Indonesia yang diharapkan bisa berujung pada kembali digelarnya Liga 1 pada 25 atau 26 November mendatang. TEMPO/Subekti.
Bahas Piala Dunia U-20 2023, Presiden FIFA Dikabarkan Segera Bertemu Ketua Asosiasi Sepak Bola Argentina

Pertemuan antara Presiden FIFA dan Ketua Asosiasi Sepak Bola Argentina untuk membahas Piala Dunia U-20 2023 akan berlangsung di Paraguay.


Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir: Kita Harus Tegar dan Berkepala Tegak

4 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat akan terbang menuju Qatar untuk bertemu FIFA di Doh, untuk membahas polemik Piala Dunia U-20 2023 pada Selasa malam, 28 Maret 2023. Erick berangkat usai mendapat perintah dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Instagram/Erick Thohir
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir: Kita Harus Tegar dan Berkepala Tegak

Ketua umum PSSI, Erick Thohir, mengajak seluruh masyarakat untuk memgambil hikmah dari pembatan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.


Azerbaijan Selidiki Serangan terhadap Anggota Parlemen Anti-Iran

12 jam lalu

Anggota tentara Azerbaijan menjaga daerah itu, yang berada di bawah kendali pasukan Azerbaijan setelah konflik militer atas Nagorno-Karabakh melawan pasukan etnis Armenia dan penandatanganan lebih lanjut dari kesepakatan gencatan senjata, di perbatasan dengan Iran di Distrik Jabrayil, 7 Desember 2020.   Reuters
Azerbaijan Selidiki Serangan terhadap Anggota Parlemen Anti-Iran

Hubungan antara Azerbaijan dan Iran yang bertetangga memanas, setelah Baku mengumumkan rencana membuka hubungan diplomatik dengan Israel.


DeSantis Akan ke Israel, Cari Dukungan Maju Pemilihan Presiden 2024

15 jam lalu

Gubernur Florida dari Partai Republik Ron DeSantis saat pesta malam pemilihan AS 2022 di Tampa, Florida, AS, 8 November 2022. REUTERS/Marco Bello
DeSantis Akan ke Israel, Cari Dukungan Maju Pemilihan Presiden 2024

DeSantis menganggap Tepi Barat dan Yerusalem Timur bukan diduduki Israel, tapi wilayah yang disengkatan, tak sesuai kebijakan resmi AS.


Jebolan La Masia Yang Pernah Disebut "The Next Messi", Ada dari Israel

17 jam lalu

Bojan Krkic. REUTERS/Stringer
Jebolan La Masia Yang Pernah Disebut "The Next Messi", Ada dari Israel

Tiada yang meragukan bahwa Lionel Messi adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Banyak pemain dijuluki "The Next Messi", namun karirnya tidak semanis sang bintang.


Penembakan di Tennessee, Pelaku Miliki Gangguan Emosional dan Koleksi Senjata

20 jam lalu

Potongan cctv menunjukkan tersangka penembakan massal Audrey Elizabeth Hale, memasuki The Covenant School dengan membawa senjata di Nashville, Tennessee, AS, 27 Maret 2023. Tiga korban tewas adalah anak-anak berusia sembilan tahun ke bawah yang bersekolah di Covenant School dan tiga korban lainnya merupakan staf sekolah. Metropolitan Nashville Police Department/Handout via REUTERS
Penembakan di Tennessee, Pelaku Miliki Gangguan Emosional dan Koleksi Senjata

Pelaku penembakan di Tennessee sedang di bawah perawatan dokter untuk "gangguan emosional" dan memiliki koleksi senjata


Marah ke Joe Biden, Netanyahu: Israel Tidak Bisa Ditekan Negara Lain

21 jam lalu

Pertemuan Wakil Presiden Amerika Serikat Joe Biden (kiri) dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Jerusalem (10/3). AP/Ariel Schalit
Marah ke Joe Biden, Netanyahu: Israel Tidak Bisa Ditekan Negara Lain

PM Israel Benjamin Netanyahu terlihat kurang senang dengan pernyataan Presiden AS Joe Biden agar dia menghentikan upayanya mengubah sistem peradilan.


Perjalanan Timnas Israel Lolos Piala Dunia U-20 2023 untuk Pertama Kalinya

1 hari lalu

Timnas Israel.
Perjalanan Timnas Israel Lolos Piala Dunia U-20 2023 untuk Pertama Kalinya

Gelaran Piala Dunia U-20 kali ini adalah yang pertama bagi timnas Israel. Berikut perjalannnya masuk Piala Dunia U-20 setelah kalahkan timnas Prancis.


Jokowi Jawab Polemik Timnas Israel Piala Dunia U-20: Jangan Campur Olahraga dan Politik

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo menyampaikan pernyataan terkait Piala Dunia U-20, di Istana Merdeka, Selasa, 28 Maret 2023. YouTube/Sekretariat Presiden
Jokowi Jawab Polemik Timnas Israel Piala Dunia U-20: Jangan Campur Olahraga dan Politik

Jokowi menjamin keikutsertaan Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri Indonesia terhadap Palestina.