Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jerman Batasi Akses Orang yang Tidak Divaksin dan Mau Wajibkan Vaksinasi

Reporter

image-gnews
Orang-orang berjalan di dekat stasiun pengujian COVID-19 di jalan perbelanjaan Kurfuerstendamm, di tengah pandemi penyakit virus corona (COVID-19), di Berlin, Jerman, 1 Desember 2021. [REUTERS/Annegret Hilse]
Orang-orang berjalan di dekat stasiun pengujian COVID-19 di jalan perbelanjaan Kurfuerstendamm, di tengah pandemi penyakit virus corona (COVID-19), di Berlin, Jerman, 1 Desember 2021. [REUTERS/Annegret Hilse]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jerman pada Kamis memberlakukan pembatasan terhadap orang yang tidak divaksinasi karena berusaha untuk menurunkan lonjakan kasus COVID-19 dan mencegah penyebaran varian Omicron, termasuk akan memberlakukan wajib vaksin bagi seluruh warga Jerman.

Kanselir Angela Merkel dan penggantinya Olaf Scholz setuju dengan para pemimpin dari 16 negara bagian Jerman untuk melarang mereka yang tidak divaksinasi dari akses ke semua sektor, kecuali bisnis yang paling penting seperti toko kelontong, apotek dan toko roti, menurut laporan Reuters, 3 Desember 2021.

Mereka juga setuju untuk meloloskan undang-undang di parlemen nasional untuk mewajibkan vaksinasi.

Jerman, ekonomi terbesar di Eropa, berupaya menghindari lockdown dan membuat bisnis tetap buka untuk hampir 69% populasi yang divaksinasi sepenuhnya, serta mereka yang terbukti telah pulih dari COVID-19.

"Situasinya sangat serius," kata Angela Merkel saat konferensi pers dengan Scholz, yang diperkirakan akan dipilih sebagai kanselir oleh Bundestag (majelis rendah) minggu depan. "Jumlah infeksi telah stabil, tetapi pada tingkat yang terlalu tinggi."

Merkel mengatakan komite etik akan diminta untuk merancang undang-undang untuk mewajibkan vaksinasi, sementara Bundestag akan memperdebatkan dan memberikan suara pada undang-undang yang akan didebatkan dan melakukan pemungutan suara paling lambat pada Februari.

Pihak berwenang khawatir gelombang keempat COVID-19 berisiko membanjiri unit perawatan intensif dan pada Kamis wabah saat ini mengakibatkan lebih dari 73.000 infeksi baru dan 388 kematian.

Ahli virologi menyalahkan wabah baru pada resistensi terhadap vaksinasi oleh sebagian besar masyarakat, dan telah mengkritik politisi karena bertindak terlambat untuk mengendalikan penularan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tingkat vaksinasi Jerman hanya di bawah 70% atau sekitar rata-rata Uni Eropa, tetapi ini lebih rendah dari negara-negara seperti Portugal dan Irlandia.

Ada tanda-tanda bahwa kurva yang menunjukkan infeksi baru mulai mendatar. Insiden tujuh hari di antara 100.000 penduduk turun untuk hari ketiga berturut-turut menjadi 439,2.

Merkel, yang memuji pembatasan itu sebagai "tindakan solidaritas nasional" yang diperlukan, mengatakan bahwa di wilayah di mana insiden 7 hari mencapai 350, langkah-langkah seperti menutup klub malam dan tempat musik serta membatasi acara dalam ruangan hingga 50 orang akan dimulai.

Menjinakkan virus akan menjadi prioritas utama bagi Olaf Scholz, yang Partai Sosial Demokrat-nya akan memerintah bersama dengan Partai Hijau progresif dan Demokrat Bebas yang pro-bisnis. Scholz, yang secara resmi akan mengambil alih kekuasaan minggu depan, mengatakan Jerman akan berusaha untuk memberikan 30 juta dosis lagi sebelum Natal.

Baca juga: Kematian Akibat Covid-19 di Jerman Naik

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

10 jam lalu

Vaksin AstraZeneca menjadi satu di antara vaksin yang digunakan banyak negara termasuk Indonesia dalam melawan pandemi virus corona. Sarah Gilbert juga melepas hak paten dalam proses produksi vaksin tersebut, sehingga harga vaksin bisa lebih murah. Sarah dan sejumlah ilmuwan yang terlibat dalam pembuatan vaksin telah dianugrahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II tahun ini. REUTERS
Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.


Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

13 jam lalu

Vaksin Covid-19 AstraZeneca. REUTERS/Dado Ruvic
Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat


Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

16 jam lalu

Botol berlabel
Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

Perusahaan farmasi AstraZeneca telah memutuskan menarik stok vaksin Vaxzefria dari seluruh dunia. Waktunya bareng dengan sidang gugatan.


Penyebab Meningitis pada Anak Sering Sulit Didiagnosis

1 hari lalu

Ilustrasi meningitis. Shutterstock
Penyebab Meningitis pada Anak Sering Sulit Didiagnosis

Meningitis sering sulit didiagnosis dan bisa berkembang sangat pesat. Kalau anak-anak tidak tertolong dalam waktu 24 jam bisa meninggal


Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pakar Sebut Perlunya Kajian Kejadian TTS Akibat Vaksinasi

1 hari lalu

Petugas menyuntikkan vaksin Covid-19 dosis ketiga (booster) di halaman Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa, 5 April 2022. Ditreskrimum Polda Metro Jaya menyelenggarakan vaksinasi booster jenis Pfizer dan Astrazeneca sebanyak 1.000 dosis. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pakar Sebut Perlunya Kajian Kejadian TTS Akibat Vaksinasi

Pakar menyarankan agar vaksinasi tetap dijalankan namun dengan menggunakan jenis lain jika masyarakat ragu pada vaksin AstraZeneca.


Pentingnya Kesiapan Jasmani sebelum Menunaikan Ibadah Haji dan Umrah

1 hari lalu

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi membantu jemaah haji dalam gladi posko pelaksanaan haji 1445H/ 2023 M di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Selasa 26 Maret 2024. Gladi posko yang diikuti 1.120 petugas PPIH Arab Saudi tersebut untuk mengecek dan memantapkan kesiapan saat puncak pelaksanaan haji 2024 di Arab Saudi. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Pentingnya Kesiapan Jasmani sebelum Menunaikan Ibadah Haji dan Umrah

Jemaah diingatkan pentingnya penyiapan kondisi fisik sebelum berangkat ke Arab Saudi untuk menunaikan ibadah haji atau umrah.


Maxton Hall - The World Between Us Serial Romantis Beda Status Sosial Tayang 9 Mei

1 hari lalu

Maxton Hall - The World Between Us. Dok. Prime Video
Maxton Hall - The World Between Us Serial Romantis Beda Status Sosial Tayang 9 Mei

Maxton Hall - The World Between Us diadaptasi dari novel terlaris pemenang penghargaan, Save Me, karya Mona Kasten.


Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

1 hari lalu

Kanselir Jerman Olaf Scholz bertemu dengan Presiden China Xi Jinping di Beijing, Tiongkok 4 November 2022. Kay Nietfeld/Pool via REUTER
Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

Kanselir Jerman Olaf Scholz meminta Cina memainkan peran lebih besar dalam membantu negara-negara miskin yang terjebak utang.


Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

2 hari lalu

Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Jerry Sambuaga, ketika ditemui dalam acara CNBC Economic Outlook 2024, di The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta, Kamis, 29 Februari 2024. TEMPO/Defara Dhanya
Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

Jerry Sambuaga mengatakan baik Jerman maupun Indonesia memegang posisi penting di regional masing-masing.


Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda di Indonesia, Ini 5 Negara yang Sudah Menerapkannya

2 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menangis saat memeluk Jenderal Maruli Simanjuntak yang baru dilantik sebagai KSAD di Istana Negara, Jakarta, Rabu 29 November 2023. Luhut yang baru saja pulih hadir menyaksikan sang menantu, Maruli Simanjuntak dilantik menjadi KSAD. TEMPO/Subekti.
Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda di Indonesia, Ini 5 Negara yang Sudah Menerapkannya

Luhut bicara soal kemungkinan diaspora memperoleh kewarganegaraan ganda. Negara mana saja yang sudah menerapkannya?