Jenderal Iran Korps Garda Revolusi Tewas dalam Kecelakaan Helikopter

Reporter

Tempo.co

Selasa, 5 November 2024 08:34 WIB

Seorang pria Iran memegang plakat bertuliskan dalam bahasa Persia 'Kami akan menghancurkan Israel' saat ia merayakan setelah Iran melancarkan serangan pesawat tak berawak terhadap Israel; di depan kedutaan Inggris di Teheran, Iran, 14 April 2024. Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) Iran meluncurkan drone dan roket ke arah Israel pada akhir 13 April 2024, kata para pejabat Iran. EPA-EFE/ABEDIN TAHERKENAREH

TEMPO.CO, Jakarta - Dua anggota Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) Iran tewas dalam kecelakaan helikopter giroplan di dekat Sirkan, sebuah kota di provinsi Sistan-Baluchistan Iran, pada Senin, 4 November 2024. Salah satu korban tewas yang disebutkan dalam laporan Kantor Berita Fars adalah Brigadir Jenderal Hamid Mazandarani, komandan Brigade Nineveh. Pilotnya juga dilaporkan tewas.

"Seorang jenderal dan pilot Iran tewas dalam kecelakaan giroskop ultra-ringan selama manuver kontraterorisme di provinsi tenggara Sistan dan Baluchestan pada hari Senin," menurut Fars.

Laporan itu juga merinci bahwa helikopter ultralight itu tengah melakukan operasi tempur selama latihan militer saat jatuh. Kecelakaan terjadi setelah tewasnya 10 anggota penegak hukum Iran beberapa hari sebelumnya setelah serangan teroris di distrik Gohar Kuh, Taftan.

Belum ada tanggapan resmi dari Kementerian Luar Negeri Iran. Tidak jelas pula mengapa Mazandarani mengunjungi tenggara, padahal ia bermarkas di provinsi utara.

Kecelakaan helikopter ini terjadi pula pada mendiang Presiden Iran Ebrahim Raisi. Ia meninggal dalam kecelakaan helikopter pada Mei. Insiden penerbangan seperti itu jarang terjadi di Iran.

Advertising
Advertising

Tidak diketahui secara resmi apa yang menyebabkan kecelakaan yang mengakibatkan kematian presiden tersebut, beserta Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian dan tujuh orang lainnya.

Kota Sirkan dilaporkan menjadi lokasi bentrokan antara pasukan keamanan Iran, militan Sunni, dan pengedar narkoba.

Sementara Korps Garda Revolusi Iran (IRGC) saat ini terlibat dalam pertempuran dengan militer Israel. Baru-baru ini Israel melancarkan serangan terhadap Iran yang kemungkinan merusak fasilitas yang dioperasikan oleh IRGC .

Citra satelit menunjukkan bahwa serangan pada tanggal 26 Oktober menghantam pangkalan Shahroud milik IRGC, yang bertanggung jawab membangun rudal balistik dan meluncurkan roket sebagai bagian dari program luar angkasa Iran.

Setelah serangan itu, Menteri Luar Negeri Iran Syed Abbas Araghchi menuduh AS terlibat dalam serangan itu. Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berterima kasih kepada AS atas koordinasi dan bantuan yang erat dalam melakukan serangan itu.

REUTERS | NEWSWEEK

Pilihan editor: Top 3 Dunia: Persaingan Trump-Harris hingga Hizbullah Terdesak

Berita terkait

Adik Yahya Sinwar Jadi Pemimpin De Facto Sayap Militer Hamas

2 jam lalu

Adik Yahya Sinwar Jadi Pemimpin De Facto Sayap Militer Hamas

Adik Yahya Sinwar, Muhammad Sinwar disebut menjadi pemimpin de facto sayap militer Hamas.

Baca Selengkapnya

Mencari Keadilan atas Kejahatan Perang di Gaza, Pakar Hukum Internasional Gelar Pengadilan Gaza

7 jam lalu

Mencari Keadilan atas Kejahatan Perang di Gaza, Pakar Hukum Internasional Gelar Pengadilan Gaza

Pengadilan Gaza dipimpin oleh Richard Falk, pakar hukum internasional terkemuka dan mantan pelapor khusus PBB untuk wilayah pendudukan Palestina

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Persaingan Trump-Harris hingga Hizbullah Terdesak

8 jam lalu

Top 3 Dunia: Persaingan Trump-Harris hingga Hizbullah Terdesak

Berita Top 3 Dunia pada Senin 4 November 2024 diawali persaingan sengit Kamala Harris dan lawannya Donald Trump jelang pilpres AS

Baca Selengkapnya

Malaysia Dukung pengusiran Israel dari PBB

13 jam lalu

Malaysia Dukung pengusiran Israel dari PBB

Malaysia telah memulai Langkah untuk dukungan pengusiran Israel dari PBB dengan menyusun rancangan resolusi untuk Majelis Umum PBB.

Baca Selengkapnya

Israel Resmi Beri Tahu PBB Soal Pemutusan Hubungan dengan UNRWA

18 jam lalu

Israel Resmi Beri Tahu PBB Soal Pemutusan Hubungan dengan UNRWA

Pemerintah Israel menyatakan telah secara resmi memberi tahu PBB tentang keputusannya untuk memutus hubungan dengan UNRWA

Baca Selengkapnya

UNICEF: Lebih dari 50 Anak Palestina Tewas dalam Serangan Akhir Pekan di Gaza Utara

19 jam lalu

UNICEF: Lebih dari 50 Anak Palestina Tewas dalam Serangan Akhir Pekan di Gaza Utara

Direktur Eksekutif UNICEF Catherine Russell mengutuk serangan mematikan Israel di Gaza dan menyerukan penyelidikan segera

Baca Selengkapnya

WSJ: Balas Serangan Israel, Iran Mungkin Pakai Hulu Ledak lebih Kuat

20 jam lalu

WSJ: Balas Serangan Israel, Iran Mungkin Pakai Hulu Ledak lebih Kuat

WSJ melaporkan Iran kemungkinan akan menggunakan hulu ledak yang lebih kuat dalam serangan balasan terhadap Israel dibandingkan serangan sebelumnya

Baca Selengkapnya

Janji Kamala Harris untuk Pemilih Arab-Muslim: Saya akan Akhiri perang di Gaza Jika Terpilih

21 jam lalu

Janji Kamala Harris untuk Pemilih Arab-Muslim: Saya akan Akhiri perang di Gaza Jika Terpilih

Kamala Harris pada Ahad berjanji akan melakukan apa pun untuk mengakhiri serangan Israel di Jalur Gaza, jika terpilih sebagai presiden Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Presiden Iran Isyaratkan Militer Lebih Lunak Jika Israel Mau Gencatan Senjata

22 jam lalu

Presiden Iran Isyaratkan Militer Lebih Lunak Jika Israel Mau Gencatan Senjata

Presiden Iran Masoud Pezeshkian mengatakan repon militer Iran akan melunak jika Israel setujui gencatan senjata.

Baca Selengkapnya

Israel Tangkap Penjual Susu Warga Suriah, Dituduh Jadi Mata-mata Iran

23 jam lalu

Israel Tangkap Penjual Susu Warga Suriah, Dituduh Jadi Mata-mata Iran

Israel menangkap seorang pria asal Suriah yang dituduh sebagai mata-mata Iran.

Baca Selengkapnya