Krisis Dokter, Asosiasi Medis Afrika Selatan Gugat Pemerintah

Jumat, 2 Juli 2021 16:00 WIB

Petugas kesehatan mengobrol di dekat ambulans di tempat parkir Rumah Sakit Akademik Steve Biko, di tengah lockdown nasional penyakit Covid-19, di Pretoria, Afrika Selatan, 11 Januari 2021. [REUTERS/Siphiwe Sibeko]

TEMPO.CO, Jakarta - Asosiasi Medis Afrika Selatan (SAMA) pada Kamis mengancam menggugat pemerintah ke pengadilan karena sejumlah dokter junior baru tidak dapat menemukan penempatan meskipun kekurangan staf selama pandemi Covid-19.

SAMA mengatakan, selama gelombang infeksi Covid-19 ketiga, 228 dokter magang yang lulus pada bulan Maret dan April menunggu pemerintah untuk menempatkan mereka di rumah sakit umum untuk menyelesaikan pelatihan mereka.

Seorang juru bicara di Departemen Kesehatan tidak menanggapi permintaan komentar.

"Mereka (pekerja magang) seharusnya semua telah ditempatkan hari ini," kata Angelique Coetzee, ketua SAMA, dikutip dari Reuters, 2 Juli 2021.

Ia mengatakan akan mencari perintah pengadilan jika tuntutannya tidak ditanggapi pemerintah.

Advertising
Advertising

"Pada bulan Juli, jika Anda tidak memasukkan mereka, mereka akan cuma duduk diam di rumah selama satu tahun," katanya.

Seorang perempuan menerima dosis vaksin Covid-19, ketika Afrika Selatan meluncurkan vaksinasi kepada orang tua di Munsieville Care for the Aged Center di luar Johannesburg, Afrika Selatan 17 Mei 2021 [REUTERS/Siphiwe Sibeko/File Foto]

Afrika Selatan sekarang mencatat lebih dari 16.000 infeksi Covid-19 baru setiap hari, sebagian besar karena varian Delta yang lebih menular, dan hanya sekitar 5% dari populasi yang telah menerima setidaknya satu dosis vaksin corona.

Pasien di rumah sakit umum di Johannesburg, pusat komersial utama di pusat gelombang infeksi terbaru Afrika Selatan, pada Kamis tumpah ke bangsal Covid-19 darurat yang didirikan oleh badan amal Muslim.

Di dalam gedung batu bata, setelah semalaman tidur sebentar, dokter sukarelawan Anees Kara menstabilkan tekanan darah tinggi pada seorang pasien yang datang setelah tidak bisa menemukan tempat di bangsal umum.

"Itu kejadian harian, kejadian per jam sebenarnya," katanya.

Dia dan beberapa rekannya mendirikan bangsal 20 tempat tidur dalam lima hari. "Sejak itu satu tempat tidur dibersihkan dan kemudian satu pasien masuk," katanya.

Departemen kesehatan Afrika Selatan juga menghadapi tuduhan kontrak tidak teratur dengan perusahaan hubungan masyarakat senilai jutaan dolar, yang bulan lalu memaksa Menteri Kesehatan Zweli Mkhize untuk mengambil cuti khusus.

Baca juga: WHO: 9 dari 10 Negara Afrika Tidak Akan Capai Target Vaksinasi COVID-19

REUTERS

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

12 jam lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

13 jam lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

18 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

1 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

1 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

1 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

2 hari lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

3 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya