Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Joe Biden Gelar Pernikahan Cucunya di Gedung Putih

Reporter

image-gnews
Presiden AS Joe Biden menyapa pengunjung saat berjalan-jalan dengan anggota keluarga di Cape Henlopen State Park dekat Gordons Pond, Pantai Rehoboth, Delaware, 20 Juni 2022.  REUTERS/Elizabeth Frantz
Presiden AS Joe Biden menyapa pengunjung saat berjalan-jalan dengan anggota keluarga di Cape Henlopen State Park dekat Gordons Pond, Pantai Rehoboth, Delaware, 20 Juni 2022. REUTERS/Elizabeth Frantz
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Cucu perempuan Presiden AS Joe Biden dan Jill Biden, Naomi Biden, menikah di Gedung Putih. Ini adalah pernikahan ke-19 dalam sejarah yang  berlangsung di Gedung Putih.

Baca: Kuasai DPR Amerika, Partai Republik Akan Selidiki Joe Biden dan Keluarganya

Naomi Biden, 28 tahun adalah seorang pengacara. Ia menikahi suaminya, Peter Neal, 25, lulusan sekolah hukum yang berasal dari Jackson Hole, Wyoming. Saat ini Peter Neal bekerja di Pusat Hukum Universitas Georgetown tentang Keamanan Nasional. Mereka bertemu pada tahun 2018.

Pernikahan berlangsung tanpa izin akses pers, di South Lawn Gedung Putih pada hari yang dingin. “Sungguh menyenangkan melihat Naomi tumbuh, menemukan siapa dirinya, dan mengukir kehidupan yang luar biasa untuk dirinya sendiri,” kata Joe Biden dan istrinya dalam pernyataan bersama yang dikeluarkan setelah acara tersebut.

“Sekarang kami sangat bangga melihatnya memilih Peter sebagai suami dan kami merasa terhormat untuk menyambutnya di keluarga kami. Kami berharap hari-hari mereka penuh tawa dan cinta yang tumbuh lebih dalam setiap tahun," kata Joe dan Jill Biden. 

Makan siang untuk anggota keluarga dan pesta pernikahan setelah upacara berlangsung di Ruang Makan Negara Gedung Putih. Resepsi akan digelar pada malam hari menampilkan hidangan penutup dan tarian.

Ini adalah bagian pertama dari akhir pekan yang meriah bagi Biden. Ia akan merayakan ulang tahunnya yang ke-80 pada hari Minggu bersama keluarga.

Sejak mantan Presiden John Adams pindah ke Gedung Putih yang baru dibangun pada tahun 1800, sebanyak 18 pernikahan berlangsung di sana. Biasanya pernikahan menampilkan anggota keluarga presiden dan ibu negara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Asosiasi Sejarah Gedung Putih, tradisi tersebut dimulai pada tahun 1812 ketika Lucy Payne Washington, saudara perempuan ibu negara Dolley Madison, menikah dengan Wakil Hakim Agung Thomas Todd.

Grover Cleveland menjadi satu-satunya presiden Amerika Serikat yang menikah di Gedung Putih. Dia menikahi Frances Folsom pada tahun 1886 di Ruang Biru.

Naomi Biden adalah putri dari putra presiden, Hunter Biden, dan istri pertamanya, Kathleen Buhle.

Direktur komunikasi Jill Biden, Elizabeth Alexander, mengatakan keluarga Biden akan membiayai kegiatan pernikahan yang terjadi di Gedung Putih. "Sesuai dengan acara pribadi lainnya yang diselenggarakan oleh keluarga pertama dan mengikuti tradisi pesta pernikahan Gedung Putih sebelumnya di pemerintahan sebelumnya. "

Tidak seperti beberapa upacara sebelumnya, perayaan tersebut tertutup untuk media. "Naomi dan Peter telah meminta agar pernikahan mereka tertutup untuk media, dan kami menghormati keinginan mereka. Ini adalah sesuatu yang telah diputuskan oleh pasangan itu," kata juru bicara Gedung Putih Karine Jean-Pierre kepada wartawan, Jumat.

Simak: Mobil Antipeluru Joe Biden dan Erdogan, Lebih Tangguh Mana?

REUTERS 

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahasiswa Irlandia Berkemah di Trinity College Dublin untuk Protes Pro-Palestina

10 jam lalu

Seorang demonstran memimpin nyanyian di perkemahan protes untuk mendukung warga Palestina, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Universitas Washington di Seattle, Washington, AS 29 April 2024. REUTERS/David Ryder
Mahasiswa Irlandia Berkemah di Trinity College Dublin untuk Protes Pro-Palestina

Mahasiswa Irlandia mendirikan perkemahan di Trinity College Dublin untuk memprotes serangan Israel di Gaza.


Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

21 jam lalu

Presiden AS Joe Biden dan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida berjalan melewati barisan tiang menuju Oval Office di Gedung Putih di Washington, AS, 13 Januari 2023. T.J. Kirkpatrick/Pool melalui REUTERS
Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.


AS: Israel Belum Sampaikan Rencana Komprehensif Soal Invasi Rafah

22 jam lalu

Sekretaris Pers Gedung Putih AS Karine Jean-Pierre mengadakan jumpa pers harian di Gedung Putih di Washington, AS 24 Juli 2023. REUTERS/Jonathan Ernst
AS: Israel Belum Sampaikan Rencana Komprehensif Soal Invasi Rafah

Israel belum menyampaikan kepada pemerintahan Presiden Amerika Serikat Joe Biden ihwal "rencana komprehensif" untuk melakukan invasi terhadap Rafah.


Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

1 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.


Kronologi Pemberangusan Demo Mahasiswa Amerika Pro-Palestina

1 hari lalu

Petugas penegak hukum memasuki perkemahan protes pro-Palestina di Universitas California Los Angeles (UCLA), ketika konflik antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas berlanjut, di Los Angeles, California, AS, 2 Mei 2024. REUTERS/David  Swanson
Kronologi Pemberangusan Demo Mahasiswa Amerika Pro-Palestina

Kepolisian Los Angeles mengkonfirmasi bahwa lebih dari 200 orang ditangkap di LA dalam gejolak demo mahasiswa bela Palestina. Bagaimana kronologinya?


Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

1 hari lalu

PM Israel Benyamin Netanyahu dan istrinya, Sara. REUTERS
Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

Pejabat senior Hamas mengatakan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berupaya menggagalkan kesepakatan gencatan senjata di Gaza.


Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

1 hari lalu

Warga Palestina menikmati pantai pada hari yang panas, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 24 April 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

Israel berencana mengusir warga Palestina keluar dari Kota Rafah di selatan Gaza ke sebidang tanah kecil di sepanjang pantai Gaza


Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

1 hari lalu

Ilustrasi Hacker atau Peretas. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya


Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

1 hari lalu

Jaksa Karim Khan dari Pengadilan Kriminal Internasional (ICC). REUTERS
Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

Kementerian Luar Negeri Belgia mengatakan pihaknya "mengutuk segala ancaman dan tindakan intimidasi" terhadap Pengadilan Kriminal Internasional (ICC)


Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

1 hari lalu

Direktur CIA William Burns berbicara selama sidang Komite Intelijen DPR AS tentang ancaman di seluruh dunia, di Washington, D.C., AS, 15 April 2021. [Tasos Katopodis/Pool via REUTERS]
Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

Para pejabat Hamas dan CIA dijadwalkan bertemu dengan mediator Mesir di Kairo untuk merundingkan gencatan senjata di Gaza.