Zelensky Tinggalkan Bunker Mengaku Ada di Kiev: Saya Tidak Takut, Tidak Sembunyi

Reporter

Tempo.co

Selasa, 8 Maret 2022 17:30 WIB

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dan prajurit berjalan di dekat garis depan dengan separatis yang didukung Rusia di Zalizne di Wilayah Donetsk, Ukraina, 6 Agustus 2020. REUTERS/Gleb Garanich

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menyatakan dia tidak bersembunyi dan tidak takut pada siapa pun. Dia menegaskan berada di Kiev, ibu kota Ukraina.

Dikutip dari Sky News, dia mengunggah pesan video yang menantang dari kantornya di Bankova Street. Dia mengatakan tinggal di sana bersama timnya selama diperlukan.

Zelensky sebelumnya dilaporkan bersembunyi di suatu tempat di ibukota Ukraina. Ia menolak meninggalkan negara itu di tengah perang Rusia Ukraina.

"Saya tinggal di sini," katanya. "Saya tinggal di Kiev, di Jalan Bankova. Saya tidak bersembunyi dan saya tidak takut pada siapa pun. Selama itu diperlukan untuk menang dalam perang patriotik kita."

Tempat tinggal resminya adalah Istana Mariinskyi, yang terletak di Distrik Pechersk, Kiev.

Advertising
Advertising

"Tahukah Anda, kami dulu mengatakan Senin adalah hari yang sulit. Ada perang di negara ini. Jadi setiap hari adalah Senin. Dan sekarang kami terbiasa dengan kenyataan bahwa setiap hari dan setiap malam seperti itu," katanya dilansir dari The Hill, Selasa, 8 Maret 2022.

Zelensky memuji pasukan Ukraina yang membela diri. Banyak kota yang kekurangan senjata untuk bertempur melawan Rusia.

Secara khusus, dia menunjuk pada manifestasi kuat dari Ukraina yang tumbuh di wilayah selatan negara itu. Hal itu menurut Zelensky adalah mimpi buruk bagi Rusia.

Dia juga mengingat kembali ketika terpilih menjadi Presiden Ukraika pada 2019. Komedian yang berubah menjadi politisi itu mengingat bagaimana dia bermimpi memindahkan pemerintah ke kantor yang modern dan transparan serta menciptakan negara Eropa demokratis yang progresif.

Zelensky juga menyinggung putaran negosiasi baru-baru ini dengan Rusia yang berlangsung di Belarus pada Senin. Sebelumnya Rusia Ukraina dilaporkan membuat kemajuan dengan adanya koridor kemanusiaan bagi warga sipil yang ingin melarikan diri dari konflik.

SKY NEWS | THE HILL

Berita terkait

Percobaan Pembunuhan Perdana Menteri Slovakia Robert Fico, Ini Respons Putin, Zelensky, dan Joe Biden

3 jam lalu

Percobaan Pembunuhan Perdana Menteri Slovakia Robert Fico, Ini Respons Putin, Zelensky, dan Joe Biden

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico alami percobaan pembunuhan. Begini respons pimpinan dunia seperti Putin, Zelensky, Joe Biden hingga Rishi Sunak.

Baca Selengkapnya

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

2 hari lalu

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

Setidaknya 16 tentara bayaran Sri Lanka tewas dalam perang antara Rusia dan Ukraina, kata wakil menteri pertahanan pulau itu pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

3 hari lalu

Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

Vladimir Putin mendapat dukungan dari Beijing agar bisa menyelesaikan krisis Ukraina dengan damai.

Baca Selengkapnya

Rusia Rebut 5 Desa di Kharkiv dari Ukraina Lewat Pertempuran Sengit

6 hari lalu

Rusia Rebut 5 Desa di Kharkiv dari Ukraina Lewat Pertempuran Sengit

Rusia merebut lima desa dari Ukraina di wilayah Kharkiv. Rusia melakukan serangan besar-besaran di akhir pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

7 hari lalu

Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

Rusia tidak diundang ke pertemuan tanggal 15-16 Juni 2024 dalam KTT Perdamaian Ukraina di Lucerne, Swiss.

Baca Selengkapnya

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

9 hari lalu

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

Rusia menemukan banyak warga negara Prancis yang tewas di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

10 hari lalu

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

Dinas Keamanan Ukraina mengatakan mereka menggagalkan rencana Rusia untuk membunuh Presiden Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

10 hari lalu

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

Jaksa penuntut negara Ukraina memeriksa puing-puing dari 21 dari sekitar 50 rudal balistik Korea Utara yang diluncurkan oleh Rusia.

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

10 hari lalu

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

Vladimir Putin kembali menjabat sebagai presiden Rusia untuk periode kelima selama enam tahun ke depan. Bakal mengalahkan rekor Stalin.

Baca Selengkapnya

Pelantikan Putin sebagai Presiden Rusia, Ini Respons dari AS dan Negara-negara Eropa

11 hari lalu

Pelantikan Putin sebagai Presiden Rusia, Ini Respons dari AS dan Negara-negara Eropa

Vladimir Putin diambil sumpahnya untuk masa jabatan kelima sebagai presiden Rusia dalam sebuah upacara di Kremlin, Selasa.

Baca Selengkapnya