Kebijakan Putin di Suriah Disebut Picu Perang Dunia III  

Reporter

Editor

Erwin prima

Jumat, 7 Oktober 2016 20:45 WIB

Presiden Rusia Vladimir Putin saat mengunjungi peternakan cadanan kuda Przewalski di luar Orenburg, Rusia, 3 Oktober 2016. Sputnik/Kremlin/Alexei Druzhinin via REUTERS

TEMPO.CO, Moskow - Surat kabar Rusia dalam laporannya memperingatkan bahwa Presiden Vladimir Putin memainkan peran di Suriah yang berisiko menyebabkan Perang Dunia III.

Tabloid populer negara komunis tersebut, Moskovsky Komsomolets, memuat artikel yang mengulas tentang permusuhan di Suriah yang bisa memicu "konfrontasi militer langsung" antar-bangsa dari skala yang sama dengan Krisis Misil Kuba 1962.

Peringatan itu datang setelah petinggi militer Amerika Serikat mengumumkan terkait tiga faktor utama yang akan menarik mereka ke dalam Perang Dunia III.

Dalam sebuah artikel berjudul "Taruhan Tinggi di Suriah", tabloid milik swasta yang dikritik karena konten sensasionalnya itu memperingatkan bahwa Perang Dunia III bisa pecah.

"Bayangkan saja jika Amerika menyerang Assad secara sengaja ataupun tidak sengaja. Rusia pasti akan bertindak membela sekutunya tersebut yang akan mengarah pada Perang Dunia III," tulis artikel tersebut, seperti yang dilansir Independent.

Moskovsky Komsomolets merupakan media terlaris di Rusia, dengan penjualan setiap hari mencapai satu juta eksemplar.

Hubungan antara Rusia dan Amerika akhir-akhir ini terus memburuk menyusul serangkaian peristiwa yang keduanya selalu berbeda posisi, termasuk masalah Crimea, Ukraina, Yaman, dan Suriah.

Baru-baru ini Putin pernah mengatakan akan menembak jatuh jet tempur Amerika jika mencoba melancarkan serangan udara ke posisi militer Suriah.

Bahkan petinggi militer Amerika dilaporkan mengatakan ancaman dari Rusia, kekuatan militer yang berkembang dari Cina, dan perubahan iklim bisa menjadi faktor yang mengarahkan Amerika ke dalam Perang Dunia III.

INDEPENDENT | YON DEMA

Baca juga:

Lihat, CCTV Rekam Roh Korban Tewas Kecelakaan Motor?
Gatot Brajamusti, Aspat, dan Seks 'Threesome' di Padepokan
Kejaksaan Cegah Dahlan Iskan Bepergian ke Luar Negeri

Berita terkait

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

6 jam lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

1 hari lalu

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

1 hari lalu

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

2 hari lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

3 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

4 hari lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

4 hari lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

4 hari lalu

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

Panglima Militer Ukraina mengakui pihaknya menghadapi kesulitan dalam memerangi Rusia.

Baca Selengkapnya

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

5 hari lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

6 hari lalu

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih

Baca Selengkapnya