Pangeran William Diam-diam Temui Pasukan Inggris di Perbatasan Polandia-Ukraina

Kamis, 23 Maret 2023 11:46 WIB

Pangeran William dan Kate Middleton melambaikan tangan kepada Pengawal Irlandia di Mons Barracks pada 17 Maret 2023 di Aldershot, Inggris. Chris Jackson / Pool melalui REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pangeran William dari Inggris melakukan perjalanan mendadak ke Polandia pada Rabu, 22 Maret 2023. Kunjungan Pangeran William itu untuk menyampaikan terima kasih kepada pasukan Inggris dan Polandia yang terlibat dalam memberikan dukungan kepada Ukraina.

Setelah menemui tentara, dia bertemu dengan para pengungsi yang melarikan diri dari konflik dengan Rusia untuk mendengarkan pengalaman mereka. Pewaris takhta kerajaan Inggris tersebut melakukan perjalanan ke Rzeszow di tenggara Polandia. Di kota itu, dia akan bertemu dengan Menteri Pertahanan Polandia Mariusz Blaszczak.

Penempatan Inggris di Polandia adalah bagian dari peningkatan kekuatan NATO di sisi timurnya setelah invasi Rusia ke Ukraina. Perjalanan kerajaan berlangsung di bawah pengamanan ketat dan tanpa pengumuman terlebih dahulu. Juru bicaranya mengatakan William sangat ingin mengunjungi pasukan Inggris di Polandia dan lawatan itu atas permintaannya.

"Saya di sini karena saya ingin berterima kasih secara pribadi kepada pasukan Polandia dan Inggris yang bekerja dalam kemitraan yang erat dan penting," kata William dalam sebuah pernyataan kepada media Polandia.

"Saya juga ingin memberi penghormatan kepada kemanusiaan rakyat Polandia yang menginspirasi. Anda telah membuka hati Anda seperti halnya rumah Anda,” ujarnya menambahkan.

Setelah temu dengan militer, Pangeran Wales ini akan melakukan perjalanan ke Warsawa. Di kota itu, ia mengunjungi blok kantor yang telah diubah menjadi pusat akomodasi yang menampung sekitar 300 wanita dan anak-anak Ukraina yang melarikan diri dari perang.

Advertising
Advertising

Pada Kamis, 23 Maret 2023, sang pangeran akan meletakkan karangan bunga di Makam Prajurit Tidak Dikenal di ibukota Polandia.

Mendiang kakek neneknya, Ratu Elizabeth dan suaminya Pangeran Philip, juga meletakkan karangan bunga di situs itu saat kunjungan kenegaraan mereka pada 1996, sebelum dia mengadakan pertemuan dengan Presiden Polandia Andrzej Duda.

"Besok, saat saya bertemu Presiden Duda, saya akan menegaskan kembali hubungan mendalam yang dimiliki kedua negara kita dan menggarisbawahi dukungan dan rasa terima kasih saya yang berkelanjutan kepada rakyat Polandia," kata William.

Perjalanan ini adalah yang pertama bagi William sejak dia bepergian ke Polandia bersama istrinya Kate pada 2017. Anjangsana pangeran akan diakhiri dengan kunjungan ke pusat makanan setempat. Dia akan menyapa para pengungsi muda Ukraina yang telah menetap di Warsawa.

REUTERS

Pilihan Editor: Zelensky Kunjungi Pasukan di Dekat Garis Depan Bakhmut

Berita terkait

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

27 menit lalu

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

Volodymyr Zelensky disebut Kementerian Luar Negeri Rusia sedang hilang akal karena membawa-bawa Tuhan dalam konflik dengan Moskow.

Baca Selengkapnya

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

3 jam lalu

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

Ukraina menyebut Rusia mencari perhatian karena menetapkan Presiden Zelensky sebagai buronan.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

1 hari lalu

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

Kementerian Dalam Negeri Rusia mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

2 hari lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

6 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

6 hari lalu

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

Presiden Dewan Eropa mengatakan invasi Rusia ke Ukraina akan memberi dorongan bagi upaya Uni Eropa untuk menerima lebih banyak anggota.

Baca Selengkapnya

Ketua NATO Janjikan Aliran Senjata ke Ukraina akan Meningkat

6 hari lalu

Ketua NATO Janjikan Aliran Senjata ke Ukraina akan Meningkat

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg menjanjikan aliran senjata dan amunisi yang meningkat kepada Ukraina.

Baca Selengkapnya

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

7 hari lalu

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

Panglima Militer Ukraina mengakui pihaknya menghadapi kesulitan dalam memerangi Rusia.

Baca Selengkapnya

Ketua Partai Patriot dari Prancis Curiga Bantuan untuk Ukraina Dikorupsi

7 hari lalu

Ketua Partai Patriot dari Prancis Curiga Bantuan untuk Ukraina Dikorupsi

Florian Philippot Ketua Partai Patriot dari Prancis menyebut sebagian besar bantuan dari negara - negara Barat digelapkan oleh pejabat-pejabat Ukraina

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

7 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya