MUI Beri Penghargaan Perdamaian dan Diplomasi untuk Jusuf Kalla dan Retno Marsudi

Kamis, 3 Oktober 2024 11:00 WIB

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan mantan Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla menghadiri penganugrahan penghargaan Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Jakarta, Kamis, 3 Oktober 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto

TEMPO.CO, Jakarta - Majelis Ulama Indonesia (MUI) menganugerahkan penghargaan kepada mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Penghargaan itu diberikan atas kiprah JK dan Retno dalam memperjuangkan perdamaian dunia, khususnya atas konflik Israel-Palestina.

Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri Dan Kerjasama Internasional, Sudarnoto Abdul Hakim, mengatakan lembaganya telah bermufakat untuk memberikan penghargaan itu karena JK dan Retno dianggap telah menerapkan nilai-nilai Islam tentang perdamaian.

"Perjuangan mereka adalah contoh konkrit diplomasi sebagaimana yang MUI perjuangkan selama ini," kata Sudarnoto saat memberikan sambutan di Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat pada Kamis pagi, 3 Oktober 2024.

JK memperoleh penghargaan MUI Peace Mujahid Award sedangkan Retno Marsudi mendapatkan penghargaan MUI Diplomacy Mujahidah Award.

Sudarnoto menuturkan kiprah JK dan Retno berdampak besar bagi dunia. Menurut dia, langkah kedua sosok itu berhasil merepresentasikan Indonesia di mata internasional.

Advertising
Advertising

"Pak Jusuf Kalla adalah mujahid, Bu Retno adalah mujahidah, yang melakukan tugas-tugas amar ma'ruf nahi munkar bidang diplomasi dan perdamaian dunia," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin turut memuji Retno Marsudi.

"Bu Retno berhasil menantang langkah-langkah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, dan konsisten mendukung Palestina," tutur Din dalam video yang diputar saat acara berlangsung.

Din juga menyoroti kiprah JK dalam menyelesaikan konflik di Aceh, Poso, dan Ambon. Dia juga menyoroti peran JK di dunia internasional. "Beliau adalah pencipta perdamaian sejati," ucapnya.

Jusuf Kalla tiba di lokasi acara pada pukul 9.08. Kedatangannya langsung disambut oleh Retno Marsudi. Adapun acara penganugerahan itu dimulai pukul 9.20.

Jusuf Kalla dikenal sebagai tokoh yang kerap menyerukan perdamaian baik di level nasional maupun internasional. Sementara itu, Retno Marsudi dikenal publik sebagai menteri yang kerap memperjuangkan kemerdekaan Palestina di kancah global.

Pilihan Editor: Retno Marsudi Minta OKI Jadi Teladan dalam Mendukung Pengakuan Negara Palestina

Berita terkait

Retno Marsudi Sampaikan Pesan Perpisahan usai 10 Tahun Menjabat sebagai Menteri Luar Negeri

19 menit lalu

Retno Marsudi Sampaikan Pesan Perpisahan usai 10 Tahun Menjabat sebagai Menteri Luar Negeri

Retno Marsudi menyampaikan pesan perpisahan dan permohonan maaf usai menjadi menteri luar negeri selama 10 tahun.

Baca Selengkapnya

Biden Tak Dukung Israel Serang Situs Nuklir Iran

32 menit lalu

Biden Tak Dukung Israel Serang Situs Nuklir Iran

Biden mengatakan tak mendukung serangan Israel terhadap situs nuklir Iran.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Janji akan Selalu Bela Palestina di Forum Internasional

1 jam lalu

Retno Marsudi Janji akan Selalu Bela Palestina di Forum Internasional

Retno Marsudi memastikan akan tetap mendukung Palestina dalam berbagai forum internasional.

Baca Selengkapnya

Diserang Rudal Iran, Pangkalan jet Tempur F-35 Israel Rusak

3 jam lalu

Diserang Rudal Iran, Pangkalan jet Tempur F-35 Israel Rusak

Gambar satelit menunjukkan pangkalan udara militer utama Israel rusak akibat serangan rudal Iran

Baca Selengkapnya

8 Tentaranya Tewas, Ini Alasan Mengapa Serangan Darat Israel di Lebanon Tidak Akan Mudah

3 jam lalu

8 Tentaranya Tewas, Ini Alasan Mengapa Serangan Darat Israel di Lebanon Tidak Akan Mudah

Kegagalan di masa lalu membayangi saat Israel meluncurkan serangan militer baru ke Lebanon selatan.

Baca Selengkapnya

Pembubaran Diskusi di Kemang, Din Syamsuddin Desak Kapolri Buktikan Komitmen Anti-Anarkistis

4 jam lalu

Pembubaran Diskusi di Kemang, Din Syamsuddin Desak Kapolri Buktikan Komitmen Anti-Anarkistis

Din Syamsuddin menuntut Polri juga memeriksa anggotanya yang diduga berpihak terhadap pelaku pembubaran diskusi di Kemang.

Baca Selengkapnya

Israel Marah ke Sekjen PBB, AS: Tidak Produktif

4 jam lalu

Israel Marah ke Sekjen PBB, AS: Tidak Produktif

AS mengkritik keputusan Israel yang menyatakan Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres sebagai "persona non grata" dan melaran

Baca Selengkapnya

BPJPH Koordinasi dengan MUI soal Produk 'Beer' dan 'Wine' Dapat Sertifikasi Halal

4 jam lalu

BPJPH Koordinasi dengan MUI soal Produk 'Beer' dan 'Wine' Dapat Sertifikasi Halal

Pihak Kemenag juga mengatakan baik BPJPH maupun MUI akan mengoptimalkan kolaborasi untuk sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

8 Tentara Israel Tewas Saat Berhadapan dengan Hizbullah

4 jam lalu

8 Tentara Israel Tewas Saat Berhadapan dengan Hizbullah

Hizbullah menyerang tentara Israel hingga menyebabkan 8 orang tewas.

Baca Selengkapnya

Din Syamsuddin Siap Beri Kesaksian pada Polisi Ihwal Pembubaran Diskusi di Kemang

4 jam lalu

Din Syamsuddin Siap Beri Kesaksian pada Polisi Ihwal Pembubaran Diskusi di Kemang

Din Syamsuddin berkomitmen untuk mengambil bagian dalam proses penyelidikan kasus pembubaran diskusi di Kemang sebagai saksi.

Baca Selengkapnya