Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penguasa Dubai Beli Kuda Balap Seharga Rp 62 Miliar

image-gnews
Kuda balap, saudara tiri dari Barney Roy yang dibeli oleh Sheikh Mohammed dengan harga USD 4 juta.[Tattersalls/racingTV]
Kuda balap, saudara tiri dari Barney Roy yang dibeli oleh Sheikh Mohammed dengan harga USD 4 juta.[Tattersalls/racingTV]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penguasa Dubai membeli kuda balap unggul di dunia dengan harga fantastis, yakni US$ 4.356.000 atau Rp 62 miliar. Angka tersebut menjadikan kuda jantan ini menjadi yang termahal tahun ini.

Kuda jantan muda itu dibeli oleh penguasa Dubai Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum, yang mengunjungi Tattersalls Oktober Yearling Sale di Newmarket, Inggris Selasa untuk memastikan ia mengamankan superstar kuda balap untuk balapan berikutnya, menurut laporan CNN, 11 Oktober 2019

Kuda ini lahir dari garis keturunan yang unggul, yakni dari kuda jantan yang subur, Dubawi dan kuda betina Alina.

"Dia adalah kuda yang sangat atletis, pembalap yang sangat bagus," kata perwakilan Sheikh Anthony Stroud kepada Tattersalls, pusat lelang kuda balap di Inggris dan Irlandia.

"Sheikh Mohammed memilihnya. Dia adalah favoritnya hari ini. Harganya lebih mahal dari yang kita duga, tapi kalian harus rela sampai sejauh ini untuk mendapatkan kuda semacam ini."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sheikh Mohammed sendiri adalah salah satu pencetus Godolphin, salah satu balap kuda terbesar, dan pemilik pembibitan kuda Darley Stud.

Selain kuda yang dibeli Skheikh Mohammed, ada kuda lainnya yang dibeli seharga US$ 1,3 juta atau Rp 18,4 miliar dari Watership Down Stud impresario musik dan komposer Andrew Lloyd-Webber.

Kuda itu dibeli oleh David Redvers dari Qatar Racing untuk Sheikh Fahad.

Penjualan tahunan utama Tattersalls atau dikenal sebagai Book 1 adalah persaingan merogoh kocek ketika orang-orang kaya dunia berebut membeli kuda yang dilelang. Tahun ini, ada 164 lot kuda terjual dalam lelang dengan nilai transaksi sekitar US$ 45 juta atau Rp 637 miliar.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menjelajah Al Shindagha Museum, Melihat Dubai di Masa Lalu dan Rumah Parfum yang Unik

1 hari lalu

Al Shindagha Museum. TEMPO/Mila Novita
Menjelajah Al Shindagha Museum, Melihat Dubai di Masa Lalu dan Rumah Parfum yang Unik

Al Shindagha Museum berisi rumah-rumah kuno masyarakat Dubai, termasuk tempat tinggal keluarga Al Maktoum di masa lalu.


Dubai Luncurkan Taksi Terbang, Berapa Harga Tiketnya?

4 hari lalu

Taksi udara Joby Aviation (Joby Aviation)
Dubai Luncurkan Taksi Terbang, Berapa Harga Tiketnya?

Taksi terbang ini diklaim mengurangi waktu perjalanan antarlokasi di Dubai hingga 70 persen. Penumpang bisa menikmati pemandangan kota dari atas.


Saingi Dubai, Neom di Arab Saudi Bangun Infinity Pool Sepanjang 450 Meter

5 hari lalu

 Infinity pool sepanjang 450 meter di Treyam Neom, Arab Saudi (Instagram/@discoverneom)
Saingi Dubai, Neom di Arab Saudi Bangun Infinity Pool Sepanjang 450 Meter

Kolam megah ini disebut akan memberikan sensasi mengambang di atas air tenang yang membentang hingga ke cakrawala di Neom, Arab Saudi.


Nikita Willy dan Indra Priawan Bertualang di Dubai, Nikmati Wisata Budaya hingga Uji Nyali

14 hari lalu

Nikita Willy dan Indra Priawan berpose dengan latar Museum of The Future Dubai (Dok. DET)
Nikita Willy dan Indra Priawan Bertualang di Dubai, Nikmati Wisata Budaya hingga Uji Nyali

Nikita Willy dan Indra Priawan menjelajahi kekayaan budaya Emirati hingga menjajal Edge Walk dalam kampanye baru pariwisata Dubai.


6 Tempat Wisata Gratis di Dubai, dari Kawasan Bersejarah hingga Danau di Tengah Gurun

15 hari lalu

Suasana pertunjukan air mancur baru dalam upaya memecahkan Rekor Dunia Guinness untuk air mancur terbesar di Palm Jumeirah di Dubai, Uni Emirat Arab, 22 Oktober 2020. The Palm Fountain dinobatkan sebagai pemegang Rekor Dunia Guinness untuk air mancur terbesar di dunia. REUTERS/Ahmed Jadallah
6 Tempat Wisata Gratis di Dubai, dari Kawasan Bersejarah hingga Danau di Tengah Gurun

Dubai memiliki banyak pilihan untuk backpacker atau wisatawan dengan budget terbatas. Bahkan, banyak spot turis yang bisa dinikmati secara gratis.


Melihat Sejarah Pendirian Uni Emirat Arab di Etihad Museum Dubai

15 hari lalu

Deretan foto para pendiri Uni Emirat Arab di Etihad Museum Dubai, 20 Maret 2023. TEMPO/Mila Novita)
Melihat Sejarah Pendirian Uni Emirat Arab di Etihad Museum Dubai

Bentuk bangunan Etihad Museum di Dubai ini unik, mirip dengan gulungan kertas yang akan mengingatkan pada Treaty of the UAE


Lay Zhang Meluncurkan Video Musik Psychic

16 hari lalu

www.koreaherald.com
Lay Zhang Meluncurkan Video Musik Psychic

Lay EXO atau Lay Zhang telah merilis video musik solo terbaru Psychic di saluran YouTube. Video berlatar pemandangan di Dubai


Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

16 hari lalu

Dubai menyiapkan bandara baru yang digadang-gadang jadi bandara terbesar di dunia, yaitu Bandara Internasional Al Maktoumtwitter.com/@HHShkMohd
Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

Bandara Internasional Al Maktoum akan menggantikan Bandara Internasional Dubai yang masih beroperasi saat ini


Liburan Murah ala Backpacker ke Dubai, Bisa?

21 hari lalu

Burj Khalifa dilihat dari Sky Views Edge Walk Dubai, Emaar Square Area Downtown Dubai, pada Sabtu, 23 Maret 2024 (TEMPO/Mila Novita)
Liburan Murah ala Backpacker ke Dubai, Bisa?

Dubai berinvestasi menyediakan fasilitas hotel bintang dua dan bintang tiga di berbagai lokasi di seluruh kota, juga tempat-tempat wisata terjangkau.


Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

23 hari lalu

Cuplikan video padi di gurun Dubai, yang dikembangkan CIna,  7 April 2024 (Asia Hot Topics)
Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

Menko Luhut mengatakan, Cina bersedia untuk mengembangkan pertanian di Kalimantan Tengah dengan memberikan teknologi padinya.