Israel Pertimbangkan Kirim Iron Dome ke Ukraina

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Kamis, 2 Februari 2023 10:11 WIB

Garis-garis cahaya terlihat dari Ashkelon saat sistem antirudal Iron Dome Israel mencegat roket yang diluncurkan dari Jalur Gaza menuju Israel, 15 Mei 2021. REUTERS/Amir Cohen

TEMPO.CO, Jakarta - Israel sedang mempertimbangkan untuk mengirim sistem pertahanan udara ke Ukraina, termasuk sistem Iron Dome yang selama ini diandalkan menangkis serangan roket Hamas.

"Yah, saya pasti sedang memikirkannya," kata Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dalam wawancara dengan CNN, Rabu, 1 Februari 2023, ketika ditanya apakah Israel dapat mengirim sistem pertahanan udara ke Ukraina.

Dia juga membenarkan bahwa Amerika Serikat telah memindahkan stok amunisi artileri dari wilayah Israel ke Ukraina. "Amerika Serikat mengambil sebagian besar amunisi Israel dan mengirimkannya ke Ukraina," katanya.

Netanyahu menambahkan bahwa negaranya juga membantu Ukraina dengan mencegah produksi senjata di Iran. "Saya tidak akan merinci, tetapi Israel bertindak dengan cara tertentu melawan produksi senjata Iran yang digunakan melawan Ukraina," katanya.

Dalam laporan Reuters, militer Ukraina akan menghabiskan hampir $550 juta untuk drone pada tahun 2023, dan 16 kesepakatan pasokan telah ditandatangani dengan produsen Ukraina, kata Menteri Pertahanan Oleksii Reznikov.

Advertising
Advertising

Baik pasukan Ukraina dan Rusia telah menggunakan beragam Kendaraan Udara Tak Berawak (UAV), umumnya dikenal sebagai drone, untuk tujuan pengintaian dan penyerangan selama 11 bulan perang.

“Pada 2023, kami meningkatkan pengadaan UAV untuk Angkatan Bersenjata Ukraina,” tulis Reznikov di Facebook. "Kami berencana mengalokasikan sekitar 20 miliar hryvnia ($547,05 juta) untuk segmen ini."

Ukraina telah menerima pasokan UAV yang signifikan dari mitranya, mulai dari Bayraktar TB2 yang dilengkapi rudal Turki hingga drone pengintai Black Hornet buatan Norwegia, yang beratnya kurang dari 33 gram.

Kyiv sekarang berusaha untuk meningkatkan produksi dalam negeri untuk membangun apa yang disebut pejabat sebagai "pasukan drone". “Kemandirian kompleks industri militer merupakan salah satu faktor kemampuan pertahanan negara,” kata Reznikov.

REUTERS, UKRINFORM, CNN

Berita terkait

Menteri Pertahanan Lloyd Austin Benarkan Amerika Serikat Hentikan Sementara Pengiriman Senjata ke Israel

1 jam lalu

Menteri Pertahanan Lloyd Austin Benarkan Amerika Serikat Hentikan Sementara Pengiriman Senjata ke Israel

Lloyd Austin mengkonfirmasi dalam sidang Kongres kalau Amerika Serikat untuk pertama kalinya menangguhkan sementara pengiriman senjata ke Israel

Baca Selengkapnya

Biden Akui Bom dari AS Digunakan Israel untuk Serang Rafah, Ancam Setop Suplai Senjata

1 jam lalu

Biden Akui Bom dari AS Digunakan Israel untuk Serang Rafah, Ancam Setop Suplai Senjata

AS menghentikan pengiriman senjata ke Israel. Joe Biden mengakui bom AS digunakan untuk menyerang rakyat Rafah.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan AS Hentikan Pengiriman Bom ke Israel

10 jam lalu

Ini Alasan AS Hentikan Pengiriman Bom ke Israel

Amerika Serikat telah menangguhkan pengiriman senjata ke Israel, termasuk bom-bom berat yang digunakan oleh sekutu AS tersebut di Gaza.

Baca Selengkapnya

Sivitas Akademika Universitas Andalas Gelar Aksi Bela Palestina: Unand Student For Justice In Palestine

11 jam lalu

Sivitas Akademika Universitas Andalas Gelar Aksi Bela Palestina: Unand Student For Justice In Palestine

Setelah puluhan kampus di Amerika, kini sivitas akademika Universitas Andalas (Unand) gelar aksi bela Palestina dengan tema Unand Student For Justice.

Baca Selengkapnya

AS Tangguhkan Pengiriman JDAM ke Israel, Apa Kelebihan dan Kelemahan Bom Ini?

12 jam lalu

AS Tangguhkan Pengiriman JDAM ke Israel, Apa Kelebihan dan Kelemahan Bom Ini?

AS untuk pertama kalinya secara terbuka berjanji untuk menangguhkan pengiriman JDAM ke Israel sebagai tanggapan invasi ke Rafah.

Baca Selengkapnya

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

14 jam lalu

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

Rusia menemukan banyak warga negara Prancis yang tewas di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Mengapa Netanyahu Menolak Gencatan Senjata dengan Hamas?

1 hari lalu

Mengapa Netanyahu Menolak Gencatan Senjata dengan Hamas?

Israel menolak gencatan senjata dan melancarkan operasi di Rafah, sehingga menimbulkan kekhawatiran bahwa perang di Gaza akan berlarut-larut.

Baca Selengkapnya

Bahama Secara Resmi Akui Palestina Sebagai Negara

1 hari lalu

Bahama Secara Resmi Akui Palestina Sebagai Negara

Bahama secara resmi mengakui negara Palestina. Sebelumnya sejumlah negara melakukan hal serupa.

Baca Selengkapnya

Hentikan Sementara Pengiriman Senjata, Amerika Serikat Ingin Peringatkan Israel

1 hari lalu

Hentikan Sementara Pengiriman Senjata, Amerika Serikat Ingin Peringatkan Israel

Sumber mengatakan langkah penghentian sementara senjata ke Israel adalah untuk memperingatkan Tel Aviv jangan menyerang Rafah

Baca Selengkapnya

AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

1 hari lalu

AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

Amerika Serikat menghentikan pengiriman senjata yaitu 3.500 bom ke Israel pekan lalu, khawatir digunakan di Rafah.

Baca Selengkapnya