Pesta HUT ke-74 RI di Turki, KBRI Ankara Buka Lapak Street Food

Minggu, 18 Agustus 2019 16:00 WIB

Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal, saat melayani warga yang antri di Angkringan Djogja, Ankara, 17 Agustus 2019.[Dok. Istimewa/KBRI Ankara]

TEMPO.CO, Jakarta - KBRI Ankara menggelar lapak jajanan pinggir jalan atau streetfood untuk memeriahkan HUT ke-74 RI di Turki.

Mengambil tema "Tombo Kangen: KBRI Streetfood", KBRI ingin melayani WNI maupun WN Turki dengan lapak jajanan pinggir mulai dari Angkringan Djogha, Bakso Mie Ayam Pejambon, Rujak Seger, Nasi Kuning dan Es Buah.

"Sebenarnya sih setiap hari kita melayani WNI sebaik mungkin. Tapi kali ini kita mencari ekspresi melayani yang berbeda. Kebetulan banyak yang suka masak, jadi kita putuskan tahun ini kita ingin melayani dengan menyuguhkan jajanan pinggir jalan gratis buat warga. Ternyata seru!" ujar Hikmat Moeljawan, Minister Counselor Fungsi Ekonomi KBRI Ankara yang juga Ketua Panitia Peringatan HUT RI kali ini, dalam siaran persnya kepada Tempo, 18 Agustus 2019.

"Seru banget. Benar-benar tombo kangen ini makanannya dan suasananya. Keren KBRI," ungkap Hanif Fauzan Abshari, mahasiswa Indonesia di Erciyes University yang tengah antre di lapak Bakso Mie Ayam Pejambon.

Sekitar 500 masyarakat Indonesia dan friends of Indonesia di Turki, menghadiri kegiatan pesta rakyat yang digelar di Wisma Duta Besar KBRI Ankara.

Advertising
Advertising

Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal, saat melayani warga yang antri di Angkringan Djogja, Ankara, 17 Agustus 2019.[Dok. Istimewa/KBRI Ankara]

Selain suguhan makanan jalanan gratis oleh staf KBRI, kegiatan juga diisi dengan pertunjukan musik dan tari oleh Pasukan UNIFIL Garuda XXVIII-K serta masyarakat Indonesia di Turki.

Pada acara Gebyar Kemerdekaan KBRI juga menyediakan puluhan door prize, mulai dari televisi, sepeda, hingga 2 tiket gratis ke Indonesia.

Terdapat sekurangnya 3.000 WN Indonesia di Turki dan sebagian besar adalah pelajar. Dalam kegiatan kali ini, selain menyediakan akomodasi bagi 65 pasukan Pasukan Garuda XXVIII-K UNIFIL yang hadir, KBRI juga menyediakan penampungan di Wisma Duta Besar bagi ratusan mahasiswa dari kota-kota lain di luar Ankara yang menyempatkan hadir di acara peringatan HUT RI.

KBRI juga memberikan kesempatan kepada WNI di Turki untuk mengikuti bazaar dimana mereka bisa berjualan. Berbagai kebutuhan masyarakat Indonesia dijual dari masyarakat untuk masyarakat. Mulai dari tempe dan tahu, kue-kue tradisional hingga perhiasan dan souvenir.

"Terima kasih ya sudah diberi kesempatan partisipasi. Ini pertama kali lho. Senang sekali dan sangat seru," ujar Sri Kurniawati, WNI yang sudah menikah dengan WN Turki sejak tahun 2012, yang ikut menghadiri pesta rakyat HUT ke-74 RI di KBRI Ankara.

Berita terkait

Turki Tuduh Standar Ganda AS terhadap Gaza dalam Laporan HAM

4 hari lalu

Turki Tuduh Standar Ganda AS terhadap Gaza dalam Laporan HAM

Turki mengatakan bahwa laporan HAM tahunan Washington gagal mencerminkan serangan Israel di Gaza.

Baca Selengkapnya

Erdogan: Israel Kalahkan Hitler dengan Membantai 14 Ribu Anak-Anak Palestina

11 hari lalu

Erdogan: Israel Kalahkan Hitler dengan Membantai 14 Ribu Anak-Anak Palestina

Recep Tayyip Erdogan kembali menyamakan Israel dengan pemimpin Nazi Adolf Hitler.

Baca Selengkapnya

Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

12 hari lalu

Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

Apa saja persyaratan untuk mendapatkan visa digital nomad di Italia atau Turki?

Baca Selengkapnya

15 Fakta Unik Turki, Negara yang Terletak di Benua Asia dan Eropa

13 hari lalu

15 Fakta Unik Turki, Negara yang Terletak di Benua Asia dan Eropa

Berikut ini daftar fakta unik Turki, mulai dari kebiasaan minum teh, asal-muasal Sinterklas, hingga bunga tulip yang jadi bunga nasional.

Baca Selengkapnya

Jelajahi Situs Bersejarah di Turki dengan Kereta Wisata Baru

14 hari lalu

Jelajahi Situs Bersejarah di Turki dengan Kereta Wisata Baru

Turki memiliki kereta wisata baru yang akan membawa wisatawan menjelajahi situs bersejarah di negara tersebut

Baca Selengkapnya

5 Tradisi Perayaan Lebaran di Berbagai Negara, Hidangan Ouzi di UEA sampai Ziarah Kubur di China

18 hari lalu

5 Tradisi Perayaan Lebaran di Berbagai Negara, Hidangan Ouzi di UEA sampai Ziarah Kubur di China

Perayaan lebaran di berbagai negara menunjukkan kekayaan budaya dan keberagaman. Berikut yang dilakukan di 5 negara ini.

Baca Selengkapnya

Desak Gencatan Senjata di Gaza, Turki Batasi Ekspor Puluhan Jenis Produk ke Israel

19 hari lalu

Desak Gencatan Senjata di Gaza, Turki Batasi Ekspor Puluhan Jenis Produk ke Israel

Kementerian Perdagangan Turki mengumumkan pembatasan ekspor produk tertentu ke Israel untuk mendesak gencatan senjata dan aliran bantuan kemanusiaan ke Gaza.

Baca Selengkapnya

Erdogan Telepon Prabowo: Beri Selamat Menang Pilpres hingga Ucapan Idul Fitri

20 hari lalu

Erdogan Telepon Prabowo: Beri Selamat Menang Pilpres hingga Ucapan Idul Fitri

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memberikan ucapan selamat kepada Prabowo Subianto via sambungan telepon.

Baca Selengkapnya

Israel Tolak Permintaan Turki untuk Kirim Bantuan ke Gaza Lewat Udara

20 hari lalu

Israel Tolak Permintaan Turki untuk Kirim Bantuan ke Gaza Lewat Udara

Menteri Luar Negeri Turki Hakan Fidan mengatakan Israel menghalangi negaranya mengirim bantuan ke Gaza melalui jalur udara.

Baca Selengkapnya

Pantai Ini Memiliki Perairan Paling Biru di Dunia

22 hari lalu

Pantai Ini Memiliki Perairan Paling Biru di Dunia

Pantai dengan perairan paling biru di dunia ini ada di Eropa dan Yunani

Baca Selengkapnya