Korea Utara Tembakkan Rudal Balistik saat Pameran Senjata Dibuka di Seoul

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Selasa, 19 Oktober 2021 11:25 WIB

Rudal balistik milik Korea Utara meluncur pada 25 Maret 2021. Sebelumnya, Korea Utara juga menembakkan dua rudal non balistik jarak pendek ke arah barat menuju Cina pada akhir pekan lalu. KCNA via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Korea Utara menembakkan setidaknya satu rudal balistik di lepas pantai timurnya pada Selasa, 19 Oktober 2021.

Peluncuran itu bersamaan dengan pembukaan pameran senjata di Seoul, pimpinan badan intelijen Korsel, Jepang dan AS membahas kebuntuan nuklir, serta Korea Selatan bersiap untuk meluncurkan pesawat luar angkasa.

Peluncuran rudal itu merupakan uji coba senjata terbaru Korea Utara, yang menjawab sanksi internasional atas program senjata nuklir dan misilnya dengan memamerkan kemajuan teknologi militernya.

Menurut Reuters, satu rudal balistik diluncurkan sekitar pukul 10:17 waktu setempat dari sekitar Sinpo, kata Kepala Staf Gabungan Korea Selatan, di mana Korea Utara menyimpan kapal selam serta peralatan untuk uji tembak rudal balistik dari kapal selam (SLBM).

Surat kabar Korea Selatan Joongang Ilbo mengutip sumber militer yang tidak disebutkan namanya mengatakan Seoul "berasumsi bahwa itu adalah tes SLBM," tanpa menjelaskan lebih lanjut.

Advertising
Advertising

Korea Utara juga telah meluncurkan rudal jenis lain dari daerah itu.

"Militer kami memantau situasi dengan cermat dan menjaga postur kesiapan dalam kerja sama erat dengan Amerika Serikat, untuk mempersiapkan kemungkinan peluncuran tambahan," kata Kepala Staf Gabungan dalam sebuah pernyataan.

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida mengatakan bahwa dua rudal balistik telah terdeteksi, dan menyesalkan Korea Utara telah melakukan serangkaian uji coba rudal dalam beberapa pekan terakhir.

Tidak ada penjelasan langsung dari Korea Selatan tentang jumlah rudal yang terdeteksi.

Kementerian Unifikasi Korea Selatan, yang menangani hubungan dengan Korea Utara, mengatakan bahwa panggilan penghubung rutin harian dengan Korea Utara dilakukan secara normal pada hari Selasa dan tidak ada komentar mengenai peluncuran rudal tersebut.

Berita terkait

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

5 jam lalu

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

Gregoria Mariska Tunjung terus merebut poin di Uber Cup 2024

Baca Selengkapnya

Parlemen Korea Selatan Loloskan RUU Investigasi Tragedi Hallowen 2022, Selanjutnya?

11 jam lalu

Parlemen Korea Selatan Loloskan RUU Investigasi Tragedi Hallowen 2022, Selanjutnya?

Tragedi Itaewon Hallowen 2022 merupakan tragedi kelam bagi Korea Selatan dan baru-baru ini parlemen meloloskan RUU untuk selidiki kasus tersebut

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

1 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

1 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

2 hari lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

2 hari lalu

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

Dalam kontrak barunya di Red Sparks, Megawati Hangestri bakal mendapat kenaikan gaji menjadi US$ 150 ribu per musim.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

3 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

Kementerian Luar Negeri RI membenarkan telah terjadi perkelahian sesama kelompok WNI di Korea Selatan persisnya pada 28 April 2024

Baca Selengkapnya

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

4 hari lalu

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

Seorang pria warga negara Indonesia (WNI) ditangkap polisi Daegu, Korea Selatan setelah menikam rekan senegaranya hingga tewas dan melarikan diri.

Baca Selengkapnya