Top 3 Dunia: Rudal Nuklir Rusia, Surat Osama, Permusuhan Israel - Palestina

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Sabtu, 18 November 2023 06:03 WIB

Pasukan Rudal Strategis Rusia Sergey Karakayev mengatakan pada bulan Desember, Sarmat akan memasuki tugas tempur pada tahun 2022. Rudal Sarmat mampu membawa hingga 24 kendaraan luncur hipersonik Avangard baru Rusia. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler di kanal Dunia Tempo.co atau Top 3 Dunia pada Sabtu pagi, 18 November 2023, membahas tentang Rusia menambahkan rudal balistik nuklir Avangard ke silo di dekat perbatasan Kazakhstan. Jenis perluru kendali ini mempunyai 27 kali kecepatan suara.

Beria terpopuler kedua adalah tentang surat pemimpin kelompok teroris Al Qaeda Osama bin Laden kepada Amerika Serikat yang viral setelah diterjemahkan oleh The Guardian. Surat yang dibuat pada 2002 ini berisi antara lain tentang penindasan terhadap Palestina.

Tak kalah menarik berita tentang permusuhan Israel Palestina yang sudah berumur puluhan tahun dan penyebabnya.

Rusia Tambahkan Rudal Balistik Nuklir Avangard di Silo Dekat Kazakhstan

Rusia memuat rudal balistik antarbenua yang dilengkapi dengan peluncur hipersonik berkemampuan nuklir "Avangard" ke dalam silo peluncuran di selatan negara itu, menurut saluran TV kementerian pertahanan yang disiarkan pada hari Kamis, 16 November 2023.

Presiden Vladimir Putin mengumumkan peluncur hipersonik Avangard pada 2018, dengan mengatakan bahwa itu adalah respons terhadap pengembangan senjata generasi baru dan sistem pertahanan rudal AS yang dapat ditembus oleh kendaraan tersebut.

Advertising
Advertising

Saat mendekati sasarannya, Avangard terlepas dari roket dan mampu bermanuver secara tajam di luar lintasan roket dengan kecepatan hipersonik hingga 27 kali kecepatan suara (sekitar 34.000 kilometer per jam).

Berita selengkapnya bisa Anda simak di sini

Ini Isi Lengkap Surat Peringatan Osama Bin Laden Untuk Amerika Soal Palestina

Surat dari pemimpin Al Qaeda, Osama bin Laden dengan judul 'Surat untuk Amerika' viral di Tiktok. Surat yang ditulis Osama pada tahun 2002 itu diterjemahkan dan diterbitkan oleh The Guardian pada Selasa, 14 November 2023 tapi kemudian dihapus. The Guardian menghapusnya karena surat tersebut dibagikan di media sosial tanpa konteks penuh dan malah akan mengarahkan pembaca ke media sosial.

Selain itu, Tiktok juga akan melarang penggunanya mengunggah konten surat Osama bin Laden. “Konten yang mempromosikan surat ini jelas melanggar aturan kami dalam mendukung segala bentuk terorisme,” kata TikTok dalam sebuah pernyataan, dikutip dari Reuters.

Berikut adalah isi surat Osama Bin Laden yang ditujukan untuk Amerika Serikat. Surat bertajuk “Letter to America” itu sendiri yang pertama kali terbit dalam bahasa Arab, berikut versi terjemahannya seperti dikutip as.com

Berita selengkapnya bisa Anda simak di sini

Kenapa Israel Benci Palestina? Ternyata Ini Alasannya

Israel dikenal sebagai negara yang membenci Palestina, bahkan tak menganggap warga Palestina sebagai sesama manusia. Sentimen Israel terhadap Palestina ini telah berlangsung selama berpuluh-puluh tahun lamanya.

Bahkan, konflik Israel Palestina disebut sebagai salah satu sengketa paling rumit dalam sejarah.

Israel juga sering melancarkan serangan ke Palestina. Ternyata hal tersebut dilakukan bukan hanya karena sengketa wilayah, melainkan ada beberapa alasan lainnya. Bahkan terbaru, PM Israel, Benjamin Netanyahu mengatakan, Israel akan menguasai Gaza dengan dalih untuk menjamin keamanan negaranya.

"Saya pikir Israel, untuk jangka waktu yang tidak ditentukan, akan memikul tanggung jawab keamanan secara keseluruhan karena kita telah melihat apa yang terjadi jika kita tidak memiliki tanggung jawab keamanan tersebut," katanya dalam wawancara dengan televisi AS, ABC, Senin, 6 November 2023.

Berita selengkapnya bisa Anda simak di sini

Berita terkait

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

11 jam lalu

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

Dinas Keamanan Ukraina mengatakan mereka menggagalkan rencana Rusia untuk membunuh Presiden Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

13 jam lalu

Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 7 Mei 2024 diawali oleh kabar Ketua Umum PMI Jusuf Kalla meminta kelompok Palestina Hamas untuk bersatu dengan Fatah

Baca Selengkapnya

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

16 jam lalu

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

Jaksa penuntut negara Ukraina memeriksa puing-puing dari 21 dari sekitar 50 rudal balistik Korea Utara yang diluncurkan oleh Rusia.

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

19 jam lalu

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

Vladimir Putin kembali menjabat sebagai presiden Rusia untuk periode kelima selama enam tahun ke depan. Bakal mengalahkan rekor Stalin.

Baca Selengkapnya

Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

1 hari lalu

Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

Rusia menuduh tentara AS terlibat pencurian dengan mengambil uang kekasihnya.

Baca Selengkapnya

Ukraina Tolak Akui Vladimir Putin sebagai Presiden Sah Rusia

1 hari lalu

Ukraina Tolak Akui Vladimir Putin sebagai Presiden Sah Rusia

Kementerian Luar Negeri Ukraina mengatakan tidak ada dasar hukum untuk mengakui Vladimir Putin sebagai presiden Rusia yang sah.

Baca Selengkapnya

Zelensky Masuk Daftar Buronan Rusia, Dubes Ukraina: Upaya Putus Asa dari Negara yang Kalah

1 hari lalu

Zelensky Masuk Daftar Buronan Rusia, Dubes Ukraina: Upaya Putus Asa dari Negara yang Kalah

Duta Besar Ukraina untuk Indonesia menanggapi laporan media bahwa Rusia memasukkan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ke dalam daftar buronan.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Saling Serang Hamas-Israel di Rafah

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Saling Serang Hamas-Israel di Rafah

Berita Top 3 Dunia pada Senin 6 Mei 2024 berkutat soal saling serang Hamas dan Israel di Rafah, kota di selatan Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

1 hari lalu

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

Dubes Ukraina mengatakan pemerintah Indonesia belum mengonfirmasi kehadiran di KTT Perdamaian, yang akan berlangsung di Swiss bulan depan.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

2 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

Volodymyr Zelensky disebut Kementerian Luar Negeri Rusia sedang hilang akal karena membawa-bawa Tuhan dalam konflik dengan Moskow.

Baca Selengkapnya