Pemilihan Perdana Menteri Jepang Direncanakan 17 September

Senin, 31 Agustus 2020 11:00 WIB

Juru bicara utama pemerintah Jepang, Kepala Sekretaris Kabinet Yoshihide Suga menghadiri wawancara dengan Reuters di Tokyo, Jepang 26 Agustus 2020. [REUTERS / Issei Kato]

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilihan Perdana Menteri Jepang untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Shinzo Abe rencananya akan diselenggarakan pada 17 September 2020. Rencana itu disusun oleh Partai berkuasa di Jepang saat ini, Partai Liberal Demokrat.

Setelah Perdana Menteri Abe mengundurkan diri karena alasan kesehatannya yang menurun, Partai Liberal Demokrat memulai persiapan pemilihan siapa pemimpin Jepang berikutnya. Dewan Umum Partai Liberal Demokrat rencananya akan melakukan pertemuan pada Selasa, 1 September 2020 untuk memutuskan bagaimana dan kapan persisnya proses pemilihan Perdana Menteri Jepang yang baru dilakukan.

Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, menggunakan masker saat tiba di kediamannya di Tokyo, Jepang, 28 Agustus 2020. Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, segera mengundurkan diri dari jabatannya karena alasan kesehatan. REUTERS/Issei Kato

Diantara nama-nama yang muncul sejauh ini adalah Sekertaris Kabinet Jepang, Yoshihide Suga, yang juga tangan kanan Perdana Menteri Abe. Muncul pula nama lain pengganti Abe, yakni Shigeru Ishiba yang merupakan rival Abe dan Menteri Pertahanan Jepang Taro Kono.

Suga sebelumnya pada Minggu, 30 Agustus 2020, mengatakan pada para ajudannya bahwa dia ingin fokus pada penanganan pandemik virus corona dan perekonomian Jepang. Sedangkan Sekjen Partai Liberal Demokrat, Toshihiro Nikai mengatakan pada akhir pekan lalu kalau dia ingin mendukung Suga sebagai Ketua Partai Liberal Demokrat, yang juga Perdana Menteri Jepang. Seorang politikus senior dari fraksi Hosoda, memberikan sinyalemen Suga sebagai kandidat kuat.

Advertising
Advertising

Memenangkan dukungan dari fraksi-fraksi di Partai Liberal Demokrat adalah hal penting bagi Suga untuk memenangkan kursi Perdana Menteri Jepang. Takeo Kawamura, tokoh politik dari fraksi Nikai, mengatakan setelah pertemuan dengan pejabat senior pada minggu, 30 Agustus 2020, muncul dukungan kuat terhadap Suga yang dinilai bisa melanjutkan pemerintahan Jepang saat ini.

Dukungan terhadap Suga juga sudah meluas di kalangan fraksi Takeshita. Sedangkan anggota parlemen Jepang yang tidak berafiliasi dengan fraksi apa pun, yang mendukung Suga, akan melakukan pertemuan pada Senin, 31 Agustus 2020 untuk menegaskan dukungan mereka. Para calon Perdana Menteri Jepang dijadiwalkan mengumumkan pencalonan mereka pada awal September 2020.

Survei yang dilakukan Nikkei/TV Tokyo pada sepanjang akhir pekan lalu memperlihatkan Ishiba unggul dengan dukungan 20 persen dari para responden. Ishiba juga diketahui pernah menjabat sebagai Menteri Pertahanan Jepang. Setelah Ishiba, posisi berikutnya diikuti oleh Kono dengan 15 persen dukungan suara dan Menteri Lingkungan Jepang Shinjiro Koizumi dengan 14 persen dukungan.

Dalam survei itu secara mengejutkan Suga hanya mendapat dukungan 11 persen dari para responden dan 6 persen dukungan untuk mantan Menteri Luar Negeri Jepang Fumio Kishida.

Sumber: https://asia.nikkei.com/Politics/Japan-after-Abe/Japan-s-next-prime-minister-to-be-elected-around-Sept.-17

Berita terkait

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

2 hari lalu

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

Serial populer Jepang Shogun akan berlanjut dua musim tambahan

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

3 hari lalu

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

PM Lawrence Wong pada Kamis mulai bekerja, sehari setelah dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura.

Baca Selengkapnya

Ini Perkiraan Gaji TKI di Jepang dan Rincian Upah Minimumnya

5 hari lalu

Ini Perkiraan Gaji TKI di Jepang dan Rincian Upah Minimumnya

Berikut ini perkiraan gaji TKI di Jepang berdasarkan UMR masing-masing prefektur serta untuk pemagang. Ketahui informasinya sebelum mendaftar.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

5 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

6 hari lalu

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

Perhimpunan Alumni dari Jepang (PERSADA) Jawa Barat telah berkontribusi mempromosikan hubungan persahabatan antara Jepang dan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

6 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

Jepang berikan pinjaman 140,699 miliar Yen atau sekitar Rp 14,5 triliun untuk pembanguan MRT di Jakarta. Rencana pembangunan mulai Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

7 hari lalu

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

Senator AS Lindsey Graham melontarkan pernyataan kontroversial terkait agresi Israel di Gaza. Ia menyarankan Israel membom nuklir Gaza

Baca Selengkapnya

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

7 hari lalu

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

Pemerintah Indonesia dan Jepang menandatangani pertukaran nota pinjaman sekitar Rp14,5 triliun untuk proyek MRT Jalur Timur-Barat.

Baca Selengkapnya

Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

7 hari lalu

Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

Sistem pemesanan online untuk jalur paling populer Gunung Fuji diumumkan pada Senin 13 Mei 2024 oleh otoritas Jepang

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

7 hari lalu

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Jepang dan Kementerian Luar Negeri menandatangani pertukaran nota atau E/N senilai Rp14 triliun untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Baca Selengkapnya