Juru Bicara Kremlin: Operasi Militer Khusus Rusia di Ukraina Sulit

Reporter

Tempo.co

Editor

Ida Rosdalina

Kamis, 11 Mei 2023 16:28 WIB

Dmitry Peskov. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Operasi militer Rusia melawan Ukraina “sangat sulit” tetapi akan terus berlanjut, kantor berita Tass mengutip juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, yang berbicara di sebuah televisi Bosnia, Rabu, 10 Mei 2023.

Rusia telah berhasil merusak mesin militer Ukraina dan pekerjaan ini akan berlanjut, tambahnya dalam wawancara panjang di mana dia mengulangi banyak poin pembicaraan Moskow tentang konflik tersebut.

Pasukan Rusia menginvasi Ukraina, Februari 2022 dalam apa yang disebut Moskow operasi militer khusus dan awalnya merebut sejumlah teritorial lawan.

Tetapi pasukan Kyiv memukul mundur tahun lalu dan kini merencanakan serangan balasan baru. Para pejabat Barat memperkirakan lebih dari 200 ribu tentara Rusia terbunuh atau terluka.

"Operasi militer khusus tersebut berlanjut. Ini sebuah operasi yang sangat sulit, dan, tentu saja, tujuan-tujuan tertentu telah tercapai dalam setahun,” kata Peskov seperti dikutip Tass.

Advertising
Advertising

Ukraina terus menyerang bagian timur negara yang diduduki Rusia dan Peskov mengatakan ini menunjukkan perlunya melanjutkan konflik dan mendorong mundur pasukan pro-Kyiv.

“Kami berhasil menghajar mesin militer Ukraina,” kata Peskov, menyebut Rusia telah meluncurkan serangan-serangan rudal yang tak terhitung terhadap apa yang ia katakan target-target militer di seluruh Ukraina.

“Pekerjaan ini terus berlanjut,” katanya. Ukraina menuduh Rusia lebih banyak menargetkan sasaran sipil, sebuah tuduhan yang dibantah Moskow.

REUTERS

Pilihan Editor: Jokowi Tutup KTT ASEAN: Jangan Ada yang Ambil Manfaat dari Krisis Myanmar

Berita terkait

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

7 hari lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

Serangan Teror di Rusia, Kremlin: Tidak Ada Negara yang Kebal dari Terorisme

40 hari lalu

Serangan Teror di Rusia, Kremlin: Tidak Ada Negara yang Kebal dari Terorisme

Juru bicara Kremlin menepis adanya kegagalan dinas keamanan Rusia dalam mencegah penembakan di Moskow.

Baca Selengkapnya

Rusia Tepis Kecaman Dunia atas Kemenangan Putin dalam Pemilu

46 hari lalu

Rusia Tepis Kecaman Dunia atas Kemenangan Putin dalam Pemilu

Membela kemenangan Putin, Kremlin mengatakan tingkat dukungan rakyat merupakan kemenangan mutlak bagi seorang kandidat.

Baca Selengkapnya

Tentara Perempuan Ukraina Berperang di Dua Front: Melawan Rusia dan Diskriminasi di Militer

57 hari lalu

Tentara Perempuan Ukraina Berperang di Dua Front: Melawan Rusia dan Diskriminasi di Militer

Kementerian Pertahanan Ukraina mengatakan pada Oktober lalu bahwa hampir 43.000 tentara perempuan saat ini bertugas di militer.

Baca Selengkapnya

Rusia Panggil Duta Besar Jerman Soal Rencana Bantuan Militer ke Ukraina

4 Maret 2024

Rusia Panggil Duta Besar Jerman Soal Rencana Bantuan Militer ke Ukraina

Kemlu Rusia memanggil Dubes Jerman untuk Moskow Alexander Graf Lambsdorff menyusul publikasi kebocoran penyadapan percakapan rahasia militer Jerman

Baca Selengkapnya

Ribuan Orang Hadiri Pemakaman Navalny Meski Diperingatkan Kremlin

1 Maret 2024

Ribuan Orang Hadiri Pemakaman Navalny Meski Diperingatkan Kremlin

Lebih dari 1.000 orang berkumpul untuk mengucapkan selamat tinggal kepada politisi oposisi Rusia Alexei Navalny

Baca Selengkapnya

Kremlin Ancam NATO Jika Kirim Pasukan ke Ukraina: Rusia Siap Perang

28 Februari 2024

Kremlin Ancam NATO Jika Kirim Pasukan ke Ukraina: Rusia Siap Perang

Kremlin mengatakan perang NATO dan Rusia tak terbendung jika negara-negara Eropa mengirimkan pasukan ke Ukraina.

Baca Selengkapnya

Macron Isyaratkan Kemungkinan Kirim Pasukan ke Ukraina, Pemimpin Eropa Lain Tak Sepakat

28 Februari 2024

Macron Isyaratkan Kemungkinan Kirim Pasukan ke Ukraina, Pemimpin Eropa Lain Tak Sepakat

Jerman, Inggris dan negara-negara Eropa lainnya, mengatakan bahwa mereka tidak memiliki rencana untuk kirim pasukan darat ke Ukraina.

Baca Selengkapnya

Dua Tahun Invasi Putin ke Ukraina, Apa yang Berubah di Rusia?

24 Februari 2024

Dua Tahun Invasi Putin ke Ukraina, Apa yang Berubah di Rusia?

Invasi Putin ke Ukraina berlangsung tepat selama dua tahun, kehidupan di Rusia masih belum terpengaruh banyak.

Baca Selengkapnya

Putin: Hampir Semua Triad Nuklir Rusia Sudah Dimodernisasi

24 Februari 2024

Putin: Hampir Semua Triad Nuklir Rusia Sudah Dimodernisasi

Putin melontarkan komentarnya dalam rekaman pidatonya untuk memperingati Hari Pembela Tanah Air tahunan Rusia.

Baca Selengkapnya