Cina Kerahkan Pesawat Pengintai, Awasi Latihan Perang AS dkk

Reporter

Tempo.co

Senin, 12 Juni 2023 16:56 WIB

Pesawat pembom strategis H-6 adalah platform serbaguna dan juga dapat melakukan misi pengintaian serta sebagai induk untuk drone WZ-8. Seperti rudal balistik, ini kemungkinan akan digantung di bawah badan pesawat tengah. Foto : China Military

TEMPO.CO, Jakarta - Cina mengerahkan pesawat pengintai di perairan Pasifik timur Taiwan pekan lalu. Menurut media Cina, pesawat itu memantau dan mengumpulkan intelijen pada latihan yang melibatkan angkatan laut Amerika Serikat, Jepang, Prancis, dan Kanada.

Menurut surat kabar Global Times, pesawat pengintai Cina itu adalah pesawat kargo Y-9 yang dilengkapi dengan peralatan pengumpulan-intelijen. Global Times adalah media yang didukung pemerintah Cina.

Dua kapal induk AS, USS Nimitz dan USS Ronald Reagan, telah beroperasi di sekitar Kepulauan Ryukyu yang penting secara geopolitik di Laut Filipina sejak Kamis pekan lalu. Global Times mengutip sebuah think tank yang berbasis di Beijing.

Pulau-pulau tersebut memisahkan Laut Cina Timur dari Laut Filipina, dan menandai Pasifik Barat antara Jepang dan Taiwan, yang diklaim Cina sebagai wilayahnya.

AS memulai latihan di Laut Filipina pada Jumat pekan lalu, dengan dua kelompok kapal induk yang beroperasi bersama untuk pertama kalinya sejak Juni 2020, menurut Armada ke-7 AS dalam sebuah pernyataan . Kementerian pertahanan Jepang melaporkan penampakan varian pengintaian Y-9 di Pasifik pada hari Kamis.

Advertising
Advertising

Seorang juru bicara kementerian Jepang mengatakan pada Senin, 12 Juni 2023, bahwa pihaknya sedang menganalisis peralatan yang terpasang pada undercarriage varian Y-9 yang belum pernah terlihat sebelumnya.

Pertemuan militer antara Cina dan Amerika Serikat dan sekutunya di Pasifik Barat telah meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Cina kian agresif di Laut Cina Timur dan Selatan, serta di sekitar Taiwan.

Beberapa hari sebelum latihan, penjaga pantai Filipina, Amerika Serikat dan Jepang mengadakan latihan trilateral pertama mereka di lepas pantai provinsi Filipina barat.

Pilihan Editor: PBB Minta Rusia Buka Akses ke PLTN Zaporizhzhia, Khawatir Terdampak Jebolnya Bendungan

Berita terkait

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

14 jam lalu

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

Amerika Serikat mulai mengirimkan bantuan kemanusiaan melalui dermaga terapung buatannya di lepas pantai Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

1 hari lalu

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

Rancangan undang-undang penerbangan yang ditanda-tangani Joe Biden diharapkan bisa meningkatkan kualitas di sejumlah sektor.

Baca Selengkapnya

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

1 hari lalu

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

26 perusahaan kapas asal Cina tak bisa melakukam impor ke Amerika Serikat karena diduga melakukan kerja paksa ke minoritas warga Uighur.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

1 hari lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

1 hari lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

2 hari lalu

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

Putin dan Xi Jinping sepakat memperdalam kemitraan strategis mereka sekaligus mengecam Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

2 hari lalu

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

Seorang anggota Kongres AS mendorong resolusi yang mengakui peristiwa Nakba dan hak pengungsi Palestina.

Baca Selengkapnya

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

2 hari lalu

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

Putin mengunjungi Cina dan bertemu Xi Jinping setelah dilantik kembali sebagai Presiden Rusia.

Baca Selengkapnya

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

2 hari lalu

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

Gedung putih mengatakan pemerintah AS berupaya mengevakuasi sekelompok dokter AS yang terjebak di Gaza setelah Israel menutup perbatasan Rafah

Baca Selengkapnya

All 4 One Gelar Konser di Jakarta 23 Juni, Ini Profil Grup Vokal yang Populerkan Lagu I Swear

2 hari lalu

All 4 One Gelar Konser di Jakarta 23 Juni, Ini Profil Grup Vokal yang Populerkan Lagu I Swear

Grup vokal legendaris dari Amerika Serikat, All 4 One menggelar konser bertajuk All 4 One 30 Years Anniversary Tour di Jakarta pada 23 Juni 2024.

Baca Selengkapnya