PM Keir Starmer Blak-blakan Soal Kondisi Buruk di Inggris

Minggu, 25 Agustus 2024 15:05 WIB

Perdana Menteri yang baru terpilih Keir Starmer menyampaikan pidato di depan kediaman resminya yang baru di Jalan Downing Nomor 10 London, Inggris, 5 Juli 2024. Melalui Keir Starmer, Partai Buruh sukses menang telak atas Partai Konservatif yang sudah berkuasa selama 14 tahun. Stefan Rousseau/Pool melalui REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Keir Starmer dalam pidato besar pertamanya sebagai perdana menteri akan memperingatkan warga Inggris “keadaan akan memburuk sebelum membaik” di negara tersebut. Pidato Starmer dijadwalkan pekan depan. Ia akan secara blak-blakan mengatakan keadaan di Inggris “lebih buruk dari yang pernah kita bayangkan”.

Dalam pidato pada Selasa, 27 Agustus 2024, Starmer akan memperingatkan “perubahan tidak akan terjadi dalam semalam”, tetapi pemerintahannya bertekad untuk mengatasi banyak masalah mulai dari penjara yang penuh sesak hingga daftar tunggu yang panjang untuk layanan kesehatan.

“Saya katakan perubahan tidak akan terjadi dalam semalam. Ketika ada kebusukan jauh di dalam inti suatu struktur, Anda tidak bisa menutupinya begitu saja. Anda tidak bisa mengutak-atiknya atau mengandalkan perbaikan cepat. Anda harus merombak semuanya,” katanya, menurut cuplikan teks pidato dari kantornya yang dikutip Reuters.

Ia dan para menterinya “tidak hanya mewarisi lubang hitam ekonomi tetapi juga lubang hitam sosial” dari pemerintahan Inggris sebelumnya.

Setelah terpilih sebagai perdana menteri dari Partai Buruh dalam pemilu pada Juli lalu, Starmer telah berulang kali menyalahkan mantan pemerintahan Partai Konservatif karena meninggalkan Inggris dalam keadaan yang menyedihkan.

“Kita tidak hanya mewarisi lubang hitam ekonomi tetapi juga lubang hitam sosial dan itulah sebabnya kita harus mengambil tindakan dan melakukan berbagai hal secara berbeda. Bagian dari itu adalah bersikap jujur kepada orang-orang tentang pilihan yang kita hadapi dan betapa sulitnya ini. Terus terang, keadaan akan menjadi lebih buruk sebelum kita menjadi lebih baik,” tuturnya.

Mantan direktur kejaksaan umum itu terpaksa membatalkan liburan musim panasnya bulan ini untuk mengatasi kerusuhan yang menargetkan komunitas muslim dan migran. Kerusuhan tersebut bermula dari pembunuhan tiga anak perempuan di Inggris utara, diikuti dengan misinformasi daring bahwa pelakunya adalah seorang migran muslim.

Keir juga akan memperingatkan situasi keuangan Inggris “lebih buruk dari yang pernah kita bayangkan”. Ia mengulang pernyataan Menteri Keuangan Rachel Reeves bahwa Partai Konservatif pimpinan Rishi Sunak meninggalkan lubang hitam sebesar £22 miliar dalam anggaran tahun ini.

“Jangan biarkan siapa pun mengatakan bahwa ini hanya rekayasa, atau permainan politik,” katanya. “OBR (Kantor Pertanggungjawaban Anggaran) tidak tahu tentang ini. Mereka menulis surat yang menyatakan demikian. Mereka tidak tahu - karena pemerintah sebelumnya menyembunyikannya.”

Pidato Keir disampaikan menjelang periode yang berpotensi sulit bagi pemerintah Inggris saat mereka mempersiapkan anggaran pertamanya, yang akan jatuh tempo pada 30 Oktober mendatang.

REUTERS | SKY NEWS

Pilihan editor: Media Iran: Helikopter Presiden Ebrahim Raisi Jatuh Karena Cuaca Buruk dan Kelebihan Beban

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Berita terkait

Masinton PDIP Akhirnya Maju di Pilkada Tapanuli Tengah, Berikut Kronologinya

1 jam lalu

Masinton PDIP Akhirnya Maju di Pilkada Tapanuli Tengah, Berikut Kronologinya

Kader PDIP Masinton Pasaribu bersama Mahmud Efendi akhirnya maju di Pilkada Tapteng setelah KPU menerima pendaftarannya di masa perpanjangan calon.

Baca Selengkapnya

Pangeran Arab Saudi Salahkan Inggris yang Ciptakan Negara Israel

2 jam lalu

Pangeran Arab Saudi Salahkan Inggris yang Ciptakan Negara Israel

Pangeran Arab Saudi menuduh Inggris yang menciptakan negara Israel dan berandil besar menyebabkan perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Eropa Tengah Dilanda Bencana Banjir, Berikut Fakta-faktanya

2 jam lalu

Eropa Tengah Dilanda Bencana Banjir, Berikut Fakta-faktanya

Eropa Tengah menghadapi bencana banjir, antara lain di Polandia, Austria, Ceko. Banyak korban berjatuhan dalam bencana alam ini.

Baca Selengkapnya

Menteri Dalam Negeri Inggris Lega Donald Trump Selamat dari Upaya Pembunuhan

1 hari lalu

Menteri Dalam Negeri Inggris Lega Donald Trump Selamat dari Upaya Pembunuhan

Ini adalah percobaan pembunuhan yang kedua kalinya yang dialami Donald Trump.

Baca Selengkapnya

Soal Artis Maju Pilkada 2024, Akademikus: Popularitas Saja Belum Cukup Jadi Modal Politik

2 hari lalu

Soal Artis Maju Pilkada 2024, Akademikus: Popularitas Saja Belum Cukup Jadi Modal Politik

Pengamat menilai banyaknya artis yang jadi calon kepala daerah pada Pilkada 2024 membuktikan parpol gagal mencetak kader berkualitas.

Baca Selengkapnya

Mengenal Josh Brownhill Gelandang Burnley

3 hari lalu

Mengenal Josh Brownhill Gelandang Burnley

Nama Josh Brownhill belakangan telah menjadi perbincangan, karena peluang dia masuk timnas Malaysia

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Tantangan Anies Baswedan Mau Dirikan Partai Politik

3 hari lalu

Kata Pengamat soal Tantangan Anies Baswedan Mau Dirikan Partai Politik

Pengamat menjelaskan sejumlah tantangan bagi Anies Baswedan dalam mendirikan partai politik.

Baca Selengkapnya

Rusia Murka, Enam Diplomat Inggris Diusir dengan Tuduhan Mata-mata

4 hari lalu

Rusia Murka, Enam Diplomat Inggris Diusir dengan Tuduhan Mata-mata

Rusia marah dan mengusir enam diplomat Inggris. Rusia murka dengan Barat karena akan mengizinkan Ukraina menggunakan rudal jarak jauh.

Baca Selengkapnya

Partai Buruh Minta Prabowo Tinjau Penerapan UU Cipta Kerja dan Hapus Outsourcing

4 hari lalu

Partai Buruh Minta Prabowo Tinjau Penerapan UU Cipta Kerja dan Hapus Outsourcing

Partai Buruh berharap Prabowo Subianto meninjau ulang UU Cipta Kerja kluster ketenagakerjaan dan menghapus outsourcing.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Undang Prabowo ke Acara Kebangkitan Kelas Buruh

4 hari lalu

Said Iqbal Undang Prabowo ke Acara Kebangkitan Kelas Buruh

Said mengklaim bahwa Prabowo mau menghadiri acara itu usai dirinya menemui Dasco.

Baca Selengkapnya