Virus Corona di Wilayah Eropa Timur Tembus 10 Juta Kasus

Sabtu, 13 Februari 2021 06:00 WIB

Seorang spesialis medis yang mengenakan alat pelindung diri (APD) memberi makan pasien di Rumah Sakit Kota Vologda Nomor 1, tempat pasien yang menderita penyakit virus corona (COVID-19) dirawat, di Vologda, Rusia 24 November 2020. [REUTERS / Anton Vaganov]

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah kasus infeksi virus corona di wilayah Eropa timur berdasarkan perhitungan Reuters sudah menembus 10 juta kasus per Jumat, 12 Februari 2021. Negara-negara di Eropa timur saat ini sedang mencoba meningkatkan imunisasi vaksin virus corona dari sejumlah suplier agar program inokulasi berjalan.

Analisis Reuters memperlihatkan negara-negara di wilayah Eropa timur sudah melaporkan total lebih dari 10,02 juta kasus positif Covid-19 dan 214.691 kasus virus corona yang berakhir dengan kematian sejak pandemi Covid-19 merebak. Akan tetapi, angka harian positif Covid-19 di kawasan itu turun sekitar 31 persen dalam 30 hari terakhir dibanding 30 hari sebelumnya.

Baca juga: Hungaria Jadi yang Pertama di Uni Eropa Gunakan Vaksin Sinopharm

Rusia telah menjadi negara dengan kasus terbanyak positif Covid-19 dan menjadi negara di Eropa timur yang pada Senin, 8 Februari 2021 kasus di sana tembus 4 juta kasus. Berdasarkan perhitungan Reuters, kasus kematian akibat Covid-19 di Rusia juga dilaporkan yang paling banyak di Eropa timur, yakni sekitar 79.194 orang.

Advertising
Advertising

Pekerja medis yang mengenakan alat pelindung diri bekerja di Unit Perawatan Intensif (ICU), Pusat ECMO Rumah Sakit Klinik Kota Nomor 52, di mana pasien yang menderita penyakit virus Corona (COVID-19) dirawat, di Moskow, Rusia 28 April , 2020. [REUTERS / Maxim Shemetov]

Di wilayah Eropa timur, ada total tujuh negara yang total sudah menggunakan 4,5 juta dosis vaksin virus corona berdasarkan data dari masing-masing perwakilan ketujuh negara itu. Negara-negara tersebut adalah Rusia, Polandia, Republik Ceko, Rumania, Hungaria, Slovakia dan Bulgaria.

Di Rusia, setidaknya sudah 1 juta dosis vaksin virus corona yang digunakan. Dengan satu orang mendapat dua kali suntikan vaksin, maka diperkirakan 0,3 persen dari populasi Negeri Beruang Merah itu sudah mendapatkan suntik vaksin virus corona.

Pandemi Covid-19 total sudah menewaskan lebih dari 750 ribu orang di seluruh wilayah Eropa. Adanya keterlambatan pengiriman yang dialami AstraZeneca PLC dan Pfizer Inc telah mengancam target imunisasi vaksin virus corona pada 70 persen orang dewasa di negara-negara anggota Uni Eropa.

Untuk mengatasi kekurangan pasokan vaksin virus corona, banyak negara di Eropa timur mulai mencari vaksin dari perusahaan lain seperti Cina dan Rusia.

Sumber: Reuters

Berita terkait

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

5 jam lalu

Kementerian Luar Negeri Rusia Kesal Volodymyr Zelensky Bawa-bawa Tuhan dalam Perang Ukraina

Volodymyr Zelensky disebut Kementerian Luar Negeri Rusia sedang hilang akal karena membawa-bawa Tuhan dalam konflik dengan Moskow.

Baca Selengkapnya

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

8 jam lalu

Zelensky Masuk dalam Daftar Buron Rusia, Ukraina Sebut Moskow Putus Asa

Ukraina menyebut Rusia mencari perhatian karena menetapkan Presiden Zelensky sebagai buronan.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

1 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

1 hari lalu

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

Kementerian Dalam Negeri Rusia mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

2 hari lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

2 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

3 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

3 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

3 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

3 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya