Pecah Kongsi, Taiwan Ingatkan Honduras atas Bantuan Beracun China

Reporter

Tempo.co

Kamis, 16 Maret 2023 13:45 WIB

Bendera Taiwan dan Honduras di luar Kedutaan Besar Taiwan di Tegucigalpa, Honduras 15 Maret 2023. REUTERS/Fredy Rodriguez

TEMPO.CO, Jakarta - Taiwan mengingatkan Honduras pada Kamis 16 Maret 2023, agar tidak tergoda oleh bantuan “beracun” dari China. Seperti dilansir Reuters, peringatan ini dilontarkan meski Honduras terbelit utang dan agar menghindari perang tawaran diplomatik dengan Beijing.

"Kami mengingatkan Pemerintah Honduras agar tidak memuaskan dahaga dengan meminum racun, meski sedang terbelit utang," demikian keterangan kementerian Taiwan.

Presiden Honduras Xiomara Castro pada Kamis telah memerintahkan menteri luar negerinya untuk membuka hubungan resmi dengan China.

Jika negara Amerika Latin tersebut memutuskan hubungan dengan Taiwan, maka pulau yang dianggap sebagai propinsi yang memisahkan dari China itu hanya memiliki hubungan diplomatik dengan 13 negara.

Menteri Luar Negeri Honduras Eduardo Enrique Reina pada Rabu mengatakan bahwa keputusan untuk mengalihkan hubungan dengan China karena negaranya terlilit utang yang mencekik leher. Termasuk utang sebesar US$600 juta kepada Taiwan.

Advertising
Advertising

Menurut Reina, Honduras sudah meminta Taiwan agar menambah bantuan tahunan sebesar US$100 juta per tahun, tapi tidak mendapat tanggapan. Honduras juga sudah mencoba untuk melakukan negosiasi ulang utang mereka, namun tetap tidak ada tanggapan.

Namun, Taiwan membantah pernyataan Reina tersebut. Taipei mengatakan bahwa komentar dari menteri luar negeri Honduras tersebut tidak mencerminkan komunikasi yang terjadi di antara kedua pihak.

Taiwan menegaskan sudah memberikan tanggapan secara positif proposal yang diajukan pihak Honduras, dari awal sampai akhir. "Kami masih mencoba untuk mempertahankan hubungan diplomatik, melakukan yang terbaik, tapi kami sama sekali tidak ingin terlibat dalam persaingan uang dengan China," demikian disampaikan Taiwan.

China tidak mengizinkan negara yang memiliki hubungan diplomatik dengan mereka, juga berhubungan secara resmi dengan Taiwan, karena menganggap pulau tersebut sebagai bagian dari wilayah mereka.

Pilihan Editor: Terlilit Utang, Alasan Honduras Tinggalkan Taiwan dan Berpaling ke China

REUTERS

Berita terkait

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

21 jam lalu

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.

Baca Selengkapnya

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

2 hari lalu

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

Taiwan kembali diguncang gempa bumi sampai dua kali pada Sabtu, 26 April 2024. Tidak ada WNI yang menjadi korban dalam musibah ini

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

2 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Di Beijing, Blinken Sampaikan Kekhawatiran AS tentang Dukungan Cina terhadap Rusia

3 hari lalu

Di Beijing, Blinken Sampaikan Kekhawatiran AS tentang Dukungan Cina terhadap Rusia

Menlu AS, Antony Blinken, bertemu dengan timpalannya dari Cina, Wang Yi, untuk membicarakan banyak hal, termasuk hubungan Cina-Rusia.

Baca Selengkapnya

Alipay Beroperasi di Indonesia? BI: Belum Ada Pengajuan Formal

4 hari lalu

Alipay Beroperasi di Indonesia? BI: Belum Ada Pengajuan Formal

Para pemohon termasuk perwakilan Ant Group sebagai pemilik aplikasi pembayaran Alipay bisa datang ke kantor BI untuk meminta pre-consultative meeting.

Baca Selengkapnya

Presiden Tsai Ing-wen Gembira Amerika Serikat Kucurkan Bantuan Militer ke Taiwan

5 hari lalu

Presiden Tsai Ing-wen Gembira Amerika Serikat Kucurkan Bantuan Militer ke Taiwan

Tsai Ing-wen gembira Kongres Amerika Serikat meloloskan paket bantuan asing, di mana Taiwan masuk dalam daftar yang berhak mendapat bantuan

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban Gempa Susulan Taiwan

6 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban Gempa Susulan Taiwan

Kementerian Luar Negeri mengatakan pihaknya bersama KDEI Taipei terus memantau dampak gempa susulan di Taiwan.

Baca Selengkapnya

Taiwan Kembali Diguncang Gempa Puluhan Kali, yang Terkuat Hingga 6,3

6 hari lalu

Taiwan Kembali Diguncang Gempa Puluhan Kali, yang Terkuat Hingga 6,3

Taiwan digucang gempa hingga puluhan kali sejak Senin malam. guncangan yang terkuat hingga 6,3 magnitudo.

Baca Selengkapnya

Soal Normalisasi Hubungan Diplomatik dengan Israel, Begini Tanggapan Menlu Retno Marsudi

9 hari lalu

Soal Normalisasi Hubungan Diplomatik dengan Israel, Begini Tanggapan Menlu Retno Marsudi

Menlu Retno Marsudi tegas menolak normalisasi hubungan Indonesia dengan Israel. Retno menyatakan Indonesia tetap tak terpengaruh oleh tekanan.

Baca Selengkapnya

6 Poin Pertemuan Jokowi dan Menlu China: Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Situasi Timur Tengah

11 hari lalu

6 Poin Pertemuan Jokowi dan Menlu China: Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Situasi Timur Tengah

Jokowi menginginkan adanya percepatan studi kelayakan trayek kereta cepat hingga Surabaya.

Baca Selengkapnya