Biden Ngamuk ke Netanyahu, Ancam Hentikan Dukungan AS ke Israel

Reporter

Jumat, 5 April 2024 13:29 WIB

Joe Biden dan Benjamin Netanyahu. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengultimatum Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu pada Kamis, 4 April 2024. Biden menekan Israel agar melindungi warga sipil Palestina dan pekerja bantuan asing di Gaza. Jika tidak, AS dapat mengurangi dukungan untuk Israel dalam perangnya melawan Hamas.

Seorang sumber mengetahui percakapan telepon antara Biden dan Netanyahu selama 30 menit. Ia mengatakan bahwa Biden mengutarakan kekhawatirannya dan Netanyahu membela diri soal tindakan Israel ke Gaza.

Seorang pejabat senior Gedung Putih menggambarkan pembicaraan itu “sangat langsung, sangat lugas.” Pembicaraan tersebut melibatkan Wakil Presiden Kamala Harris, Penasihat Keamanan Nasional Jake Sullivan, dan Menteri Luar Negeri Antony Blinken.

Pesan tersebut diserukan menyusul serangan Israel yang menewaskan tujuh pekerja bantuan World Central Kitchen (WCK) dan memicu kemarahan global. AS menyerukan agar Israel mengubah taktik militernya yang telah menewaskan puluhan ribu warga Palestina dalam beberapa bulan terakhir.

Gedung Putih tidak mengatakan secara pasti langkah apa yang ingin diambil Netanyahu, atau apa yang akan dilakukan jika Netanyahu gagal mengambil langkah tersebut. Namun para analis mengatakan ancaman tersiratnya adalah memperlambat transfer senjata AS ke Israel atau melemahkan dukungan AS di PBB.

Advertising
Advertising

Dennis Ross, seorang diplomat veteran AS yang sekarang bekerja di Washington Institute for Near East Policy mengatakan, Biden seperti ingin mengatakan bahwa ia akan memenuhi kebutuhan kemanusiaan. Atau ia tidak punya pilihan selain memberikan bantuan (militer).

Menjelang pemilihan presiden AS pada November mendatang, Biden sedang berjuang menyeimbangkan tekanan untuk mengendalikan Netanyahu. Kubu Demokrat progresif kecewa dengan jumlah korban jiwa warga sipil Palestina yang terus meningkat dan risiko yang mungkin mengasingkan sebagian besar pemilih independen yang pro-Israel. Sejauh ini dia menolak menetapkan persyaratan mengenai transfer senjata.

Gedung Putih mengatakan Biden menyerukan Israel untuk mengurangi kerugian sipil, penderitaan kemanusiaan, dan keselamatan pekerja bantuan. “Biden menjelaskan bahwa kebijakan AS sehubungan dengan Gaza akan ditentukan oleh penilaian terhadap tindakan segera Israel terhadap langkah-langkah ini,” ujar Gedung Putih dalam sebuah pernyataan.

Pada Kamis malam, hanya beberapa jam setelah panggilan telepon tersebut, pemerintah Israel mengumumkan beberapa langkah untuk meningkatkan aliran bantuan ke Gaza. Israel membuka pelabuhan Ashdod dan penyeberangan Erez ke Gaza utara dan meningkatkan pengiriman bantuan dari Yordania. Tidak jelas apakah langkah-langkah tersebut akan cukup untuk memenuhi tuntutan AS.

REUTERS

Pilihan editor: Sekjen PBB akan Tunjuk Utusan Khusus untuk Atasi Krisis Myanmar

Berita terkait

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

1 jam lalu

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

Rancangan undang-undang penerbangan yang ditanda-tangani Joe Biden diharapkan bisa meningkatkan kualitas di sejumlah sektor.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri dan Mer-C Saling Kontak soal Kondisi WNI di Gaza

3 jam lalu

Kementerian Luar Negeri dan Mer-C Saling Kontak soal Kondisi WNI di Gaza

Kementerian Luar Negeri melakukan kontak setiap hari dengan para relawan Mer-C untuk memonitor kondisi mereka

Baca Selengkapnya

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

3 jam lalu

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

26 perusahaan kapas asal Cina tak bisa melakukam impor ke Amerika Serikat karena diduga melakukan kerja paksa ke minoritas warga Uighur.

Baca Selengkapnya

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

5 jam lalu

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

DPR AS meloloskan RUU yang akan mendesak Joe Biden untuk memulai lagi pengiriman senjata ke Isreal.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

7 jam lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

8 jam lalu

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

Mulai dari Indonesia hingga Afrika Selatan, berikut ini adalah negara yang mendukung Palestina melawan agresi Israel

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

9 jam lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

9 jam lalu

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

Menlu Retno Marsudi menilai bantuan kemanusiaan ini sangat diperlukan masyarakat Gaza saat ini.

Baca Selengkapnya

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

12 jam lalu

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

Afrika Selatan meminta ICJ untuk mendesak Israel agar segera menarik pasukannya dan menghentikan serangan militer mereka di Kota Rafah, Gaza

Baca Selengkapnya

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

13 jam lalu

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

Ketika Israel terus mengebom Gaza, banyak pertanyaan tentang kapan Israel akan berhenti dan apa yang akan dilakukan Netanyahu selanjutnya.

Baca Selengkapnya