Polisi Malaysia Gunakan Drone untuk Deteksi Suhu Tubuh Selama Lockdown Covid-19

Selasa, 8 Juni 2021 06:00 WIB

Kepolisian Trengganu Malaysia menggunakan drone yang dapat mendeteksi suhu tubuh dari ketinggian 20 meter di atas tanah.[Bernama/Channel News Asia]

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Malaysia di negara bagian Trengganu menggunakan drone untuk mendeteksi suhu tubuh orang-orang di tempat publik selama periode lockdown total.

Drone yang dilengkapi dengan teknologi pemindai suhu ini dapat mendeteksi suhu tubuh sekelompok orang dari ketinggian 20 meter di atas permukaan tanah.

"Jika drone mendeteksi seseorang dengan suhu tubuh tinggi, seperti 37,5 derajat Celcius, maka akan memancarkan lampu merah dan personel penegakan kami akan pergi ke lokasi untuk mengidentifikasi individu yang bergejala," kata Kepala Polisi Negara Bagian Trengganu Rohaimi Md Isa pada Ahad, dikutip dari Free Malaysia Today, 7 Juni 2021.

"Kami telah menggunakan drone ini selama dua atau tiga hari terakhir dan mereka sangat membantu tim penegakan kami," kata Rohaimi. "Meskipun kami memiliki 157 tim pemantau, mereka berpindah dari satu lokasi ke lokasi lain. Mereka tidak dapat memantau setiap lokasi sekaligus, termasuk mendeteksi individu yang bergejala di tempat umum."

Pemandangan jalan-jalan yang sepi selama lockdown karena wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Kuala Lumpur, Malaysia 1 Juni 2021. [REUTERS/Lim Huey Teng]

Advertising
Advertising

Rohaimi mengatakan drone, yang berbasis di Kuala Terengganu, dipinjamkan ke negara dari perusahaan swasta untuk digunakan polisi selama pemberlakuan lockdown penuh.

Pada April tahun lalu, kepolisian Terengganu juga menggunakan drone untuk melacak pergerakan dan suhu tubuh warga di Dungun saat Movement Control Order (MCO), Channel News Asia melaporkan.

Malaysia saat ini dalam lockdown total dari 1 Juni hingga 14 Juni di tengah gelombang ketiga kasus Covid-19.

Hingga Minggu, Malaysia telah mencatat total 616.815 kasus Covid-19 dan 3.378 kematian sejak awal pandemi Covid-19.

Baca juga: Gelombang Ketiga Covid-19 di Malaysia Lebih Berdampak Pada Anak-anak

FREE MALAYSIA TODAY | CHANNEL NEWS ASIA

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

8 jam lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

14 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

20 jam lalu

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

Amerika Serikat mengakui salah telah membunuh warga sipil saat menargetkan pemimpin Al Qaeda di Suriah dalam serangan drone.

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

20 jam lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

23 jam lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

1 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

1 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

2 hari lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

3 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

4 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya