Terjebak Dengan Pasien Virus Corona, Warga AS: Trump, Tolong Kami

Jumat, 7 Februari 2020 17:50 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Kapal pesiar Diamond Princess masih 'terjebak' di pantai Yokohama, Jepang, karena mengangkut penumpang yang diyakini terjangkit virus Corona. Di dalamnya, 2666 penumpang dan 1045 menunggu kepastian kapan mereka diperbolehkan keluar dari kapal atau dipindahkan ke lokasi lainnya.

Belum pastinya kapan penumpang diperbolehkan keluar membuat salah satu penumpang asal Amerika, Milena Basso, stress. Menurutnya, situasi di Diamond Princess membuat dirinya dan penumpang lain merasa tidak aman. "Donald Trump, tolong kami. Tolong keluarkan kami dari kapal ini," ujar Melina sebagaimana dikutip dari situs berita CNN, Jumat, 7 Februari 2020.

Melina berkata, dibanding dikarantina di dalam kapal, ia lebih memilih dikarantina di pusat isolasi yang lebih aman. Lagipula, kata ia, kapal yang ia tumpangi sekarang sudah terinfeksi oleh virus Corona. "Kami mencoba bertahan, tetapi kami merasa tidak aman," ujarnya lebih lanjut.

Sebagai catatan, menurut beberapa ahli medis, virus Corona hanya bisa ditularkan lewat kontak antar sesama manusia, terutama via cairan yang keluar ketika seseorang bersin atau batuk. Belum ada bukti pasti bahwa virus Corona bisa ditularkan lewat benda mati.

Adapun kapal Diamond Princess adalah kapal pesiar mewah yang baru saja bertualang selama 14 hari di Asia Tenggara. Sudah masuknya virus Corona di kapal tersebut baru terungkap ketika salah seorang penumpang yang sudah turun didapati terjangkit virus Corona.

Hingga berita ini ditulis, petugas medis masih melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap penumpang kapal Diamond Princess. Merek mendatangi tiap kamar untuk memeriksa suhu dan kondisi kesehatan setiap penumpang. Jika ada penumpang yang sakit, butuh waktu sekitar 4-5 jam untuk memastikan mereka benar-benar terjangkit virus Corona.

Data per hari Kamis, petugas medis sudah memeriksa 273 penumpang. Dari 273, 61 di antaranya positif terjangkit virus Corona dan sudah dikeluarkan dari kapal untuk dibawa ke fasilitas medis.

Secara terpisah, Presiden Amerika, Donald Trump, sudah mengambil keputusan menerapkan travel ban bagi rute perjalanan Amerika - Cina untuk mencegah penyebaran virus Corona ke warga negara AS. Namun, keputusannya itu mendapat kritik keras dari pemerintah Cina yang diyakini membuat negara lain melakukan pembatasan serupa. Pagi ini, Presiden Cina Xi Jinping meminta Trump untuk percaya kepada Cina bahwa mereka akan membereskan masalah virus Corona.

ISTMAN MP | CNN

Berita terkait

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

12 jam lalu

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

Faktanya, ini bukan kasus pertama karena peretasan data dalam game-game Pokemon merajalela di antara pemain curang.

Baca Selengkapnya

Masjid Indonesia Nagoya di Jepang Mulai Dibangun, Selesai 2025

14 jam lalu

Masjid Indonesia Nagoya di Jepang Mulai Dibangun, Selesai 2025

Masjid Indonesia Nagoya sudah memasuki tahap pembangunan. Nilai proyek masjid Indonesia ini sekitar Rp 9,9 miliar.

Baca Selengkapnya

2 WNI Dapat Penghargaan Bintang Jasa Musim Semi 2024 dari Jepang

16 jam lalu

2 WNI Dapat Penghargaan Bintang Jasa Musim Semi 2024 dari Jepang

2 WNI mendapat penganugerahan bintang jasa musim semi 2024 karena jasa-jasa mereka dalam memperkokoh hubungan Jepang dan Indonesia

Baca Selengkapnya

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

17 jam lalu

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

Pemerintah Jepang pun optimistis bakal bisa melampaui target 2025 yaitu 32 juta pengunjung asing pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

21 jam lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

23 jam lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

1 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

1 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

2 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya