Setelah John Bolton, Ganti Keponakan yang Bukukan Masalah Trump

Selasa, 7 Juli 2020 12:57 WIB

Presiden AS Donald Trump berbicara kepada pengunjung dengan dipisahkan kaca anti peluru dan Jefferson Memorial di latar belakangnya ketika dia berpidato dalam acara pada 4 Juli "Salut ke Amerika" untuk merayakan Hari Kemerdekaan AS di Gedung Putih di Washington, AS, 4 Juli 2020. [REUTERS / Carlos Barria]

TEMPO.CO, Jakarta - Keponakan dari Donald Trump, Mary L Trump, akan menerbitkan buku barunya, berjudul Too Much and Never Enough, yang bercerita tentang latar belakang Presiden Amerika tersebut. Namun, Mary tidak bercerita tentang sisi positif Trump, melainkan sisi buruknya.

Sama seperti buku karya mantan panasehat kemanan nasional Amerika, John Bolton, buku Mary Trump juga menggambarkan Trump sebagai figur bermasalah. Saking bermasalahnya, Mary Trump sampai menganggap Trump berbahaya bagi Amerika, bahkan dunia.

"Ia adalah pria yang mengancam dunia, kestabilan ekonomi, serta ikatan sosial," ujar deskripsi buku Mary Trump terhadap pamannnya tersebut, sebagaimana dikutip dari CNN, Selasa, 7 Juli 2020.

Awalnya, buku Mary Trump akan diluncurkan pada 28 Juli nanti. Namun, karena tingginya minat terhadap buku tersebut, penerbit Simon & Schuster memutuskan untuk mempercepat peluncurannya. Buku Mary Trump dijadwalkan meluncur ke toko buku pada 14 Juli nanti.

Sejauh ini, pemesanan buku tersebut sudah mencapai 75 ribu kopi. Di Amazon, buku Mary Trump bahkan mencapai peringkat pertama, mengalahkan buku John Bolton, The Room Where It Happenned.

Mary Trump mendeskripsikan isi bukunya sebagai hasil observasi langsung terhadap Donald Trump. Ia ingin menyampaikan apa saja yang membentuk Trump sebagai figur yang "berbahaya" seperti sekarang. Mary Trump berkata, semua itu bermula dari masa kecil Donald Trump yang sudah bermasalah.

Donald Trump jelas langsung bertindak atas buku Mary Trump, sama seperti responnya terhadap John Bolton dulu. Keluarga Donald Trump memperkarakan Mary ke pengadilan karena dianggap telah melanggar kesepakatan terkait rahasia Donald Trump. Mary Trump adalah psikolog Trump sebelumnya.

Hasil persidangan tidak memperbolehkan Mary Trump untuk memberikan komentar apapun soal Trump. Namun, bukunya tetap diperbolehkan untuk terbit. Adapun kubu Donald Trump belum mau berkomentar hingga sekarang.

ISTMAN MP | CNN

Berita terkait

Ini Agenda Masa Jabatan Kedua Trump, termasuk Deportasi Massal

11 jam lalu

Ini Agenda Masa Jabatan Kedua Trump, termasuk Deportasi Massal

Donald Trump meluncurkan agenda untuk masa jabatan keduanya jika terpilih, di antaranya mendeportasi jutaan migran dan perang dagang dengan Cina.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

1 hari lalu

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

2 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

3 hari lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

3 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

4 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

6 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

10 hari lalu

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

Kisah cinta dengan kalangan chaebol juga dialami sejumlah aktris Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

11 hari lalu

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

11 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya