Dunia Dalam Sepekan: Penembakan di AS Hingga Kapal Tersangkut di Terusan Suez

Minggu, 28 Maret 2021 09:05 WIB

Sebuah kapal kontainer yang dilanda angin kencang dan kandas digambarkan di Terusan Suez, Mesir 24 Maret 2021. Rute pengiriman terpendek dari Eropa ke Asia tetap macet pada hari Rabu ketika 10 kapal tunda berjuang untuk membebaskan salah satu kapal kontainer terbesar di dunia setelah kandas di Terusan Suez. [SUEZ CANAL AUTHORITY / Handout melalui REUTERS / File Photo]

TEMPO.CO, - Kasus penembakan kembali terjadi di Amerika Serikat. Sepuluh orang tewas di sebuah pusat perbelanjaan di Boulder Colorado. Di belahan dunia lain, sebuah Kapal kontainer sepanjang 400 meter tersangkut di terusan Suez hingga menghalangi kapal-kapal lain untuk lewat.

Berikut ringkasan peristiwa-peristiwa dunia dalam sepekan yang mengisi kanal internasional Tempo.co:

1. Putus Hubungan Bilateral, Diplomat Korea Utara Tinggalkan Malaysia

Advertising
Advertising

Sebanyak 33 orang, termasuk para diplomat Korea Utara dan anggota keluarga mereka, meninggalkan kedutaan di Kuala Lumpur dengan bus sekitar pukul 11 pagi, dan berangkat ke Shanghai dengan pesawat yang lepas landas pada pukul 16:56 sore, pada Ahad, 21 Maret 2021. Hal ini tak lepas dari sikap Korea Utara yang memutus hubungan diplomatik dengan Malaysia karena seorang warga negaranya dideportasi ke Amerika Serikat.

Baca berita selengkapnya di sini

2. Wafatnya Perempuan Arab Paling Berbahaya dari Mesir

Nawal El Saadawi, seorang feminis, penulis, dokter, dan psikiater Mesir ternama, meninggal di usia 89 pada Ahad, 21 Maret 2021. Ia dikenal sebagai pembela hak perempuan dan berjuang melawan praktik mutilasi kelamin perempuan.

Baca berita selengkapnya di sini

3. Penembakan di Colorado, Amerika Serikat

Ahmad Al Aliwi Alissa, 21 tahun, menembaki para pengunjung supermarket King Soopers, Boulder, Colorado, pada Selasa, 23 Maret. Sepuluh orang tewas termasuk seorang polisi.

Baca selengkapnya di sini

4. Kapal Sepanjang 400 Meter Tersangkut di Terusan Suez

Terusan Suez tertutup. Gara-garanya, sebuah Kapal kontainer Ever Given sepanjang 400 meter tersangkut di sana, menghalangi kapal-kapal lain untuk lewat pada Selasa kemarin. Hingga kini proses evakuasi masih dilakukan

Baca berita selengkapnya di sini

5. Junta Militer di Myanmar Bebaskan Ratusan Demonstran

Militer Junta di Myanmar membebaskan ratusan demonstran yang ditahan dalam serangkaian unjuk rasa yang berakhir dengan kekerasan. Namun jumlah aktivis yang ditahan masih banyak

Baca selengkapnya di sini:

6. Puluhan Orang Tewas Dalam Kecelakaan Kereta di Mesir

Sekitar 32 orang meninggal dan 91 lainnya terluka dalam kecelakaan kereta di distrik Tahta, kota Sohag, Mesir, menurut kementerian kesehatan pada Jumat.

Baca berita selengkapnya di sini:

Berita terkait

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

1 jam lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

2 jam lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pemberangusan Demo Mahasiswa Amerika Pro-Palestina

4 jam lalu

Kronologi Pemberangusan Demo Mahasiswa Amerika Pro-Palestina

Kepolisian Los Angeles mengkonfirmasi bahwa lebih dari 200 orang ditangkap di LA dalam gejolak demo mahasiswa bela Palestina. Bagaimana kronologinya?

Baca Selengkapnya

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

4 jam lalu

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

Pejabat senior Hamas mengatakan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berupaya menggagalkan kesepakatan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

6 jam lalu

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

Israel berencana mengusir warga Palestina keluar dari Kota Rafah di selatan Gaza ke sebidang tanah kecil di sepanjang pantai Gaza

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

7 jam lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

7 jam lalu

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

Kementerian Luar Negeri Belgia mengatakan pihaknya "mengutuk segala ancaman dan tindakan intimidasi" terhadap Pengadilan Kriminal Internasional (ICC)

Baca Selengkapnya

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

8 jam lalu

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

Para pejabat Hamas dan CIA dijadwalkan bertemu dengan mediator Mesir di Kairo untuk merundingkan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

8 jam lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

12 jam lalu

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 3 Mei 2024 diawali oleh Turki menghentikan semua ekspor impor dari dan ke Israel.

Baca Selengkapnya