Turis Tembaki Pengunjung Pantai di Tunisia, 37 Orang Tewas

Reporter

Sabtu, 27 Juni 2015 10:47 WIB

Tubuh-tubuh korban penembakan pria bersenjata di pinggir pantai di Hotel Sousse, Tunisia, 26 Juni 2015. Seorang pria bersenjata melepas tembakan yang menewaskan sedikitnya 27 orang. REUTERS/Amine Ben Aziza

TEMPO.CO, Sousse - Penembakan terjadi di pantai di El Kantaoui, dekat Kota Sousse, Tunisia. Ulah pelaku, Seifeddine Yacoubi, ini menyebabkan 37 orang tewas pada Jumat, 26 Juni 2015.

Seperti dilansir Daily Mail, pembantaian itu terjadi di sebuah pantai pribadi milik Hotel Royal Kenz. Menurut keterangan saksi mata, Yacoubi mendatangi pantai itu menggunakan jet ski dan menyembunyikan senjatanya di dalam payung.

Masih menurut saksi yang namanya tak disebutkan itu, Yacoubi berlaku layaknya turis lain. Pria 23 tahun itu bersenda gurau dan tertawa sambil berjemur. "Dia terlihat seperti orang normal," kata saksi, Sabtu, 27 Juni 2015.

Yacoubi lalu mengeluarkan senjata tipe AK-47 dan memilih korbannya. Menurut saksi itu, Yacoubi tak asal menembak. Ia bahkan memerintahkan beberapa orang yang sedang berada di hadapannya untuk menyingkir.

Beberapa korban yang sudah teridentifikasi berasal dari Inggris, Belgia, dan Tunisia. Dari rekaman kamera pengawas (CCTV), Yacoubi terlihat berjalan santai di sekitar lokasi penembakan sambil menenteng senjatanya.

Polisi setempat lalu menembak Yacoubi. Daily Mail menampilkan jasad pria itu tergeletak di tepi jalan. Kini para turis mengunci diri dan berdiam di kamar hotel setelah penembakan berlangsung.

DAILY MAIL | LINDA HAIRANI

Berita terkait

Pelaku Penyerangan Gereja di Prancis Berasal dari Tunisia

30 Oktober 2020

Pelaku Penyerangan Gereja di Prancis Berasal dari Tunisia

Pelaku penyerangan gereja di Prancis, Brahim Aouissaoui, tiba di Eropa pada 14 September tahun ini dan sedang diselidiki pihak Tunisia.

Baca Selengkapnya

Perdana Menteri Tunisia Mengundurkan Diri

16 Juli 2020

Perdana Menteri Tunisia Mengundurkan Diri

Perdana Menteri Tunisia memutuskan mengundurkan diri di tengah pandemik virus corona yang memperburuk krisis ekonomi.

Baca Selengkapnya

Masalah Pariwisata Tunisia: Usai Dibuka, Turis Tak Kunjung Tiba

28 Juni 2020

Masalah Pariwisata Tunisia: Usai Dibuka, Turis Tak Kunjung Tiba

Meskipun perbatasan laut dan udara dibuka untuk turis Uni Eropa, para wisatawan mancanegara dari Eropa tak kunjung tiba di Tunisia.

Baca Selengkapnya

Tunisia Membuka Diri untuk Turis Eropa Mulai 27 Juni

14 Juni 2020

Tunisia Membuka Diri untuk Turis Eropa Mulai 27 Juni

Tunisia menyatakan siap menyambut wisatawan asing dari Eropa dan Aljazair. Namun bergantung kebijakan Uni Eropa kapan membuka perbatasan.

Baca Selengkapnya

Tunisia, Roma Baru dari Afrika Utara

25 Mei 2020

Tunisia, Roma Baru dari Afrika Utara

Usai Arab Spring, Tunisia menjelma menjadi negeri yang bebas berekspresi. Terutama di bidang seni dan budaya yang mendorong pariwisata mereka.

Baca Selengkapnya

Lockdown COVID-19, Presiden Tunisia Minta Tentara Tertibkan Warga

24 Maret 2020

Lockdown COVID-19, Presiden Tunisia Minta Tentara Tertibkan Warga

Presiden Tunisia meminta tentara ikut turun ke jalan mendesak warga agar patuhi aturan lockdown demi mencegah penyebaran virus corona.

Baca Selengkapnya

Bom Bunuh Diri Serang Kedutaan Besar AS di Tunisia

7 Maret 2020

Bom Bunuh Diri Serang Kedutaan Besar AS di Tunisia

Seorang polisi tewas akibat luka parah setelah dua bom bunuh diri menyerang pos keamanan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Tunisia pada Jumat kemarin.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi, Yordania dan Tunisia Lapor Kasus Pertama Virus Corona

3 Maret 2020

Arab Saudi, Yordania dan Tunisia Lapor Kasus Pertama Virus Corona

Arab Saudi, Yordania, dan Tunisia melaporkan kasus virus Corona atau COVID-19 pertama mereka pada Senin.

Baca Selengkapnya

Sosok Ben Ali, Diktator Tunisia yang Jatuh karena Tukang Sayur

20 September 2019

Sosok Ben Ali, Diktator Tunisia yang Jatuh karena Tukang Sayur

Zine el Abidine Ben Ali, mantan presiden diktator otokratis Tunisia digulingkan setelah protes Arab Spring yang diawali pembakaran diri tukang sayur.

Baca Selengkapnya

Eks Diktator Tunisia Ben Ali Wafat di Pengasingan

20 September 2019

Eks Diktator Tunisia Ben Ali Wafat di Pengasingan

Eks Presiden Tunisia yang digulingkan selama Arab Spring, Zine el Ebidine Ben Ali, wafat selama pengasingan di Arab Saudi pada Kamis di usia 83 tahun.

Baca Selengkapnya