Top 3 Dunia: Pekerja Migran di Hong Kong Komplain Pemilu 2024 hingga Pakistan Mengamuk

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 20 Januari 2024 06:00 WIB

Ilustrasi pemilu. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Jumat 19 Januari 2024 diawali oleh pekerja migran di Hong Kong komplain Pemilu 2024 yang berjalan semrawut.

Sementara di urutan kedua, Pakistan melancarkan serangan balasan terhadap Iran dengan menargetkan militan separatis pada Kamis dan menewaskan sembilan orang.

Adapun di urutan ketiga, konflik antara Hamas dan Israel yang sudah berlangsung lebih dari 100 hari sejak 7 Oktober 2023, telah meluas ke wilayah lain di Timur Tengah.

Berikut Top 3 Dunia selengkapnya.

1. Pekerja Migran di Hong Kong Komplain Pemilu 2024: Online Shop saja Tak Sekacau Ini

Advertising
Advertising

Sejumlah pekerja migran Indonesia (PMI / TKI) di Hong Kong membenarkan jalannya proses pemungutan suara pemilu 2024 untuk wilayah Hong Kong berjalan semrawut. Pasalnya, di KJRI hanya tersedia empat TPS dan banyak PMI yang tidak menerima surat suara dari KJRI Hong Kong lantaran salah alamat.

Surati, PMI perempuan di Hong Kong, pada Jumat, 19 Januari 2024, menjelaskan ada lebih dari 162 ribu daftar pemilih tetap (DPT) di Hong Kong yang memberikan hak suara mereka lewat pos. Sebab Beijing tidak memberikan izin penyelenggaraan pemilu Indonesia 2024 ‘di luar’ wilayah Indonesia, yang artinya hanya boleh dilakukan di area KJRI saja.

Baca berita selengkapnya di sini

2. Pakistan Mengamuk! Balas Serang Iran hingga Sebabkan 9 Orang Tewas

Pakistan melancarkan serangan balasan terhadap Iran dengan menargetkan militan separatis pada Kamis, 18 Januari 2024. Serangan ini adalah pembalasan yang dilakukan terhadap Teheran setelah pihaknya menyatakan menyerang pangkalan di wilayah Pakistan.

Media Iran mengatakan beberapa rudal menghantam sebuah desa di provinsi Sistan-Baluchestan yang berbatasan dengan Pakistan. Akibatnya sembilan orang tewas, termasuk empat anak-anak.

Baca berita selengkapnya di sini

3. Kronologi Perang Hamas-Israel Menyebar sampai Jauh, dari Yaman hingga Pakistan

Konflik antara Hamas dan Israel yang sudah berlangsung lebih dari 100 hari sejak 7 Oktober 2023, telah meluas ke wilayah lain di Timur Tengah. Bahkan Amerika Serikat dan Inggris sudah terlibat langsung, meski tidak di Gaza.

Rentetan perang ini diawali oleh solidaritas milisi Hizbullah di Lebanon selatan, yang sama-sama proksi Iran dengan Hamas, lalu Houthi, dan akhirnya Iran, serta AS dan Inggris.

Baca berita selengkapnya di sini

SUCI SEKARWATI | REUTERS

Berita terkait

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

1 jam lalu

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

DPR AS meloloskan RUU yang akan mendesak Joe Biden untuk memulai lagi pengiriman senjata ke Isreal.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

3 jam lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

4 jam lalu

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

Mulai dari Indonesia hingga Afrika Selatan, berikut ini adalah negara yang mendukung Palestina melawan agresi Israel

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

5 jam lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

5 jam lalu

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

Menlu Retno Marsudi menilai bantuan kemanusiaan ini sangat diperlukan masyarakat Gaza saat ini.

Baca Selengkapnya

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

8 jam lalu

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

Afrika Selatan meminta ICJ untuk mendesak Israel agar segera menarik pasukannya dan menghentikan serangan militer mereka di Kota Rafah, Gaza

Baca Selengkapnya

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

8 jam lalu

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

Ketika Israel terus mengebom Gaza, banyak pertanyaan tentang kapan Israel akan berhenti dan apa yang akan dilakukan Netanyahu selanjutnya.

Baca Selengkapnya

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

9 jam lalu

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

AFC memberikan dukungannya terhadap usulan Palestina untuk menangguhkan keanggotaan Israel dari FIFA menyusul konflik yang sedang berlangsung di Gaza.

Baca Selengkapnya

Alasan Demokrat Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pilkada 2024

9 jam lalu

Alasan Demokrat Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pilkada 2024

Partai Demokrat menolak usulan agae politik uang atau money politics dilegalkan pada Pemilihan Kepala Daerah alias Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jadi Bantuan Kemanusiaan ke Jalur Gaza Viral Diinjak-injak Warga Israel, Berikut Sesungguhnya Prestasi Indomie

11 jam lalu

Jadi Bantuan Kemanusiaan ke Jalur Gaza Viral Diinjak-injak Warga Israel, Berikut Sesungguhnya Prestasi Indomie

Tampak dalam video tersebut salah satu bantuan makanan ke Jalur Gaza yang dirusak ekstremis Israel adalah produk mi instan Indomie asal Indonesia

Baca Selengkapnya