Tentara Filipina Kepung 60 Milisi Abu Sayyaf  

Reporter

Rabu, 13 April 2016 18:30 WIB

Hamsiar, bibi dari Renaldi alias Aldi (25) salah satu awak Kapal Brahma 12 yang disandera kelompok milisi bersenjata Abu Sayyaf di Filipina diwawancarai di rumahnya di Tallo, Makassar, Sulawesi Selatan, 8 April 2016. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Tipo-Tipo - Tentara Filipina telah mengepung lebih dari 60 pasukan bersenjata Abu Sayyaf di Tipo-Tipo, Basilan menyusul bentrokan berdarah akhir pekan lalu yang menewaskan 18 tentara dan melukai 56 lainnya.

Juru bicara militer Filipina, Mayor Filemon Tan Jr mengatakan tentara dari Pasukan Khusus Angkatan Darat, Rangers dan Light Reaction Company (LRC) siap untuk menyerang sisa pasukan Abu Sayyaf yang saat ini bersembunyi di hutan Tipo-Tipo.

Baca juga: Operasi Militer Filipina, 13 Milisi Abu Sayyaf Tewas

"
Pasukan kami diposisikan di daerah taktis untuk membatasi ruang gerak Abu Sayyaf," kata Tan, dikutip dari laman Philstar.com, Rabu, 13 April 2016.

Tan mengatakan militer juga telah menempatkan pasukan tambahan sebagai antisipasi bila bantuan diperlukan. Menurutnya, 60 lebih pasukan Abu Sayyaf dipimpin oleh Isnilon Hapilon dan Furuji Indama.

Baca juga: Petinggi Abu Sayyaf Terluka Parah, Sempat Dikabarkan Tewas

Menurutnya, Indama terluka dan berada dalam kondisi kritis setelah bertempur dengan pasukan pemerintah. Namun ada laporan bahwa Indama telah meninggal.

Pada Selasa, 12 April, menurut Tan, tiga milisi Abu Sayyaf ditangkap dalam operasi militer lanjutan di hutan Tipo-Tipo. "Tiga tersangka, anggota Abu Sayyaf, ditangkap dalam operasi lapangan," kata Tan.

PHILSTAR.COM | MECHOS DE LAROCHA

Berita terkait

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

7 jam lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

Filipina menyangkal klaim Beijing yang menyebut kedua negara telah mencapai kata sepakat terkait sengketa Laut Cina Selatan

Baca Selengkapnya

Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

8 hari lalu

Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

Banjir di Dubai menyebabkan empat orang lagi tewas, tiga di antaranya adalah warga Filipina.

Baca Selengkapnya

Warga Filipina Injak Patung Xi Jinping saat Unjuk Rasa Laut Cina Selatan

19 hari lalu

Warga Filipina Injak Patung Xi Jinping saat Unjuk Rasa Laut Cina Selatan

Pengunjuk rasa di Manila menginjak-injak patung Presiden Cina Xi Jinping saat protes menentang "agresi" Cina di Laut Cina Selatan.

Baca Selengkapnya

Menjelajah Chocolate Hills, Perbukitan yang Bikin Tercengang di Filipina

23 hari lalu

Menjelajah Chocolate Hills, Perbukitan yang Bikin Tercengang di Filipina

Chocolate Hills merupakan bukit-bukit landari yang bergerombol di pulau Bohol, Filipina

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Taipe Hadapi Gempa Taiwan 7,2 Magnitudo

23 hari lalu

Fakta-fakta Taipe Hadapi Gempa Taiwan 7,2 Magnitudo

Dua bangunan yang rusak paling parah akibat gempa Taiwan masih utuh, memungkinkan penghuninya untuk memanjat ke tempat yang aman melalui jendela.

Baca Selengkapnya

AS, Filipina dan Jepang akan Bahas Laut Cina Selatan pada KTT Trilateral

23 hari lalu

AS, Filipina dan Jepang akan Bahas Laut Cina Selatan pada KTT Trilateral

Pembahasan di KTT trilateral antara Amerika Serikat, Filipina dan Jepang pekan depan akan mencakup Laut Cina Selatan.

Baca Selengkapnya

Korban Jiwa Gempa Taiwan Menjadi Sembilan Orang, 50 Lainnya Dilaporkan Hilang

25 hari lalu

Korban Jiwa Gempa Taiwan Menjadi Sembilan Orang, 50 Lainnya Dilaporkan Hilang

Gempa Taiwan menewaskan sedikitnya sembilan orang dan 50 lainnya dilaporkan hilang dalam perjalanan ke taman nasional

Baca Selengkapnya

Joe Biden dan Xi Jinping Bicara Soal Taiwan dan Laut Cina Selatan

26 hari lalu

Joe Biden dan Xi Jinping Bicara Soal Taiwan dan Laut Cina Selatan

Presiden Joe Biden dan Xi Jinping mendiskusikan soal Taiwan dan Laut Cina Selatan dalam percakapan telepon terbaru.

Baca Selengkapnya

Taiwan Diguncang Gempa Terkuat dalam 25 Tahun, Satu Tewas Puluhan Luka-luka

26 hari lalu

Taiwan Diguncang Gempa Terkuat dalam 25 Tahun, Satu Tewas Puluhan Luka-luka

Gempa bumi berkekuatan lebih dari 7 magnitudo mengguncang Taiwan, Jepang hingga Filipina. Puluhan orang luka-luka, 1 tewas.

Baca Selengkapnya