Media Malaysia: Mossad di Balik Penculikan Warga Palestina di Kuala Lumpur

Reporter

Terjemahan

Editor

Sapto Yunus

Selasa, 18 Oktober 2022 13:24 WIB

Warga Palestina berdemo pada Jumat terakhir Ramadhan menjelang salat di depan Dome of the Rock, di Kota Tua Yerusalem, 29 April 2022. REUTERS/Ammar Awad

TEMPO.CO, Jakarta - Media Malaysia, New Straits Times, meyakini badan intelijen Israel, Mossad, berada di balik penculikan seorang pria Palestina. Pria itu diculik di sebuah jalan di Kuala Lumpur dan diinterogasi sebelum dibebaskan oleh polisi.

Baca: Australia Membatalkan Pengakuan Yerusalem Barat sebagai Ibu Kota Israel

Media itu melaporkan pada Selasa, 18 Oktober 2022, bahwa pemrogram komputer Palestina yang tak diungkap identitasnya itu dibuntel dan dimasukkan ke dalam satu dari dua mobil yang menunggu oleh empat pria yang terlibat dalam operasi penculikan pada 28 September malam lalu itu.

Pria yang diculik itu dipukuli ketika dibawa ke sebuah rumah di pinggiran ibu kota Malaysia itu. Dengan mata tertutup, ia diikat ke kursi dan diinterogasi melalui panggilan video mengenai hal-hal yang berkaitan dengan organisasi politik Palestina, Hamas, dan sayap bersenjatanya, Brigade Qassam.

“Panggilan video dilakukan di depan korban. Di telepon ada dua pria, yang diyakini orang Israel, yang kalimat pembukanya adalah, 'Anda tahu mengapa Anda ada di sini,’” demikian dilaporkan media itu.

Advertising
Advertising

Selama 24 jam berikutnya, korban diinterogasi dan dipukuli oleh operator Malaysia ketika jawabannya tidak memuaskan Israel.

“Israel ingin tahu tentang pengalamannya dalam pengembangan aplikasi komputer, kekuatan Hamas dalam mengembangkan perangkat lunak, anggota Brigade Al-Qassam yang dia kenal dan kekuatan mereka,” kata seorang sumber yang mengetahui kasus itu kepada New Straits Times seperti dikutip Al Jazeera.

Sumber itu juga mengatakan tim penculik—yang diidentifikasi sebagai warga Malaysia—telah melanggar operasi tersebut karena mereka membiarkan orang Palestina kedua lolos. Operator Malaysia juga gagal menutupi wajah mereka dan tidak memasang pelat nomor palsu di kendaraan mereka.

Pria Palestina kedua, yang digambarkan sebagai target yang lebih berharga, mampu meningkatkan alarm dengan polisi yang melacak pelat nomor mobil ke sebuah rumah di mana para penculik ditangkap. Pria itu kemudian dibebaskan. Kedua warga Palestina tersebut telah meninggalkan Malaysia.

Sumber lain yang disebut berpengetahuan luas mengkonfirmasi kepada Al Jazeera bahwa penyelidikan telah menemukan “sel Mossad” di negara itu yang terlibat dalam memata-matai lokasi-lokasi penting, termasuk bandara, dan berusaha menembus perusahaan-perusahaan elektronik pemerintah.

Mossad, kata sumber itu, telah mempekerjakan operator Malaysia yang mereka latih di Eropa untuk melakukan operasi tersebut. Mossad telah merekrut sel yang terdiri dari sedikitnya 11 orang Malaysia yang berfokus melacak aktivis Palestina.

Sebelumnya, Mossad dikaitkan dengan pembunuhan akademisi Palestina dan anggota Hamas, Fadi al-Batsh, 35 tahun, yang ditembak mati dalam perjalanannya ke salat subuh di Setapak, Kuala Lumpur, pada 2018. Kerabat Al-Batsh menuduh Mossad berada di balik pembunuhan itu.

Wakil Perdana Menteri Malaysia saat itu, Ahmad Zahid Hamidi, mengatakan para tersangka diyakini orang Eropa yang memiliki hubungan dengan badan intelijen asing.

Pelaku menembakkan setidaknya 10 peluru, empat di antaranya membuatnya tewas. Hamas juga menuduh Mossad membunuh al-Batsh, tetapi Israel menolak tuduhan itu.

Mengenai dugaan peran Mossad dalam penculikan di Malaysia, Jerusalem Post melaporkan pada hari Selasa bahwa selama konflik Israel-Hamas pada 2021, yang menewaskan lebih dari 230 orang di Gaza dan 12 di Israel, Mossad mengatakan itu adalah kebijakan mereka untuk menyasar aktivis Hamas di mana saja.

Baca: Seorang Warga Palestina Tewas Akibat Serangan Israel di Tepi Barat

NEW STRAITS TIMES | AL JAZEERA

Berita terkait

Top 3 Dunia; Daftar Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia dan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera

8 menit lalu

Top 3 Dunia; Daftar Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia dan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera

Top 3 Dunia, pada 18 Mei 2024, diurutan pertama berita tentang daftar orang tercerdas di dunia.

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Membunuh Anggota Jihad Islam Palestina dalam Serangan Udara di Jenin

9 jam lalu

Tentara Israel Membunuh Anggota Jihad Islam Palestina dalam Serangan Udara di Jenin

IDF mengkonfirmasi tentara Israel membunuh seorang anggota senior Jihad Islam Palestina (PIJ) di Jenin, Tepi Barat.

Baca Selengkapnya

Giliran Austria Lanjutkan Pendanaan ke UNRWA

10 jam lalu

Giliran Austria Lanjutkan Pendanaan ke UNRWA

Austria mengumumkan akan melanjutkan pendanaan bagi badan bantuan PBB untuk pengungsi Palestina atau UNRWA.

Baca Selengkapnya

Kapal Pertamina Transko Moroko Resmi Beroperasi di Perairan Internasional

18 jam lalu

Kapal Pertamina Transko Moroko Resmi Beroperasi di Perairan Internasional

PT Pertamina Trans Kontinental memulai operasional kapal Transko Moloko miliknya di perairan Malaysia.

Baca Selengkapnya

Militer Israel Temukan Jenazah 3 Sandera dari Jalur Gaza

19 jam lalu

Militer Israel Temukan Jenazah 3 Sandera dari Jalur Gaza

Kepala juru bicara militer Israel mengatakan mereka menemukan jenazah tiga orang yang disandera Hamas di Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

13 Negara Layangkan Surat Pernyataan Bersama untuk Israel soal Risiko Serangan ke Rafah

22 jam lalu

13 Negara Layangkan Surat Pernyataan Bersama untuk Israel soal Risiko Serangan ke Rafah

Sebanyak 13 negara melayangkan surat pernyataan bersama untuk Israel yang berisi peringatan jika nekat menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Kaledonia Baru Rusuh dan Kisah Laki-laki Aljazair yang Ditemukan setelah Diculik 20 Tahun

1 hari lalu

Top 3 Dunia; Kaledonia Baru Rusuh dan Kisah Laki-laki Aljazair yang Ditemukan setelah Diculik 20 Tahun

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Kaledonia Baru yang berstatus darurat nasional setelah reformasi pemilu diprotes dan berujung ricuh.

Baca Selengkapnya

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

1 hari lalu

DPR Amerika Serikat Minta Joe Biden Kirim Senjata ke Israel

DPR AS meloloskan RUU yang akan mendesak Joe Biden untuk memulai lagi pengiriman senjata ke Isreal.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

1 hari lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya

Malaysia Tangkap 20 Anggota Jamaah Islamiyah Pascaserangan Kantor Polisi di Johor Bahru

1 hari lalu

Malaysia Tangkap 20 Anggota Jamaah Islamiyah Pascaserangan Kantor Polisi di Johor Bahru

Lebih dari 20 orang yang diyakini anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI) telah ditangkap polisi Malaysia.

Baca Selengkapnya