AS Larang Diplomat Rusia Ziarah Makam Tentara Soviet di Pangkalan Alaska

Reporter

Tempo.co

Minggu, 11 Desember 2022 15:57 WIB

Kedutaan Besar Federasi Rusia, dekat kawasan Glover Park di Washington, AS, 22 Februari 2022. REUTERS/Tom Brenner

TEMPO.CO, Jakarta - Pejabat AS melarang diplomat Rusia mengunjungi makam tentara Uni Soviet di sebuah pemakaman di pangkalan militer di Alaska. Hal ini diungkapkan kantor berita Rusia TASS, seperti dilansir Reuters Ahad 11 Desember 2022.

Baca juga: Menhan AS dan Rusia Bicara, Pertama Sejak Mei

Kedutaan Rusia di Washington mengatakan melalui aplikasi perpesanan Telegram pada Sabtu malam bahwa sekelompok diplomat Rusia telah mengunjungi ibu kota Alaska, Anchorage, pada Jumat dan Sabtu.

"Sayangnya, otoritas Amerika setempat, tanpa penjelasan, tidak mengizinkan diplomat kedutaan untuk mengunjungi Pemakaman Nasional Fort Richardson dan berlutut di depan kuburan pilot dan pelaut Soviet yang meninggal di Alaska pada 1942-1945," TASS mengutip diplomat Rusia Nadezhda Shumova.

"Upaya untuk mendapatkan akses ke tugu peringatan melalui Departemen Luar Negeri tidak berhasil, catatan diplomatik kedutaan (Rusia) dalam hal ini diabaikan."

Advertising
Advertising

Departemen Luar Negeri AS tidak segera menanggapi permintaan email untuk komentar di luar jam kerja.

Izin diperlukan untuk mengakses pemakaman di instalasi Angkatan Darat AS Fort Richardson, menurut situs web pemakaman. Diplomat Rusia telah mengunjungi pemakaman di masa lalu, kata kedutaan di Twitter.

Sembilan pilot Soviet dan dua personel militer lainnya dimakamkan di pemakaman tersebut, kata TASS. Mereka tewas saat menerbangkan pesawat dari Amerika Serikat ke Uni Soviet sebagai bagian dari program Lend-Lease Perang Dunia II.

Lend-Lease adalah upaya, yang dimulai sebelum Amerika Serikat bergabung dalam perang, untuk memasok sekutu dengan material yang dianggap penting untuk pertahanan Amerika Serikat.

Baca juga: Dapat Sanksi, Rusia Usir 10 Diplomat Amerika

REUTERS

Berita terkait

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional alias ISS

2 jam lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional alias ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

15 jam lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

16 jam lalu

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

Panglima Militer Ukraina mengakui pihaknya menghadapi kesulitan dalam memerangi Rusia.

Baca Selengkapnya

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

1 hari lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

AS Kembalikan Barang Antik yang Dicuri dari Indonesia dan Kamboja

1 hari lalu

AS Kembalikan Barang Antik yang Dicuri dari Indonesia dan Kamboja

Jaksa wilayah New York AS menuduh dua pedagang seni terkemuka melakukan perdagangan ilegal barang antik dari Indonesia dan Cina senilai US$3 juta.

Baca Selengkapnya

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

1 hari lalu

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah menjadi perbincangan era 1950-an kala melawan Uni Soviet di perempat final Olimpiade Melbourne 1956 pada 29 November 1956.

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

2 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

2 hari lalu

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

2 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

2 hari lalu

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.

Baca Selengkapnya