Malaysia Belum Beri Akses Pengacara Bertemu Siti Aisyah

Reporter

Kamis, 23 Februari 2017 10:49 WIB

Foto Warga Negara Indonesia, Siti Aisyah, yang dirilis Polisi Kerajaan Malaysia. Polisi Malaysia telah menahan empat orang yang diduga terkait dengan pembunuhan terhadap Kim Jon-nam. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia Kementerian Luar Negeri Lalu Muhammad Iqbal meminta Malaysia menyampaikan fakta hukum kepada pengacara yang ditunjuk untuk membantu Siti Aisyah, terduga pelaku dalam kasus pembunuhan Kim Jong-nam. Menurut Iqbal, pengacara yang ditunjuk pemerintah Indonesia belum mendapat akses ke Siti Aisyah. Sedangkan media di Malaysia terus memberitakan perkembangan kasus itu.

Berita terkait: Ini Peran Diplomat Korea Utara dalam Membunuh Kim Jong-nam

"Kami belum dapat akses ke SA (Siti Aisyah) dengan alasan mereka masih fokus ke penyidikan. Karena itu, kami mengharapkan mereka benar fokus ke penyidikan, mengumpulkan bukti-bukti dan fakta-fakta hukum terkait dengan SA," kata Iqbal kepada wartawan, Kamis, 23 Februari 2017.

Pemerintah Indonesia telah menunjuk kantor hukum Gooi & Azzura sebagai pengacara Siti Aisyah. Namun, hingga memasuki hari ke-20 sejak kematian Kim Jong-nam, kepolisian Malaysia belum memberikan penjelasan resmi, termasuk akses, kepada pengacara tersebut.

Status hukum Siti Aisyah juga belum resmi diketahui pemerintah Indonesia. Polisi Malaysia hanya menyebutkan Siti terekam dalam kamera CCTV Bandara Internasional Kuala Lumpur saat kematian Kim Jong-nam, abang tiri Kim Jong-un, pemimpin Korea Utara.

Berita terkait: Kasus Kim Jong-nam, Polisi: Siti Aisyah Tahu Cairan Beracun

Siti menyemprotkan cairan yang diduga racun ke wajah Kim Jong-nam di ruang kedatangan Bandara Internasional Kuala Lumpur pada Senin pagi, 13 Februari 2017.

Kim Jong-nam saat itu akan terbang ke Makau, tempat dia mengasingkan diri setelah terusir dari Korea Utara sekitar delapan tahun lalu. Sebelum tewas, ia mengaku ada seorang wanita yang membekap wajahnya dari arah belakang dan seorang lagi menyemprot wajahnya. Setelah itu, ia merasa dingin dan kesakitan.

Ia mendatangi petugas konter check-in untuk meminta bantuan medis. Kim Jong-nam berjalan kaki didampingi petugas ke klinik bandara. Dalam perjalanan ke rumah sakit, ia meninggal.

THE STAR | MARIA RITA





Advertising
Advertising

Berita terkait

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

1 hari lalu

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

Retno Marsudi menilai situasi Timur Tengah telah mendesak Indonesia untuk mempersiapkan diri jika situasi semakin memburuk, termasuk pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

1 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

3 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

Kementerian Luar Negeri RI membenarkan telah terjadi perkelahian sesama kelompok WNI di Korea Selatan persisnya pada 28 April 2024

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

3 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

4 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

4 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

5 hari lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

5 hari lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

5 hari lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

6 hari lalu

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

Taiwan kembali diguncang gempa bumi sampai dua kali pada Sabtu, 26 April 2024. Tidak ada WNI yang menjadi korban dalam musibah ini

Baca Selengkapnya