Top 3 Dunia: Korban Longsor Genting Malaysia, Putin Kumpulkan Jenderal Rusia

Reporter

Tempo.co

Minggu, 18 Desember 2022 06:00 WIB

Mobil-mobil rusak terlihat di antara puing-puing saat operasi penyelamatan dan evakuasi akibat tanah longsor di perkemahan di Batang Kali, negara bagian Selangor, di pinggiran Kuala Lumpur, Malaysia, 16 Desember 2022. Korporat JBPM/via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 dunia kemarin adalah korban longsor Malaysia sudah mencapai 21 orang. Sekitar separuhnya belum teridentifikasi.

Kedua dari top 3 dunia yaitu Anwar Ibrahim yang mengantongi mosi percaya dari partai politik dan terakhir Presiden Putin mengumpulkan para jenderal Rusia setelah serangan ke Ukraina. Berikut berita selengkapnya:

1. Korban Tewas Longsor Malaysia Capai 21 Orang, 11 Belum Teridentifikasi

Korban tewas akibat longsor di daerah Batang Kali, Genting Highland, Selangor Malaysia hingga hari kedua pada Sabtu 17 Desember mencapai 21 orang. Namun, sebanyak 11 jenazah yang dibawa ke Rumah Sakit Sungai Buloh untuk pemeriksaan post mortem belum bisa diidentifikasi hingga Jumat petang.

Simak: Top 3 Dunia: Longsor di Genting Malaysia, Rusia Siapkan Perang Jangka Panjang

Menteri Kesehatan Malaysia Zaliha Mustafa mengatakan tim medis forensik rumah sakit sedang mengumpulkan data ante-mortem dari kerabat terdekat korban. Hal ini untuk mempercepat proses identifikasi jenazah sambil menunggu perintah post-mortem dari polisi.

"Kami memiliki prosedur yang ketat. Selama kami belum mendapatkan perintah post-mortem, otopsi tidak akan dilakukan," kata Zaliha kepada wartawan di Departemen Forensik Rumah Sakit Sungai Buloh.

Dr Zaliha mengatakan skrining Covid-19 juga akan dilakukan pada jenazah sebelum proses post-mortem dimulai.

Advertising
Advertising

Sementara itu, operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) untuk mencari 12 korban sisa longsor telah dilanjutkan Sabtu pagi. Polisi menghentikan operasi sekitar Sabtu dini hari karena cuaca yang tidak mendukung.

Direktur Departemen Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Selangor Datuk Norazam Khamis, mengatakan bahwa operasi SAR berlanjut hingga pukul 4 pagi. Tim penyelamat melanjutkan pencarian sekitar pukul 7.30 pagi.

Di antara yang terlibat dalam SAR adalah unit anjing pelacak K9, Emergency Medical Rescue Service dari posko Sentosa, Ampang, Pandan, Kota Anggerik, Kajang dan Andalas Fire and Rescue, serta Tim Special Tactical Operation and Rescue.

Upaya SAR dibagi menjadi tiga zona - Sector A Hill View, Sector B, Farm View, dan Sector C Riverside, dengan fokus sekarang diberikan ke Sector A dan Sector B.

Adapun Perdana Menteri Datuk Seri Anwar Ibrahim telah mengumumkan bantuan sebesar RM10.000 untuk keluarga korban tewas dan RM1.000 untuk korban terluka.

<!--more-->

2. Anwar Ibrahim Kantongi Jaminan Politik Menjelang Mosi Percaya

Partai-partai politik Malaysia yang mendukung Perdana Menteri Anwar Ibrahim menandatangani pakta kerja sama pada 16 Desember 2022, menjelang pemungutan suara kepercayaan pada perdana menteri minggu depan. Kesepakatan itu memuat perjanjian untuk memastikan stabilitas.

Anwar Ibrahim menjadi PM Malaysia pada bulan lalu, dengan membentuk pemerintahan dengan blok politik saingan setelah pemilihan yang menghasilkan parlemen gantung. Dia sebelumnya telah menghabiskan lebih dari dua dekade sebagai tokoh oposisi.

Untuk membuktikan mayoritas majelis rendahnya, Anwar berjanji untuk mengadakan mosi percaya di parlemen pada Senin, 19 Desember 2022, setelah saingan dan mantan perdana menteri Muhyiddin Yassin meragukan dukungannya.

Anwar adalah perdana menteri keempat Malaysia sejak 2020, setelah dua pemerintahan sebelumnya runtuh karena gejolak politik. Malaysia tahun ini mengesahkan undang-undang untuk mencegah pembelotan partai di masa depan, tetapi aturan baru itu tidak menghentikan koalisi politik untuk beralih kesetiaan sebagai satu blok.

Menurut Anwar dan para pemimpin koalisi lainnya, partai-partai sepakat untuk memastikan stabilitas politik, memacu ekonomi, pemerintahan yang baik, dan menegakkan hak-hak mayoritas masyarakat Melayu dan Islam di negara itu sebagai agama resminya. "Kami menyepakati parameter luas dan kebijakan luas termasuk untuk memastikan pemerintah stabil," katanya setelah upacara di mana ketua partai politik menandatangani pakta tersebut.

"Kami mengakui bahwa tidak ada partai yang berhasil mendapatkan mayoritas yang jelas, oleh karena itu... sangat masuk akal jika kami harus mencapai pemahaman semacam ini berdasarkan prinsip dan kebijakan bersama," ujar Anwar menambahkan.

Mereka berjanji untuk meningkatkan pembangunan di negara bagian Sabah dan Sarawak Malaysia di pulau Kalimantan. Dukungan dari blok-blok yang berbasis di Kalimantan sangat penting bagi Anwar untuk mempertahankan mayoritasnya.

Pemerintahan PM Malaysia Anwar Ibrahim juga termasuk koalisi yang berkuasa sebelumnya, Barisan Nasional. Koalisi itu telah memerintah Malaysia selama lebih dari enam dekade sebelum terpilih dalam pemilu 2018 di tengah tuduhan korupsi yang meluas. Mereka kembali berkuasa tahun lalu, tetapi digulingkan lagi dalam pemilihan bulan lalu - berada di urutan ketiga dari koalisi Anwar dan Muhyiddin.

<!--more-->

3. Putin Kumpulkan Jenderal Rusia Usai Gempur Ukraina Habis-habisan

Presiden Rusia Vladimir Putin telah mengadakan pertemuan ekstensif dengan petinggi militer Rusia yang terlibat dalam perang Ukraina. Pertemuan dilakukan usai Rusia menggempur habis-habisan Ukraina pada Jumat, 16 Desember 2022.

"Pada hari Jumat, Presiden Putin menghabiskan sepanjang hari sebagai staf militer yang terlibat dalam operasi militer khusus di Ukraina," kata sebuah pernyataan.

Putin mengadakan pertemuan dengan Menteri Pertahanan Sergei Shoigu dan Kepala Staf Umum Valery Gerasimov. Mereka mengadakan diskusi terpisah dengan para komandan dari berbagai cabang pertahanan.

“Saya ingin mendengar proposal Anda tentang tindakan kami dalam jangka pendek dan menengah,” kata Putin dalam pertemuan tersebut yang disiarkan oleh televisi pemerintah Rusia.

Putin menghabiskan sepanjang hari pada Jumat di markas gugus tugas, menurut juru bicara Kremlin Dmitry Peskov kepada kantor berita Interfax. Tidak ada rincian lain tentang kunjungan Putin tersebut.

Rusia meluncurkan serangan rudal pada Jumat di beberapa kota di Ukraina. Akibat serangan Rusia besar-besaran itu, sebagian besar wilayah Ukraina dalam keadaan gelap. Infrastruktur memangkas sambungan air dan panas, serta memaksa orang bertahan dalam kondisi minim dengan suhu di bawah nol.

Setelah serangkaian kekalahan medan perang yang memalukan, Rusia sejak Oktober telah melakukan serangan udara terhadap fasilitas militer Ukraina. Prancis dan Uni Eropa mengatakan penderitaan yang ditimbulkan oleh serangan Rusia terhadap warga sipil itu merupakan kejahatan perang.

Baca juga: Berbicara dengan Putin, Kanselir Jerman: Jangan Gunakan Senjata Biologis


BERNAMA | NST | REUTERS

Berita terkait

Top 3 Dunia; Daftar Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia dan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera

5 jam lalu

Top 3 Dunia; Daftar Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia dan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera

Top 3 Dunia, pada 18 Mei 2024, diurutan pertama berita tentang daftar orang tercerdas di dunia.

Baca Selengkapnya

Percobaan Pembunuhan Perdana Menteri Slovakia Robert Fico, Ini Respons Putin, Zelensky, dan Joe Biden

16 jam lalu

Percobaan Pembunuhan Perdana Menteri Slovakia Robert Fico, Ini Respons Putin, Zelensky, dan Joe Biden

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico alami percobaan pembunuhan. Begini respons pimpinan dunia seperti Putin, Zelensky, Joe Biden hingga Rishi Sunak.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Kaledonia Baru Rusuh dan Kisah Laki-laki Aljazair yang Ditemukan setelah Diculik 20 Tahun

1 hari lalu

Top 3 Dunia; Kaledonia Baru Rusuh dan Kisah Laki-laki Aljazair yang Ditemukan setelah Diculik 20 Tahun

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Kaledonia Baru yang berstatus darurat nasional setelah reformasi pemilu diprotes dan berujung ricuh.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

2 hari lalu

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

PM Lawrence Wong pada Kamis mulai bekerja, sehari setelah dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Rencana Arab untuk Palestina hingga Surat Orang Tua Tentara Israel

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Rencana Arab untuk Palestina hingga Surat Orang Tua Tentara Israel

Top 3 dunia adalah rencana negara-negara Arab terhadap Palestina, para orang tua tentara Israel mengirim surat dan ancaman 5 negara ke ICJ.

Baca Selengkapnya

Malaysia Sempat Mengutuk Facebook yang Hapus Berita PM Anwar Ibrahim Bertemu Pemimpin Hamas

2 hari lalu

Malaysia Sempat Mengutuk Facebook yang Hapus Berita PM Anwar Ibrahim Bertemu Pemimpin Hamas

Sebelumnya Oktober lalu, Fahmi memperingatkan tindakan tegas terhadap Meta dan Facebook dan medsos jika mereka memblokir kontennya

Baca Selengkapnya

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

2 hari lalu

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

Putin dan Xi Jinping sepakat memperdalam kemitraan strategis mereka sekaligus mengecam Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

2 hari lalu

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

Putin mengunjungi Cina dan bertemu Xi Jinping setelah dilantik kembali sebagai Presiden Rusia.

Baca Selengkapnya

Meta Naikkan Kembali Unggahan Facebook Pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan Hamas

2 hari lalu

Meta Naikkan Kembali Unggahan Facebook Pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan Hamas

Meta Platforms kembali menaikkan unggahan Facebook dari media Malaysia tentang pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan petinggi Hamas.

Baca Selengkapnya

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

3 hari lalu

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di ibu kota Cina, Beijing, untuk memulai kunjungan resmi selama dua hari atas undangan Xi Jinping

Baca Selengkapnya