Tari Barong Bali Hibur Warga Asing di Festival Budaya Australia

Senin, 24 Februari 2020 04:00 WIB

Perwakilan Indonesia menampilkan Tari Barong Bali di National Multicultural Festival (NMF) yang merupakan festival internasional terbesar di Canberra, Australia, 22 Februari 2020.[KBRI Canberra]

TEMPO.CO, Jakarta - Tarian tradisional dan pawai budaya Indonesia menghibur hadirin di festival internasional terbesar Australia.

Indonesia selalu berpartisipasi pada National Multicultural Festival (NMF) yang merupakan festival internasional terbesar di Canberra, Australia.

Festival yang diadakan pada 22 Februari kemarin dibanjiri 300 ribu lebih pengunjung mulai dari warga Australia sampai warga asing yang berdomisili di Canberra.

Menurut rilis KBRI Canberra yang diterima Tempo pada 23 Februari 2020, dalam festival tahun ini Indonesia menampilkan Tari Barong Bali di tengah penampilan 10 negara Asia Tenggara di panggung ASEAN Village, yang dibuka oleh Chief Minister Australian Capital Territory (ACT), Andrew Barr, Menteri Multikutur ACT, Christ Steel, dan disaksikan oleh semua Kepala Perwakilan negara-negara ASEAN.

Pada panggung utama, Indonesia menampilkan dua tarian Tari Etnik Kontemporer Bali dan diikuti Tari Barong yang disambut dengan standing ovation yang meriah dari ribuan penonton yang memadati panggung ASEAN Village. Sebelumnya pasangan MC Indonesia-Filipina membacakan sejarah singkat tentang Barong yang melambangkan pertarungan antara kekuatan jahat melawan baik dalam khasanah budaya Bali.

Advertising
Advertising

Stan Indonesia di National Multicultural Festival (NMF) menjual makanan dan produk khas Indonesia di Canberra, Australia, 22 Februari 2020.[KBRI Canberra]

Selain itu, ada stan Indonesia yang menyuguhkan ekspo mencakup tiga produk andalan Indonesia, yaitu produk destinasi wisata bertema 10 New Bali, pameran karya seni dan kerajinan, dan produk dagang Indonesia yang telah masuk pasar Australia, baik dari UKM maupun industri.

Tak kalah menariknya adalah ekspo produk rotan Indonesia yang memang sudah masuk ke pasar Australia. Beberapa produk yang dihadirkan meliputi Indofood, Mayora, Dua Kelinci, Kara, Sosro, Pertamina, produk UKM (Berdi Australia Pty Ltd) seperti aksesoris, tekstil dan produk tekstil, pakaian, busana batik, dan banyak lainnya.

Pada bagian parade budaya NMF yang menempuh kurang lebih 2 km di pusat kota Canberra, pawai Indonesia membentuk barisan sepanjang 100 meter yang menampilkan budaya Bali sebagai tema utama, lengkap dengan iringan alat musik gamelan yang dimainkan langsung.

Parade Indonesia didukung oleh staf KBRI Canberra, masyarakat, diaspora, dan mahasiswa Indonesia yang menampilkan gerakan Tari Kecak dan Pendet di sepanjang rute parade.

NMF yang dibanjiri sebagian besar penduduk Canberra merupakan salah satu wahana promosi yang tepat di Australia, baik untuk promosi pariwisata, promosi produk, promosi kuliner maupun promosi budaya Indonesia.

Berita terkait

Imigrasi Surabaya Tangkap Warga Negara Bangladesh yang Diduga Terlibat Penyelundupan Manusia

2 menit lalu

Imigrasi Surabaya Tangkap Warga Negara Bangladesh yang Diduga Terlibat Penyelundupan Manusia

Seorang Warga Negara Bangladesh berinisial HR yang jadi DPO kasus penyelundupan manusia ditangkap Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surabaya.

Baca Selengkapnya

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

3 jam lalu

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Bogor untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik kedua negar

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

4 jam lalu

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dalam keterangan pers usai pertemuan, menjelaskan, Jokowi dan Hurley misalnya mebahas upaya menggiatkan pengajaran bahasa di masing-masing negara.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

6 jam lalu

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

Jokowi menjadi sopir Gubernur Jenderal Australia David Hurley saat mengendarai mobil golf mengelilingi Kebun Raya Bogor

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

7 jam lalu

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

Presiden Jokowi menyambut kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Gubernur Jenderal Australia pada Pagi Ini

9 jam lalu

Jokowi Terima Kunjungan Gubernur Jenderal Australia pada Pagi Ini

Gubernur Jenderal Australia menjadikan pertemuan dengan Jokowi sebagai bagian rangkaian untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik dengan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Australia Matikan Jaringan 3G, Tawarkan Daur Ulang Ponsel Lama

21 jam lalu

Australia Matikan Jaringan 3G, Tawarkan Daur Ulang Ponsel Lama

Jaringan 3G berkembang sejak 2001 lalu, menjadi awal mula internet dapat diakses lewat telepon genggam.

Baca Selengkapnya

Telin dan BW Digital Jalin Kolaborasi Percepat Konektivitas Indonesia dan Australia

2 hari lalu

Telin dan BW Digital Jalin Kolaborasi Percepat Konektivitas Indonesia dan Australia

Anak perusahaan Telkom Indonesia, PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin) dan BW Digital, menandatangani nota kesepahaman (MoU) pengembangan dan pembangunan bersama Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Hawaiki Nui 1.

Baca Selengkapnya

Ungkap Kejahatan Perang Australia di Afghanistan, Tentara Divonis Hampir Enam Tahun Penjara

2 hari lalu

Ungkap Kejahatan Perang Australia di Afghanistan, Tentara Divonis Hampir Enam Tahun Penjara

Pengadilan Australia menjatuhkan hukuman hampir enam tahun penjara kepada eks pengacara militer yang ungkap tuduhan kejahatan perang di Afghanistan

Baca Selengkapnya

Bedakan Aurora Borealis dan Aurora Australis, Berikut Proses Terciptanya

2 hari lalu

Bedakan Aurora Borealis dan Aurora Australis, Berikut Proses Terciptanya

Aurora adalah tampilan cahaya alami yang berkilauan di langit. Bedakan Aurora Borealis dan Aurora Australis.

Baca Selengkapnya