Serangan Israel Tewaskan Staf MER-C Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Berikut Profil RSI

Rabu, 11 Oktober 2023 09:15 WIB

Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Palestina. (ANTARA/HO-MER-C)

TEMPO.CO, Jakarta - Rumah Sakit Indonesia (RSI) di Gaza turut menjadi sasaran penyerangan Israel. Serangan ini menewaskan seorang staf organisasi kemanusiaan Medical Emergency Rescue Committee (MER-C).

"Satu staf lokal MER-C yang tengah berada di lokasi, Abu Romzi, syahid akibat serangan ini," demikian keterangan MER-C Indonesia lewat akun Instagram @mercindonesia, pada Sabtu, 7 Oktober 2023.

Bagaimana Awal Mula Dibangunnya RS Indonesia di Gaza?

Dirujuk dari Medical Emergency Rescue Committee, tanah RSI seluas 16.261 m2. Letaknya di Bayt Lahiya, Gaza Utara dan merupakan wakaf dari Pemerintah Palestina di Gaza.

Dana pembangunan RS ini seluruhnya berasal dari donasi rakyat Indonesia, tidak ada dana bantuan asing. Karenanya diberi nama RS Indonesia (RSI) dengan harapan menjadi bukti silaturahmi jangka panjang antara rakyat Indonesia dan rakyat Palestina.

Advertising
Advertising

Pembangunan RSI dimulai sejak 14 Mei 2011. Pada akhir April 2012, pembangunan tahap satu dilakukan untuk menyelesaikan struktur RSI. Pada 1 November 2012, pembangunan tahap dua dilaksanakan untuk pengerjaan Arsitektur dan ME (Mechanical Elctrical). Pada tahap ini pembangunan diawasi dan dikerjakan langsung oleh relawan Indonesia yang tergabung dalam Divisi Konstruksi MER-C.

Pada 9 Januari 2016 RSI diresmikan Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla. Dalam pidatonya, Kalla menggambarkan RSI sebagai simbol kerja sama yang akan mempererat hubungan bangsa Indonesia dan Palestina.

Dilansir dari Opec Fund, RSI dikelola oleh sekitar 400 warga Palestina yang dibayar oleh Kementerian Kesehatan Gaza, serta beberapa sukarelawan Indonesia. Kamar-kamarnya diberi nama sesuai nama donor dan 17 ribu pulau di Indonesia.

RSI sudah dua kali membukukan rekor pengecoran terbesar di Gaza. Pertama pengecoran lantai dua RSI yang mencapai sebesar 483 m3. Dua bulan kemudian, pada Maret 2012, dilakukan pengecoran lantai tiga sebesar 500 m3 beton yang selesai dalam waktu 8 jam.

Pilihan Editor: Jadi Sasaran Serangan Israel, Ini Kisah Dibangunnya Rumah Sakit Indonesia di Jalur Gaza

Berita terkait

Serangan Udara Israel Menghantam Rumah Dekat Wisma Relawan MER-C di Gaza

1 jam lalu

Serangan Udara Israel Menghantam Rumah Dekat Wisma Relawan MER-C di Gaza

MER-C mengatakan serangan udara menyasar ke sebuah rumah dekat wisma yang ditempati para relawan WNI di Rafah, Gaza Selatan.

Baca Selengkapnya

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

2 jam lalu

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

Amerika Serikat mulai mengirimkan bantuan kemanusiaan melalui dermaga terapung buatannya di lepas pantai Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Militer Israel Temukan Jenazah 3 Sandera dari Jalur Gaza

5 jam lalu

Militer Israel Temukan Jenazah 3 Sandera dari Jalur Gaza

Kepala juru bicara militer Israel mengatakan mereka menemukan jenazah tiga orang yang disandera Hamas di Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Joe Biden: RUU Penerbangan hingga Tarif Impor dari Cina

6 jam lalu

Joe Biden: RUU Penerbangan hingga Tarif Impor dari Cina

Joe Biden menandatangani rancangan undang-undang penerbangan yang bisa meningkatkan (kualitas) staf pengawas lalu-lintas udara

Baca Selengkapnya

13 Negara Layangkan Surat Pernyataan Bersama untuk Israel soal Risiko Serangan ke Rafah

8 jam lalu

13 Negara Layangkan Surat Pernyataan Bersama untuk Israel soal Risiko Serangan ke Rafah

Sebanyak 13 negara melayangkan surat pernyataan bersama untuk Israel yang berisi peringatan jika nekat menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Israel Ancam Serang Rafah, Uni Emirat Arab Rasakan Ketegangan Meningkat

9 jam lalu

Israel Ancam Serang Rafah, Uni Emirat Arab Rasakan Ketegangan Meningkat

Menteri Luar Negeri Uni Emirat Arab memperingatkan adanya peningkatan ketegangan di Timur Tengah menyusul meluasnya invasi tentara Israel ke Rafah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Kaledonia Baru Rusuh dan Kisah Laki-laki Aljazair yang Ditemukan setelah Diculik 20 Tahun

10 jam lalu

Top 3 Dunia; Kaledonia Baru Rusuh dan Kisah Laki-laki Aljazair yang Ditemukan setelah Diculik 20 Tahun

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Kaledonia Baru yang berstatus darurat nasional setelah reformasi pemilu diprotes dan berujung ricuh.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri dan Mer-C Saling Kontak soal Kondisi WNI di Gaza

20 jam lalu

Kementerian Luar Negeri dan Mer-C Saling Kontak soal Kondisi WNI di Gaza

Kementerian Luar Negeri melakukan kontak setiap hari dengan para relawan Mer-C untuk memonitor kondisi mereka

Baca Selengkapnya

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

23 jam lalu

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

DPR AS meloloskan RUU yang akan mendesak Joe Biden untuk memulai lagi pengiriman senjata ke Isreal.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

1 hari lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya