Iran Tolak Bantuan AS Atasi Virus Corona, Khamenei: Itu Aneh

Minggu, 22 Maret 2020 21:02 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Iran menolak tawaran Amerika Serikat untuk membantu memerangi pandemik virus Corona dengan menyebut tawaran itu sesuatu yang aneh.

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei dalam pernyataannya yang ditayangkan televisi hari Minggu, menyebut musuh utama Iran adalah Amerika dan tidak dapat dipercaya untuk setiap uluran tangannya.

"Beberapa kali Amerika menawarkan bantuan kepada kita untuk memerangi pandemik. Itu aneh karena anda menghadapi kegagalan di Amerika. Anda juga dituding pencipta virus ini," kata Khamenei, sebagaimana dilaporkan Reuters, 22 Maret 2020.

"Saya tidak tahu apakah ini benar. Namun ketika ada tuduhan semacam ini, mampukah manusia bijak mempercayai anda dan menerima tawaran bantuan anda? Anda boleh jadi memberikan bantuan medis ke Iran untuk menyebarkan virus itu atau mengakibatkan dia ada selamanya," ujar Khamenei.

Permusuhan Iran dan AS kembali memanas ketika Presiden Donald Trump keluar dari perjanjian nuklir Teheran tahun 2015 dan menjatuhkan sanksi terberat yang menghancurkan perekenomian Iran.

Advertising
Advertising

Puncak amarah Khamenei ketika pemimpin tertinggi pasukan elit negara itu, Garda Revolusi, Jenderal Qassem Soleimani tewas diberondong roket dari drone militer AS di dekat bandara internasional Bagdad, Irak pada 3 Januari 2020.

Washington telah menawarkan bantuan kemanusiaan terhadap musuh bebuyutannya yang diserang virus Corona. Sudah 1,685 orang tewas dan 21,638 orang terinfeksi Corona di Iran. AS sendiri tengah menghadapi pandemik virus Corona yang parah. Virus itu telah menjangkiti seluruh negara bagian AS.

Berita terkait

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

21 jam lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

2 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Yordania Komplain ke Israel karena Truk Bantuan Kemanusiaan ke Gaza Diserang

2 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Yordania Komplain ke Israel karena Truk Bantuan Kemanusiaan ke Gaza Diserang

Warga Israel yang tinggal di wilayah pendudukan, menyerang dua konvoi kendaraan pembawa bantuan kemanusiaan untuk warga di Jalur Gaza dari Yordania.

Baca Selengkapnya

PBB: Bantuan ke Gaza Tak Boleh Jadi Alasan Israel Serang Rafah

3 hari lalu

PBB: Bantuan ke Gaza Tak Boleh Jadi Alasan Israel Serang Rafah

Serangan darat Israel ke Rafah berpotensi memperparah penderitaan ratusan ribu warga Palestina yang terpaksa mengungsi ke kota tersebut

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

4 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

5 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Amerika Serikat dan Israel Diduga Bohong, Hanya 49 Truk Bantuan Kemanusiaan Masuk Utara Gaza

6 hari lalu

Amerika Serikat dan Israel Diduga Bohong, Hanya 49 Truk Bantuan Kemanusiaan Masuk Utara Gaza

Jumlah truk pembawa bantuan kemanusiaan yang masuk Jalur Gaza jumlahnya masih tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan warga Palestina

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

7 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya